10 November 2017

6 Fakta Soal Singles’ Day, Hari Diskon Besar-besaran di Bulan November

Selain tradisi, ternyata ada makna unik dibalik angka 11.11
6 Fakta Soal Singles’ Day, Hari Diskon Besar-besaran di Bulan November
single's day hero banner magz (1510x849)
Foto: single's day hero banner magz (1510x849)

Lupakan Black Friday, hari diskon besar-besaran di Amerika Serikat menjelang Thanksgiving. Saat ini, ada hari belanja online yang lebih ditunggu bernama Singles’ Day yang sama-sama diselenggarakan setiap November.

Uniknya, hari istimewa untuk belanja online ini juga punya sejumlah kisah hingga akhirnya populer disebut Single’s Day. Mau tahu fakta-faktanya? Ini dia..

Awalnya Hari Jomblo

Singles’ Day merupakan hari ‘anti-Valentine’ yang dipopulerkan oleh anak-anak muda di Tiongkok. Istilah ini muncul di awal 1990-an ketika para mahasiswa di Universitas Nanjing dengan bangga merayakan ‘kejombloan’ mereka.

Setelah lulus, mereka juga mengenalkan perayaan ini ke masyarakat luas. Alhasil, Singles’ Day pun tidak hanya populer di kalangan kampus, tapi juga menyebar di seluruh daerah di Tiongkok.

Baca Juga: 5 Fakta Sejarah Ini Ternyata Bohong

Makna Dibalik 11/11

Singles’ Day dirayakan pada 11 November setiap tahunnya. Jika ditulis, tanggal tersebut memiliki empat angka ‘1’ (11/11). Tanggal ini dipilih untuk merayakan Singles’ Day karena angka 1 dianggap sebagai simbol individu dan kelajangan.

Tradisi

Saat Singles’ Day, para jomblo di Tiongkok biasanya berpesta bersama. Dulu, Singles’ Day hanya dirayakan oleh para pria dan disebut dengan ‘Bachelors’ Day’.

Namun, saat ini, perempuan juga bisa ikut berpartisipasi, lo. Selain makan-makan, karaoke atau berbelanja, para jomblo ini mengadakan kencan buta sebagai usaha untuk mengucapkan selamat tinggal pada masa lajang mereka.

Menjadi Hari Belanja Online

Semaraknya perayaan Singles’ Day membuat beberapa perusahaan memanfaatkan kesempatan ini untuk menarik perhatian konsumen muda. Mulai dari restoran, tempat karaoke, hingga toko belanja online.

Pada 2009, Alibaba, perusahaan e-commerce di Tiongkok, menjadikan Single’s Day sebagai Hari Belanja Online. Yang tadinya merupakan perayaan untuk jomblo, sekarang menjadi hari di mana setiap orang (tidak peduli apa pun statusnya) berhak untuk membelikan hadiah untuk dirinya sendiri.

Setiap 11 November, Alibaba menyelenggarakan diskon besar-besaran. Awalnya, produk yang didiskon terkait dengan ‘kejombloan’. Misalnya, bantal berbentuk lengan pria hingga tiket wisata untuk pejalan solo.

Namun, seiring berjalannya waktu, hampir semua produk Alibaba mendapat diskon pada Singles’ Day.

Baca Juga: Tips Hemat Belanja Baju Anak

Sukses Besar!

Di tahun pertama Alibaba menyelenggarakan Singles’ Day, ada sekitar 27 merchant yang berpartisipasi memberikan diskon. Konsumen diketahui menghabiskan 50 juta yuan atau sekitar Rp102 milyar untuk berbelanja di situs tersebut.

Kesuksesan ini pun berlanjut pada 2011, transaksi konsumen Alibaba di hari tersebut mencapai 500 milyar yuan atau sekitar Rp1 triliun! Wow jumlah yang fantastis, ya..

Berkembang hingga ke Indonesia

Setiap tahunnya, penjualan pada Singles’ Day semakin meningkat. Bahkan, beberapa warga Tiongkok mengaku, mereka rela menyisihkan uangnya untuk dibelanjakan pada Singles’ Day.

Hal ini membuat beberapa e-commerce lain tertarik untuk menyelenggarakan diskon besar-besaran pada Singles’ Day. Tidak hanya di Tiongkok, tapi juga di Indonesia.

Orami.co.id, e-commerce penyedia kebutuhan ibu dan bayi terbesar di Indonesia pun tak ketinggalan memberikan diskon menarik untuk menyambut Single’s Day yang dimulai sejak 10-13 November 2017 mendatang.

Agar tetap nyaman berburu diskon, Mama pun bisa membuat dari sekarang daftar barang yang mau dibeli sebelum promo 11.11 berlangsung.

Jadi, jangan sampai terlewat, ya, Ma!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb