09 Oktober 2019

5 Manfaat Yoga untuk Ibu Hamil

Selama hamil, Moms sebaiknya tidak malas untuk bergerak, ya!
5 Manfaat Yoga untuk Ibu Hamil

Masa kehamilan menjadi waktu yang dinantikan pasangan yang sudah mendambakan anak hadir di tengah keluarga mereka.

Tentunya, seorang ibu hamil akan menjaga kesehatan tubuh dan janinnya dengan berhati-hati agar perkembangan kandungan berjalan optimal. Selama masa kehamilan, ada hal yang perlu diperhatikan Moms, yaitu jangan malas untuk bergerak.

Meskipun perut sudah semakin membuncit dan tubuh mudah merasa lelah, sebaiknya Moms tetap aktif bergerak karena nantinya ini berpengaruh menjelang masa persalinan.

Bahkan, ibu hamil harus melakukan olahraga secara rutin, lho! Salah satu olahraga yang aman untuk dilakukan ibu hamil, adalah yoga atau biasa disebut prenatal yoga.

Olahraga satu ini ternyata bermanfaat bagi ibu hamil dan juga berdampak baik untuk masa persalinan nantinya. Makanya mari kita simak berbagai manfaat yoga untuk ibu hamil!

Baca Juga: Tiru 3 Olahraga Terbaik untuk Ibu Hamil yang Dilakukan Selebriti Indonesia Ini

Ketahui Manfaat Yoga untuk Ibu Hamil

5 Manfaat Yoga untuk Ibu Hamil-2.jpg
Foto: 5 Manfaat Yoga untuk Ibu Hamil-2.jpg (Orami Photo Stock)

Yoga untuk ibu hamil aman untuk dilakukan dan bahkan punya segudang manfaat bagi Moms dan janin dalam kandungan. Namun, perhatikan usia kehamilan sebelum melakukan jenis olahraga apa pun.

Saat masih trimester awal, sebaiknya Moms tidak melakukan olahraga terlalu berat karena usia kehamilan ini masih berisiko.

Menurut American Pregnancy Association, berbagai jenis yoga juga biasanya aman untuk ibu hamil dan janin, asal ingat jangan melakukan gerakan-gerakan yang berlebihan.

Baca Juga: 5 Persiapan Penting Sebelum Berenang Saat Hamil

Ketika memasuki usia trimester kedua kehamilan, maka Moms lebih aman untuk berolahraga. Sedangkan pada trimester ketiga kehamilan, Moms perlu berhati-hati karena perut sudah semakin membesar dan menjelang masa persalinan.

Adapun manfaat yoga untuk ibu hamil yang bisa Moms dapatkan, yaitu sebagai berikut:

  1. Memperbaiki kualitas tidur dan mengurangi tingkat stres serta kecemasan saat masa kehamilan;
  2. Meningkatkan kekuatan, kelenturan, dan daya tahan otot yang nantinya akan dibutuhkan saat masa persalinan;
  3. Mengurangi risiko sakit punggung bagian bawah, rasa mual, sakit kepala, dan sesak napas saat kehamilan;
  4. Meningkatkan ikatan Moms dengan janin di dalam kandungan. Alasannya, saat melakukan yoga, maka pikiran Moms akan berfokus pada janin dan mengesampingkan hal-hal lainnya;
  5. Bisa berinteraksi dengan ibu hamil lainnya. Hal ini sangat penting untuk mengurangi tingkat kecemasan pada ibu hamil karena saat memiliki teman-teman dengan pengalaman serupa, dapat membuat Moms semakin tenang menjalani kehamilan.

Apa yang Harus Diperhatikan Saat Melakukan Yoga untuk Ibu Hamil?

5 Manfaat Yoga untuk Ibu Hamil-3.jpg
Foto: 5 Manfaat Yoga untuk Ibu Hamil-3.jpg

Yoga berfokus pada peregangan dan fleksibilitas tubuh. Yoga bermanfaat untuk mencegah stres pada ibu hamil, menjaga energi pada ibu hamil, dan memperkuat tubuh ibu hamil.

"Yoga adalah olahraga yang bisa memberikan ketenangan, juga membuat ibu hamil menyadari perubahan tubuhnya setiap hari," ujar Bec Conant, instruktur prenatal yoga di Om Births, sekaligus doula di Boston.

Namun, ada beberapa hal yang harus Moms perhatikan sebelum melakukan prenatal yoga.

Pertama dan terutama adalah memeriksakan kandungan Moms pada dokter sebelum melakukan jenis olahraga apa pun.

Hal ini untuk memastikan bahwa kandungan sudah cukup sehat dan kuat untuk diajak berolahraga.

Moms juga harus memilih tempat yoga dengan suhu sejuk dan hindari ruangan yang terlalu panas. Jangan lupa juga untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik, yaitu minum air dengan cukup.

Selama prenatal yoga berlangsung, hindari juga melakukan pose-pose yang membahayakan kondisi perut. Selalu ikuti instruksi dari pelatih yoga dan lakukan semuanya dengan berhati-hati.

Segera hentikan yoga jika terjadi kontraksi janin dan perdarahan vagina. Banyak manfaat dari prenatal yoga, namun sebaiknya tidak mengabaikan beberapa faktor di atas, ya.

Baca Juga: 7 Tanda Bahaya Bagi Kehamilan Moms saat Olahraga dan Senam Hamil

Selain prenatal yoga, olahraga lain yang bisa Moms lakukan selama masa kehamilan adalah berenang, jalan pagi, dan senam.

Tentukan olahraga yang paling nyaman untuk Moms jalani dan tetap utamakan kesehatan kandungan. Tubuh Moms yang sehat dan kuat, maka kondisi bayi juga akan bertumbuh dengan sehat.

(DG)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb