17 November 2019

5 Masalah Kesehatan Selama Kehamilan yang Membuat Malu, Ada di Sini!

Banyak perempuan yang justru merasa bingung dengan masalah kesehatan selama kehamilan pada dirinya.
5 Masalah Kesehatan Selama Kehamilan yang Membuat Malu, Ada di Sini!

Moms, simak berbagai masalah kesehatan selama kehamilan yang kadang membuat malu, berikut ini. Tapi jangan sedih

Banyak ibu hamil akan sangat bahagia, kala kehamilannya membuat dirinya terlihat makin cantik dengan wajah yang selalu tampil bersinar. Atau beberapa perempuan yang sulit menaikkan berat badan akan sangat bahagia, karena tiba-tiba saja tubuhnya menjadi lebih berisi.

Namun banyak pula perempuan yang justru merasa bingung dengan masalah kesehatan selama kehamilan pada dirinya yang acap kali memalukan.

1. Kentut dan Sendawa Berlebihan

Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Kentut dan Sendawa.jpg
Foto: Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Kentut dan Sendawa.jpg

Foto: americanpregnancy.com

Menurut American Pregnancy Associations, perut yang keram dan terasa keram merupakan masalah kesehatan selama kehamilan yang acap kali terjadi, karena saat bayi tumbuh, ruang yang dibutuhkannya makin besar dan perut akan mengencang.

Sheri Bayles, RN, seorang ahli persalinan yang berbasis di New York City dan pencipta seri DVD pendidikan Laugh and Learn Childbirth mengatakan kalau usus dan pencernaan menjadi tidak menentu sehingga menjadi gas dan kembung.

Belum lagi, kalau sang calon ibu makan lebih sehat selama masa kehamilan dan makan seperti, apel, pir, kacang-kacang, kol, kubis, brokoli yang menyebabkan banyak gas.

Apalagi, kalau ibu hamil kerap mengonsumsi es dan juga es krim atau makanan ringan berminyak, semua itu memproduksi lebih banyak gas.

Cara mengatasinya, cobalah makan dalam porsi kecil namun lebih sering dan hindari makanan cepat saji.

Cobalah berjalan 20 menit usai makan untuk membantu proses pencernaan, serta tidur dengan kepala ditopang di atas bantal tambahan atau dengan kaki ditinggikan untuk mengurangi tekanan pada usus.

Baca Juga: Seperti Ini Peran Endometrium Pada Kehamilan dan 3 Masalah yang Bisa Terjadi Padanya

2. Sembelit

Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Sembelit.jpg
Foto: Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Sembelit.jpg

Foto: bustle.com

Menurut American College of Obstetricians dan Gynecologists (ACOG), sebagian besar wanita hamil mengalami konstipasi pada suatu saat selama kehamilan mereka.

Saat hamil, hormon kehamilan yang menanjak memperlambat saluran pencernaan hingga sembelit, yang biasanya dimulai pada pekan kedelapan kehamilan.

Selain itu, seiring berjalannya waktu, bayi yang mulai tumbuh juga mulai memadat isi perut, membuatnya lebih sulit untuk memproses makanan kecil sekalipun.

Cara mengatasinya, kata Marjorie Greenfield, MD, Profesor Ob-gyn di Case School of Medicine dan University Hospitals di Cleveland, Ohio, dan penulis The Working Woman's Pregnancy Book, cobalah meningkatkan asupan serat.

Mulai makan lebih banyak buah segar, sayuran, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Untuk perubahan kecil yang dapat membuat perbedaan besar, beralihlah ke sereal serat tinggi. Juga, ingatlah untuk minum banyak air.

3. Puting Gatal

Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Puting Gatal.jpg
Foto: Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Puting Gatal.jpg

Foto: babymed.com

Salah satu masalah kesehatan selama kehamilan yang cukup mengganggu adalah, puting dan payudara seperti membesar, yang akan membuat kulit menjadi sensitif dan meregang, sehingga menyebabkan rasa gatal.

Cara mengatasinya, cobalah olesi dengan minyak yang aman seperti zaitun, atau lotion atau minyak yang sudah teruji secara klinis aman untuk ibu hamil.

Selain itu, cobalah ganti bra dengan bahan yang lebih lembut.

Baca Juga: Apakah Aman Pijat Prenatal Untuk Nyeri Punggung Saat Hamil?

4. Nyeri di Selangkangan

Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Nyeri Selangkangan.jpg
Foto: Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Nyeri Selangkangan.jpg

Foto: parenting.firstcry.com

Laura Riley, MD, direktur di Massachusetts General Hospital di Boston, Massachusetts, dan penulis You and Your Baby: Healthy Eating During Pregnancy, mengatakan kalau nyeri di selangkangan baru dimulai pada pertengahan kehamilan.

Selain karena kelelahan, atau terlalu banyak berdiri, nyeri ini juga terjadi karena berat kepala bayi makin menekan tulang kemaluan yang sakitnya kerap terasa hingga ke pangkal paha.

Untuk mengatasinya, gantung tinggi kaki saat di rumah ke tembok sementara sang ibu telentang di kasur.

Sedangkan selama di kantor, jangan gantung kaki dan tidak menjejak tanah, kalau perlu, tambahkan bantalan agar kaki berpijak pada sesuatu yang membuat nyaman.

5. Mual dan Muntah

Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Mual dan Muntah.jpg
Foto: Masalah Kesehatan Selama Kehamilan - Mual dan Muntah.jpg

Foto: motherhood.com

Hal ini yang paling sering terjadi, bahkan menurut American College of Obstetricians dan Gynecologists, sementara sebanyak 85 persen wanita mengalami mual selama hamil, beberapa ibu hamil merasa mual sepanjang waktu.

Para ahli percaya, mual di pagi hari itu terkait dengan meningkatnya kadar hormon kehamilan, khususnya estrogen dan progesteron, yang paling sering terjadi pada trimester pertama.

Tidak ada hal ilmiah yang bisa meredakan mual di pagi hari pada ibu hamil.

Namun, menurut Dr. Greenfield ada beberapa hal yang bisa dicoba, seperti menggigit sesuatu yang ringan dan lembut, menghisap permen jahe, atau makan makanan ringan di waktu tidur untuk menjaga perut dari menjadi kosong dan gelisah semalam.

Sedangkan untuk muntah di depan umum, simpan kantong plastik dan banyak permen di dompet untuk siaga kapanpun si mual datang.

Baca Juga: Mual dan Mulas Selama Hamil? Ini 5 Penyebab Umum Dispepsia pada Ibu Hamil

(TPW/DIN)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb