03 Juli 2019

3 Makanan Ini Bisa Buat Orgasme Wanita Lebih Baik

Boleh dicoba ketiga makanan yang bantu menaikan gairah seks
3 Makanan Ini Bisa Buat Orgasme Wanita Lebih Baik

Dalam kehidupan seksual pasangan, orgasme menjadi salah satu hal sangat penting, baik bagi sang pria maupun wanita.

Oleh sebab itu, orgasme perlu didapatkan dengan maksimal oleh masing-masing individu ketika sedang melakukan hubungan seksual.

Namun demikian, wanita membutuhkan usaha lebih ekstra untuk bisa mencapai orgasme.

Salah satunya adalah melalui makanan yang dikonsumsinya.

Para wanita perlu memperhatikan jenis makanan yang masuk ke dalam tubuhnya untuk bisa mendapatkan orgasme ketika berhubungan seksual.

Berikut ini adalah tiga makanan yang diyakini bisa membantu wanita mencapai orgasme.

Baca Juga : 5 Cara Panaskan Ranjang dengan Ciuman Saat Seks

1. Ikan Tuna

shutterstock_1134263837.jpg
Foto: shutterstock_1134263837.jpg

Foto: shutterstock

Tuna merupakan jenis ikan yang kaya akan lemak omega-3 sehingga sangat baik buat wanita untuk mencapai orgasme.

Seorang Nutrisionis bernama Dr Marilyn Glenville mengatakan bahwa asam lemak merupakan salah satu asupan nutrisi yang penting dikonsumsi guna meningkatkan libido yang rendah.

Hormon seks seperti testosteron telah diketahui diproduksi dari kolesterol yang terkandung dalam asupan lemak omega-3 tersebut. Dengan demikian, ini saatnya bagi Moms sekalian untuk mulai rutin mengonsumsi ikan tuna ya!

2. Cokelat

shutterstock_230301934.jpg
Foto: shutterstock_230301934.jpg

Foto: shutterstock

Selain ikan tuna, cokelat juga dianggap sebagai makanan yang bisa memberikan orgasme lebih baik kepada wanita.

Sebuah penelitian menemukan fakta bahwa wanita yang makan cokelat setiap hari memiliki kehidupan seks lebih memuaskan.

Peran cokelat dalam meningkatkan kualitas orgasme wanita lebih baik bukannya tanpa alasan.

Menurut ahli endokrin Pankaj Aggarwal, cokelat mengandung zat kimia yang disebut phenethylamine.

Zat kimia tersebut diketahui bisa memicu perasaan santai, gairah, dan kesenangan atau kebahagian.

Bukan hanya itu, zat kimia yang ada di dalam cokelat tersebut juga bisa melepaskan peningkatan mood, mengurangi stres, merangsang kontak fisik, dan menurunkan penghambatan.

Baca Juga : 3 Langkah untuk Kehidupan Seks yang Berkualitas

3. Tomat

shutterstock_776379370.jpg
Foto: shutterstock_776379370.jpg

Foto: shutterstock

Mengonsumsi bahan makanan yang mengandung banyak vitamin juga terbukti bisa membuat wanita dapat lebih baik mencapai orgasme kala berhubungan seksual dengan pasangannya.

Salah satu bahan makanan tersebut adalah tomat.

Tomat dianggap mampu memberikan manfaat terhadap kehidupan seksual wanita lantaran memiliki banyak kandungan vitamin seperti vitamin A, E, dan C.

Vitamin-vitamin tersebut telah diketahui bisa membuat wanita mendapatkan orgasme yang lebih baik.

Ahli diet dan gizi dari Sydney, Australia bernama Lyndi Cohen menyatakan bahwa tomat pada dasarnya bisa meningkatkan sirkulasi darah sehingga akan mampu membantu wanita mencapai klimaks ketika berhubungan seks.

Tidak hanya itu, tomat juga nyatanya bisa membantu pria yang mengalami disfungsi ereksi.

Dengan demikian, mengonsumsi tomat secara rutin akan membuat pria dan wanita mendapatkan kehidupan seksual yang ideal dan bisa mempepanjang hubungan harmonis pasangan.

Moms, itu dia 3 jenis makanan yang bisa membuat kaum hawa mencapai orgasme lebih baik.

Mengonsumsi 3 jenis makanan tersebut secara rutin tentunya akan memberikan efek yang cukup baik bagi wanita saat berhubungan seks.

Oleh karenanya, wanita sebaiknya tidak melewatkan jenis makanan tersebut dalam menu makan sehari-hari.

(TPW/CAR)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb