30 Desember 2018

9 Tips Merawat Anak dari Selebriti

Setiap ibu memiliki cara tersendiri dalam merawat anak
9 Tips Merawat Anak dari Selebriti

Sebagai ibu, kita dapat belajar cara merawat anak dari siapa saja, termasuk dari selebriti yang juga berperan sebagai seorang ibu. Berikut 9 tips merawat anak dari selebriti:

1. Heidi Klum: "Anak akan selamanya jadi anak-anak"

“Rumah kami selalu hidup, penuh tawa. Setiap kali makan malam, selalu saja ada makanan yang berserakan. Atau, ketika mereka sudah memakai seragam sekolah, dan kami sarapan bersama, makanan akan memenuhi tangan mereka.

Kamu bisa bilang ini seribu kali, ‘jangan lap tanganmu ke celana,’ dan mereka pasti akan mengelapkan tangan ke celana. Tapi, begitulah kamu menghadapi mereka. Rumahku tidak seperti museum. Kamu bisa tahu kalau ada anak-anak tinggal di sana.”

2. Salma Hayek: "Hargai setiap kesempatan"

“Ketika Valentina berumur satu bulan, tanteku berkata, ‘ajak dia tidur bersamamu setiap malam. Bernyanyilah untuknya dan biarkan dia terlelap di lenganmu dan duduklah di sisinya, setiap malam. Karena suatu hari nanti, kamu tidak akan bisa melakukannya lagi. Dan, ini akan terjadi dalam waktu dekat.’”

3. Tina Fey: "Jangan menyerah"

“Saya rasa setiap ibu yang bekerja akan merasakan hal yang sama: kamu akan melewati masa-masa berat dan kamu berpikir, ‘ini mustahil, oh ini sangat mustahil.’ Lalu, kamu terus melewatinya dan berusaha, dan semuanya menjadi mungkin.”

4. Elizabeth Banks: "Terima bantuan"

“Terbukalah untuk semua jenis bantuan. Banyak ibu yang merasa bahwa mereka adalah ibu yang super, padahal kenyataannya kita selalu butuh bantuan. Saya rasa penting untuk tahu kapan saatnya kita harus meminta bantuan

5. Courteney Cox: "Jadi pendengar yang baik"

“Tujuan saya adalah selalu mendengarkan cerita anak perempuan saya dan mencoba mendidik mereka tanpa membuat mereka merasa malu.”

6. Jessica Alba: "Perhatikan semuanya"

“Sebagai orangtua, kadang kita tidak mengecek produk yang kita bawa pulang untuk anak-anak. Kita langsung percaya dengan apa yang ada di toko.

Kamu tidak bisa langsung mengambil kesimpulan tentang bahan di dalam jus yang kamu beli. Hal-hal itu tidak pernah terpikir di benak kita, tapi kitalah yang wajib meminta transparansi dari perusahaan untuk mendukung keselamatan anak-anak kita.”

7. Michelle Obama: "Waktu berkualitas"

“Makan malam sekeluarga merupakan tradisi yang kami kembangkan di White House dan itu mendatangkan banyak perubahan. Tidak peduli apapun yang terjadi, setiap jam 6.30, kami akan menghentikan apapun yang sedang dilakukan dan makan bersama. Kita menggunakan momen makan malam itu untuk berhubungan dengan anak-anak, mengobrol, dan menghabiskan waktu yang berkualitas bersama keluarga.”

8. Brooke Shields: "Mementingkan disiplin"

“Percayalah, saya selalu tegas kepada anak perempuan saya. Saya tahu, dari luar saya terlihat tegas, orangtua yang suka mengontrol. Tapi, saya rasa kita tidak bertanggungjawab terhadap semua orang, kecuali anak-anak dan diri sendiri.”

9. Gwyneth Paltrow: "Pentingnya makanan sehat"

“Saya lebih baik mati daripada memberi makan anak-anak saya sup instan.”

(HIKMAH)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb