09 Agustus 2020

13 Makanan Bayi 1 Tahun yang Dianjurkan dan Dilarang, Catat!

makanan sehat bayi sebelum umur 1 tahun
13 Makanan Bayi 1 Tahun yang Dianjurkan dan Dilarang, Catat!

Bayi yang berusia 6 bulan dianggap sudah bisa mengonsumsi makanan pendamping ASI (MPASI) karena beberapa refleks bayi sudah lebih terorganisir dibandingkan bulan-bulan awal kelahirannya.

Pada usia tersebut, bayi sudah bisa menyangga kepalanya dengan baik, duduk dengan tegak, dan refleks menggerakkan lidahnya untuk mencegah benda asing masuk ke dalam mulutnya juga sudah menghilang.

Seperti terkutip di Center of Disease Control and Prevention, Akademi Dokter Anak di Amerika menjelaskan bahwa untuk kebanyakan bayi, tidak harus memulai makan makanan padat dengan urutan tertentu.

Pada saat ia berusia 7 atau 8 bulan, anak bisa makan berbagai makanan dari jenis-jenis yang berbeda. Lalu seperti apa makanan bayi 1 tahun?

Baca Juga: Berikan 7 Makanan Ini Sebelum Si Kecil Berusia 1 Tahun

Makanan Bayi 1 Tahun yang Dianjurkan dan Dilarang

Memberikan variasi makanan untuk bayi sangatlah penting. Penelitian menunjukkan bahwa semakin banyak buah dan sayuran yang dimakan bayi sebelum usia satu tahun, semakin besar kemungkinan anak untuk makan berbagai jenis makanan pada usia enam tahun.

Nah, kira-kira apa saja makanan sehat yang bisa diberikan kepada bayi sebelum usianya 1 tahun? Apa saja yang tidak boleh diberikan? Berikut daftar makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan dan dilarang!

1 . Berries

Photo by William Felker on Unsplash.jpg
Foto: Photo by William Felker on Unsplash.jpg

Foto: Unsplash.com/William Felker

Makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan pertama adalah buah beri. Seperti layaknya orang dewasa, bayi mulai makan dengan mata mereka. Bayi akan lebih senang memasukkan apa yang menarik mata ke dalam mulut.

Warna merah stroberi dan warna ungu dari blueberry dipastikan menarik mata bayi. Moms bisa memotong stroberi kecil-kecil sebagai finger food. Selain itu, buah-buahan beri juga bisa diblender dan dijadikan jus yang bisa disuapkan ke bayi.

2. Salmon

Photo by Caroline Attwood on Unsplash.jpg
Foto: Photo by Caroline Attwood on Unsplash.jpg

Foto: Unsplash.com/Caroline Attwood

Makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan selanjutnya adalah salmon. Otak bayi yang sedang tumbuh membutuhkan DHA, asam lemak omega-3 yang penting untuk perkembangan kognitif.

Salmon merupakan salah satu makanan yang kaya DHA. Moms bisa mengatur agar bayi bisa mengonsumsi salmon seminggu sekali.

3. Kacang-kacangan

Photo by Tania Melnyczuk on Unsplash.jpg
Foto: Photo by Tania Melnyczuk on Unsplash.jpg

Foto: Unsplash.com/Tania Melnyczuk

Makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan selanjutnya adalah adalah kacang-kacangan. Seperti dilansir dari Parents.com, sebuah studi menunjukkan bahwa memberikan konsumsi kacang-kacangan pada bayi, bahkan pada bayi yang beresiko tinggi memiliki alergi, sebelum usia bayi 1 tahun, dapat mencegah alergi kacang.

Tapi jangan sampai Moms memberikan bayi kacang-kacangan dalam bentuk utuh karena bayi akan mudah tersedak. Moms bisa memulai dengan memberikan selai kacang.

Baca Juga: 5 Resep MPASI Ubi Ungu Untuk Bayi

4. Bawang-bawangan

Photo by Anna Voss on Unsplash.jpg
Foto: Photo by Anna Voss on Unsplash.jpg

Foto: Unsplash.com/Anna Voss

Makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan selanjutnya adalah adalah bawang-bawangan. Moms bisa menambahkan sedikit bawang-bawangan, seperti bawang putih, daun bawang dan macam bawang lainnya pada bubur bayi yang Moms buat.

Memasak bubur dengan memasukkan bawang-bawangan akan memberikan rasa tersendiri untuk dirasakan bayi. Lidah bayi akan menjadi kaya rasa dan lebih terbuka dengan banyak rasa berbeda.

5. Sayur-sayuran Hijau

Photo by Bonnie Kittle on Unsplash.jpg
Foto: Photo by Bonnie Kittle on Unsplash.jpg

Foto: Unsplash.com/Bonnie Kittle

Makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan selanjutnya adalah adalah sayurna hijau. Kebanyakan bayi pada dasarnya mau mencoba makan makanan baru. Terkadang di awal mereka akan mengernyit dengan rasa yang baru, atau bahkan menolak makanan baru sekali atau dua kali (atau lebih!).

Tapi jangan menyerah ya Moms, apalagi untuk memberikan sayuran hijau pada bayi. Sayuran hijau termasuk jenis makanan paling sehat di dunia. Mari biarkan Si Kecil terbiasa dengan rasa bayam, kangkung, dan sayuran hijau lainnya.

Moms bisa memantau tumbuh kembang anak sesuai usianya dengan fitur Growth Tracker di Orami App! Dengan fitur ini, Moms dapat mengetahui apakah berat dan tinggi badan, serta lingkar kepala Si Kecil tetap berada dalam batas yang normal, atau justru berisiko dan perlu berkonsultasi ke dokter. Langsung klik gambar di bawah ini untuk mencobanya, ya!

6. Daging

Photo by Jez Timms on Unsplash.jpg
Foto: Photo by Jez Timms on Unsplash.jpg

Foto: Unsplash.com/Jez Timms

Makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan selanjutnya adalah adalah daging. Jika Moms sedang membuat menu daging untuk keluarga, jangan pernah lupakan Si Kecil. Daging merupakan makanan yang penuh protein dan zinc.

Ini membuat daging menjadi salah satu makanan awal yang ideal dikenalkan pada bayi sebelum usia satu tahun. Moms bisa menyajikan bubur daging lembut atau bisa dicampur dengan kentang tumbuk atau bubur sayuran hijau.

7. Biji-bijian

whole grains.jpg
Foto: whole grains.jpg

Foto: freepik.com

Makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan selanjutnya adalah adalah biji-bijian. Selain bubur dari nasi, Moms bisa mencoba bubur dari biji-bijian yang lain, seperti bubur gandum, bubur beras merah, dan banyak lagi.

Pilihan biji-bijian ini memiliki lebih banyak serat, dan memberikan variasi rasa yang bermacam-macam untuk lidah Si Kecil.

Baca Juga: 5 Resep Menu MPASI Harian Untuk Bayi 7 Bulan

8. Sayuran Mentah

Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi
Foto: Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi (Shutterstock.com)

Foto: Orami Photo Stock

Ada makanan yang dianjurkan, tentu ada juga makanan yang dilarang. Sayur mentah merupakan salah satu makanan bayi 1 tahun yang dilarang.

Sayur-sayuran tentu baik untuk dikonsumsi karena nutrisi yang terbilang lengkap serta mampu mengurangi risiko penyakit kronis. Namun akan berbahaya jika memberikan sayur mentah pada bayi. Salah satunya seperti pemberian wortel yang dapat membuat Si Kecil tersedak.

Ada dua alasan utama mengapa sebaiknya tidak memberi makan sayuran mentah kepada bayi Anda. Pertama adalah bahaya tersedak, kedua sayur mentah mengandung kadar nitrat yang tinggi.

Sayuran mentah dan makanan beraroma kuat harus dihindari untuk bayi berusia di bawah 1 tahun. Sayuran ringan dan musiman dapat diberikan setelah usia 6 hingga 7 bulan, tetapi hanya jika bayi Anda mentoleransi makanan yang disapih dengan baik.

9. Anggur/Kismis

Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi
Foto: Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi

Foto: Orami Photo Stock

Anggur dilarang sebagai makanan bayi 1 tahun sampai mereka bisa mengunyah makanannya dengan benar dan cukup tua untuk tidak tersedak.

Kulit, ukuran, dan kekencangan buah anggur dapat menyebabkan buah tersangkut di saluran makanan bayi Anda, bahkan ketika buah itu dipotong kecil-kecil

10. Berries/Buah Sitrus

Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi
Foto: Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi (https://www.redorbit.com/)

Foto: Orami Photo Stock

Makanan bayi 1 tahun yang dilarang selanjutnya adalah buah beri dan sitrus. Meskipun buah beri dan buah jeruk sangat penting untuk tubuh kita, stroberi, blueberry, blackberry, rasberi, jeruk, limau, dan lain-lain belum tentu bagus buat bayi.

Buah-buahan ini memiliki kadar asam dan vitamin C yang tinggi yang dapat menyebabkan perut rapuh dan bahkan menyebabkan ruam di area popok. Saran yang bagus adalah menunggu sekitar satu tahun, atau mungkin jus buah-buahan dan encerkan dengan baik untuk mencegah reaksi alergi atau sakit perut.

Baca Juga: Tambah Berat Badan Bayi dengan 3 Resep MPASI Ini!

11. Jus Buah Kaleng

Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi
Foto: Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi

Foto: Orami Photo Stock

Makanan bayi 1 tahun yang dilarang selanjutnya adalah jus buah kalengan. Jus buah mengandung sejumlah besar elemen sehat dan datang dalam rasa lezat. Namun, jus buah kalengan memiliki bahan pengawet yang tidak aman untuk dikonsumsi bayi.

Praktik yang baik adalah berkonsultasi dengan dokter anak sebelum memperkenalkan buah-buahan segar/jus buah segar kepada bayi dan sepenuhnya menghindari jus kalengan.

Bakteri Clostridium botulinum menurut para peneliti di dalam buah kalengan, bisa membuat bayi mengalami botulisme atau keracunan makanan karena bakteri.

12. Cokelat

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5076734/
Foto: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5076734/

Foto: Orami Photo Stock

Makanan bayi 1 tahun yang dilarang selanjutnya adalah cokelat. Cokelat adalah salah satu makanan yang paling tidak aman untuk bayi, karena mengandung kafein. Moms tidak akan pernah mau memberi makan bayi kafein Moms, bukan?

Mencerna makanan padat adalah satu lagi tonggak bersejarah yang dialami bayi di tahun pertama mereka dan Moms perlu memastikan bahwa anak-anak kecil itu jauh dari masalah perut.

Selain itu, cokelat memiliki banyak kandungan gula, yang tidak cocok untuk bayi sampai ia berusia satu tahun, setelah itu harus diberi makan dalam jumlah sedang.

Baca Juga: 5 Pengganti Gula Untuk MPASI Bayi yang Aman dan Tetap Enak

13. Kacang Utuh

Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi
Foto: Buah dan Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Bayi

Foto: Orami Photo Stock

Makanan bayi 1 tahun yang dilarang selanjutnya adalah kacang utuh. Kacang-kacangan memang kaya akan serat, vitamin E, dan L-arginine.

Namun, ukurannya yang terbilang cukup besar bayi bayi dapat menyebabkan penyumbatan esofagus. Bayi pun belum memiliki gigi yang kuat untuk mengunyah kacang, sehingga bisa membuatnya tersedak jika diberikan begitu saja.

Nah, itulah beberapa makanan bayi 1 tahun yang dianjurkan dan dilarang. Sekarang sudah tidak bingung lagi kan?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb