23 April 2019

4 Aktivitas Untuk Mengasah Kemampuan Berpikir Abstrak Balita

Sederhana dan bisa dilakukan di rumah
4 Aktivitas Untuk Mengasah Kemampuan Berpikir Abstrak Balita

Sudah tahu belum Moms, kalau mengasah kemampuan berpikir abstrak balita sejak dini dapat mendukung prestasinya di sekolah nanti?

Berpikir abstrak sendiri pada dasarnya adalah kemampuan untuk menghubungkan berbagai konsep tanpa disertai kehadiran masalah, objek, atau ide secara nyata.

Contoh kemampuan berpikir abstrak paling sederhana yang biasa ditunjukkan oleh balita adalah bermain peran.

Kemampuan berpikir abstrak balita ini berkaitan erat dengan kemampuan berpikir simbolis, dimana dia menggunakan simbol sebagai pengganti objek atau konsep.

Contohnya, menggunakan garis dan coretan seolah sedang menulis surat.

Baca Juga : 5 Manfaat Bermain Puzzle Bagi Balita

Dengan kemampuan berpikir abstrak yang kuat, balita dapat lebih cepat menghapal alfabet, angka, dan konsep dasar matematika.

Selain itu, kemampuan berpikir abstrak balita juga menjadi bagian penting dalam proses belajar bahasa dan memecahkan masalah.

Agar kemampuan berpikir balita terus berkembang, Moms bisa mengajak si kecil melakukan beberapa aktivitas berikut:

1. Bercerita

4 aktivitas untuk mengasah kemampuan berpikir abstrak balita 1
Foto: 4 aktivitas untuk mengasah kemampuan berpikir abstrak balita 1
Visitbostonuk.com

Untuk mengasah imajinasi dan kemampuan berpikir abstrak balita, sesekali cobalah bercerita tanpa menggunakan buku, Moms.

Baik itu cerita karangan sendiri, dongeng daerah, atau kisah masa kecil Moms, sampaikan sedetail dan semenarik mungkin agar si kecil bisa membayangkannya.

Bila sudah terbiasa, Moms bisa meminta buah hati untuk ganti bercerita tentang apapun yang dia mau.

Jangan lupa pancing dengan pertanyaan agar dia bisa bercerita dengan lebih detail.

Baca Juga: Yuk, Dilatih! Inilah 5 Manfaat Menggambar untuk Kecerdasan Balita

2. Menyuarakan Pikiran

4 aktivitas untuk mengasah kemampuan berpikir abstrak balita 2
Foto: 4 aktivitas untuk mengasah kemampuan berpikir abstrak balita 2
Participaction.com

Selain mendeskripsikan aktivitas keseharian seperti “Moms akan menggeser gelas ke tengah meja agar tidak tersenggol.", menyuarakan pikiran saat mencari solusi untuk suatu masalah juga dapat mengasah kemampuan berpikir balita lho, Moms.

Cara termudah untuk mendorong balita menggunakan kemampuan berpikir abstraknya adalah dengan memberikan pertanyaan terbuka seperti: “Kue apa yang bisa kita buat untuk ulang tahun Dads, ya?” atau “Kira-kira liburan selanjutnya kita kemana, ya?”

Baca Juga : Balita Mengamuk? Ketahui Perbedaan Tantrum dan Sensory Meltdown

3. Menggunakan Analogi

4 aktivitas untuk mengasah kemampuan berpikir abstrak balita 3
Foto: 4 aktivitas untuk mengasah kemampuan berpikir abstrak balita 3
Mother.ly

Pada dasarnya, analogi adalah membandingkan kesamaan antara dua benda atau hal yang berlainan, seperti “Sama seperti manusia, tumbuhan juga perlu diberi makan.”

Dengan menggunakan analogi dalam interaksi dan percakapan keseharian, balita terdorong untuk menggunakan kemampuan berpikir abstrak untuk menghubungkan sifat, konsep, maupun persamaan lainnya dari dua hal berbeda.

4. Mengenalkan Perspektif Baru

4 aktivitas untuk mengasah kemampuan berpikir abstrak balita 4
Foto: 4 aktivitas untuk mengasah kemampuan berpikir abstrak balita 4
Leportschools.com

Mengasah kemampuan berpikir abstrak balita itu tidak perlu menggunakan mainan mahal atau ikut kursus lho, Moms.

Berbagi objek sederhana yang ada di rumah juga bisa menjadi sarana untuk mengasah kreativitas dan memperluas perspektif balita.

Dua hal ini berperan penting dalam kemampuan berpikir abstrak balita ya, Moms.

Caranya mudah sekali, cukup pilih satu objek sederhana yang biasa digunakan di rumah lalu minta balita mencari sebanyak mungkin kegunaannya.

Sebagai contoh, gelas kertas juga bisa digunakan untuk pengganti pot, tempat pensil di meja, telepon dengan tali, cetakan play dough, dekorasi ruangan, dan sebagainya.

Kemampuan berpikir abstrak balita pasti akan terasah dan berkembang dengan pesat bila Moms rutin melakukan berbagai aktivitas di atas dalam keseharian.

Menurut Moms, aktivitas apalagi yang bisa mengasah kemampuan berpikir balita?

(WA)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb