05 Agustus 2020

Menyiapkan Makanan Bayi untuk Bepergian, Wajib Perhatikan Hal Ini!

Meski tampak tidak sederhana, membawa bayi bepergian tentu sangat mengasyikkan
Menyiapkan Makanan Bayi untuk Bepergian, Wajib Perhatikan Hal Ini!

Merencanakan perjalanan dengan bayi dalam waktu dekat? Boleh jadi hanya pergi sebentar ke rumah kerabat, tempat wisata dalam kota, atau sekadar ke rumah sakit untuk imunisasi. Ataupun perjalanan panjang hingga menginap.

Namun, di era pandemi ini, sangat riskan membawa bayi ke tempat makan umum seperti restoran atau warung makan, untuk disuapi menu makanan dari sana. Saat bepergian dengan bayi yang belum memulai MPASI, tidak diperlukan perencanaan. Kecuali kebutuhan air mendidih bagi susu formula misalnya.

Moms mesti menyiapkan bayi makanan sehat dan mudah dibawa saat bepergian. Supaya tidak serta merta memberikan makanan instan siap santap saja. Tetapi juga dapat menjamin pemenuhan kebutuhan nutrisinya.

Bukan rahasia lagi, banyak orang tua mencemaskan makanan kemasan dan siap saji untuk bayi, karena kandungan pengawet, zat pewarna, dan yang lainnya.

Menurut American Academy of Pediatrics (AAP), saat ini sudah semakin banyak penelitian menunjukkan beberapa zat tambahan makanan, termasuk pengawet dan pewarna, dapat mengganggu hormon, pertumbuhan, dan perkembangan anak.

Beberapa juga dapat meningkatkan risiko obesitas pada masa kanak-kanak, yang jumlahnya telah tiga kali lipat sejak tahun 1970-an.

Baca Juga: 5 Tanda Bayi Harus Mulai MPASI Dini, Wajib Tahu!

Rencana Makan Bayi untuk Bepergian

Makanan yang mudah dan sehat dibawa saat bepergian
Foto: Makanan yang mudah dan sehat dibawa saat bepergian

Foto: Orami Photo Stock

Sebelum membawa bayi bepergian, rencanakan dulu pilihan makanan, yang sesuai dengan preferensi Si Kecil. Sediakan bahan-bahan yang sekiranya sangat dibutuhkan, untuk dimasak, atau tinggal dicampur kemudian.

Beruntung jika Moms mengajak bayi meninap di hotel atau penginapan, karena umumnya mereka memfasilitasi peralatan dan bahan baku yang lebih sehat dan ramah anak.

Jika Moms menginap di rumah kerabat, tidak ada salahnya bertanya lebih dulu keberadaan pasar atau supermarket terdekat, supaya Moms bisa belanja bahan segar bagi makanan bayi.

Tapi, Moms pun dapat memilih untuk membawa bahan mentah sendiri dan makan di sana.

Pentingnya Membawa Alat Makan dan Masak Sendiri

Makanan yang mudah dan sehat dibawa saat bepergian
Foto: Makanan yang mudah dan sehat dibawa saat bepergian

Foto: Orami Photo Stock

Selain bahan, Moms juga perlu merencanakan alat-alat memasak, juga makan bayi.

Hindari memperkenalkan makanan baru selama perjalanan untuk mencegah risiko alergi. Apalagi bagi bayi yang baru saja memakan makanan pendamping ASI (MPASI), pada usia 6 bulan contohnya.

Bawalah makanan yang mudah disimpan dalam wadah dan tidak mudah rusak. Pastikan tutup wadah tidak mudah terbuka sehingga menyebabkan tumpahan. Moms juga perlu mempertimbangkan keperluan membawa termos untuk air panas.

Laman media parenting di India Anu Chi Aai merekomendasikan, survei dulu fasilitas di tujuan, apakah ada kulkas untuk menyimpan, memanaskan, dan memasak makanan.

Moms juga perlu menyediakan finger food, alias makanan yang dapat digenggam, untuk memenuhi kebutuhan camilan bayi saat di perjalanan, di atas kendaraan.

Baca Juga: 5 Mitos MPASI Bayi, Apa Saja? Apa Benar?

Pilihan Makanan Bayi untuk Bepergian

Makanan yang mudah dan sehat dibawa saat bepergian
Foto: Makanan yang mudah dan sehat dibawa saat bepergian

Foto: Orami Photo Stock

Berikut ini adalah beberapa pilihan makanan perjalanan untuk bayi Anda. Pastikan jenisnya sesuai dengan usia dan kemampuan ia mencerna.

Daftar ini merupakan makanan buatan sendiri atau sangat mudah diseduh dengan air panas.

  • Pure buah/sayuran
  • Bubur
  • Pancake
  • Roti lapis sayuran dengan keju dan mentega
  • Sereal
  • Oatmeal
  • Biskuit/kue kering
  • Susu formula
  • Makaroni panggang
  • Nugget ayam atau tempe
  • Yogurt
  • Irisan keju, atau keju berbentuk kubus
  • Bubur sumsum

Peralatan dan Perlengkapan Makan Bayi untuk Bepergian

Makanan yang mudah dan sehat dibawa saat bepergian
Foto: Makanan yang mudah dan sehat dibawa saat bepergian

Foto: Orami Photo Stock

  • Peralatan makan bayi: disarankan membawa baki pelat baja (yang juga dapat dikonversi menjadi talenan, penutup makanan), gelas bayi, sendok (baik untuk pencampuran/dan penyuapan).
  • Peralatan dan item memasak: Panci (untuk fungsi ganda memasak atau memanaskan makanan hingga mensterilkan botol susu), pisau/pengupas, pemanas atau kompor listrik kecil.
  • Aksesori pembersih: sabun, scrub, sikat pembersih botol, serbet pengeringan
  • Pembuat rasa dasar: minyak dan rempah-rempah simple
  • Wadah penyimpanan: Kotak makan plastik kedap udara, termos, toples susu, toples bahan baku.

Baca Juga: MPASI Jamur, Kapan Waktu yang Tepat Memperkenalkannya Pada Bayi?

Meski tampak tidak sederhana, membawa bayi bepergian tentu sangat mengasyikkan. Apalagi jika dia bisa tetap makan sehat meskipun dalam perjalanan.

Selamat traveling!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb