29 Juni 2018

Mengenal Tumor Otak Pada Anak, Penyakit yang Diderita Anak Marcella Zalianty

Hingga kini masih belum diketahui penyebab pastinya
Mengenal Tumor Otak Pada Anak, Penyakit yang Diderita Anak Marcella Zalianty

Tak ada orang tua yang mau anaknya sakit, apalagi mengidap tumor otak. Begitu pula dengan Marcella Zalianty, yang menginginkan anaknya selalu tumbuh sehat.

Namun, saat ini anak kedua Marcella yang bernama Aryton Maggali Sastra Soeprapto sedang berjuang melawan tumor otak yang dideritanya. Saat ini Maggali sedang dibawa keluar negeri untuk mendapatkan perawatan media.

Tumor otak pada anak sebetulnya merupakan kasus langka. Dikutip dari Thebraintumourcharity.org, hanya 500 anak dan anak muda yang terdiagnosis tumor otak setiap tahunnya di Inggris Raya. Sebenarnya, penyakit apa tumor otak itu? Berikut penjelasannya.

Mengenal Tumor Otak

Dikutip dari Mayoclinic.org, tumor otak terjadi saat ada kumpulan sel abnormal muncul di otak atau jaringan dekat orak anak. Cukup banyak jenis tumor otak yang umumnya terjadi pada anak. Beberapa masuk kategori yang bersifat kanker, beberapa lainnya tidak.

Proses perawatan untuk penyembuhan tumor otak ada anak ini berbeda-beda bergantung pada lokasinya. Mulai dari operasi, kemoterapi, radiasi, steroid, transplantasi, hingga rehabilitasi.

Tumor otak pada anak juga harus rutin dikontrol, terutama yang bersifat kanker. Dalam kasus tertentu, tumor bisa berubah menjadi kanker dan lebih berbahaya.

Baca Juga : 5 Fakta Anak Marcella Zalianty yang Terkena Tumor Otak

Gejala Tumor Otak

Tanda dan gejala tumor otak pada anak cukup beragam dan bergantung pada jenis, ukuran, lokasi, dan perkembangannya. Beberapa tanda dan gejala tidak mudah terdeteksi karena punya tanda dan gejala yang sama seperti penyakit lain.

Gejala yang umumnya dialami oleh anak penderita tumor otak antara lain, sakit kepala yang mungkin berlangsung secara terus menerus, rasa tekanan pada kepala, mual dan muntah tanpa alasan, pandangan bermasalah.

Gejala lain yang mungkin terjadi antara lain terdapat area lunak yang cukup luas pada tengkorak bayi, mengalami sakit secara tiba-tiba, pergerakan mata tidak normal, cadel, sulit menelan, kehilangan selera makan, bermasalah dengan keseimbangan, sulit berjalan, ingatan bermasalah, perubahan perilaku, hingga masalah pendengaran.

Ketahui Penyebab dan Faktor Risikonya

Kebanyakan kasus tumor otak tidak diketahui penyebabnya. Tumor otak pada anak biasanya merupakan tumor yang dimulai dari otak atau jaringan di dekat otak. Jenis tumor seperti ini biasanya diawali dengan kondisi sel normal yang kemudian DNA-nya bermutasi.

Mutasi tersebut memberikan kesempatan kepada sel untuk berkembang dan membela. Sel hasil mutasi ini kemudian terus bertahan hidup, sementara sel sehatnya perlahan mati. Hasil dari banyaknya jumlah sel tidak normal ini adalah pembentukan tumor.

Pada anak, penyebab tumor otak masih belum jelas. Namun, beberapa jenis tumor otak, seperti medelloblastoma atau ependymoma cukup umum dialami oleh anak-anak. Meskipun tidak umum, riwayat keluarga dengan tumor otak juga bisa meningkatkan risiko anak terkena tumor otak.

Itulah beberapa fakta mengenai tumor otak pada anak. Semoga bermanfaat ya Moms!

(AND)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb