18 September 2019

6 Model Rambut Anak Laki-laki yang Stylish dan Menggemaskan

Si Kecil dengan muka bulat dan oval cocok pakai gaya rambut undercut
6 Model Rambut Anak Laki-laki yang Stylish dan Menggemaskan

Tidak dapat dipungkiri bahwa semua anak itu lucu dan menggemaskan ya, Moms.

Sehingga, wajar bila Moms ingin membuat penampilan Si Kecil selalu menarik dengan ragam baju yang lucu, termasuk untuk model rambut anak.

Jika Moms sedang mencari model rambut anak laki-laki yang menggemaskan, berikut rekomendasi yang bisa dicoba.

1. Glamorous Fringe

gaya rambut bayi-1.jpg
Foto: gaya rambut bayi-1.jpg (hairstylehub.com)

Foto: hairstylehub.com

Anak laki-laki bisa terlihat glamor hanya dengan menggunakan model rambut anak dengan poni pinggir.

Tata poni pinggiran Si Kecil dengan menyisirnya rapi ke bawah, atau sisir ke atas untuk memberikan penampilan yang lebih ceria.

Baca Juga: 5 Gaya Rambut Praktis Setelah Melahirkan

2. Layered & Fashionable

gaya rambut bayi-2.jpg
Foto: gaya rambut bayi-2.jpg (mlowreyengraving.com)

Foto: mlowreyengraving.com

Jika rambut Si Kecil cukup lebat, Moms bisa menggunakan opsi ini untuk potongan rambut yang manis dan penuh gaya.

Potong rambut Si Kecil dengan model layered, memberikan kesan rambut mengembang, dan membuatnya lebih menggemaskan.

3. Long, Curly & Wild

gaya rambut bayi-3.jpg
Foto: gaya rambut bayi-3.jpg (pinterest.com)

Foto: pinterest.com

Khusus bagi Si Kecil dengan rambut ikal atau keriting, model rambut anak ini cocok untuknya.

Panjangkan rambut ikal dan keriting Si Kecil, lalu sisir dengan rapi. Moms bisa menambahkan aksesoris lucu seperti topi.

Baca Juga: Agar Tampil Maksimal, Simak Gaya Terbaik untuk Berbagai Tipe Rambut

4. Bowl Cut

gaya rambut bayi-4.jpg
Foto: gaya rambut bayi-4.jpg (sclance.com)

Foto: sclance.com

Potongan bowl cut atau mangkuk adalah gaya rambut yang sedang ditiru oleh banyak anak, karena memiliki bentuk yang lucu.

Potongan ini cocok untuk anak laki-laki dengan rambut tebal.

Cukup dengan memotong rambut dengan panjang yang sama dari semua sisi, sehingga ia tampak gemas dengan rambut ratanya.

5. Baby Buns

gaya rambut bayi-5.jpg
Foto: gaya rambut bayi-5.jpg (pinterest.com)

Foto: pinterest.com

Untuk Si Kecil yang punya rambut panjang, bisa mencontoh salah satu model rambut anak yang sempat populer di kalangan pria dewasa ini.

Penampilan hipster yang stylish dengan kuncir cepol kecil ini cocok untuk anak laki-laki dengan rambut sedang hingga panjang.

Moms dapat mengikat cepol kecil yang sedikit berantakan, dan pasangkan dengan busana kemeja dan celana warna polos untuk penampilan sempurna dan keren.

Baca Juga: Bosan dengan Rambut Panjang? Coba Model Rambut Bob Pendek 4 Seleb Ini!

6. Toddler's Undercut

gaya rambut bayi-6.jpg
Foto: gaya rambut bayi-6.jpg (haircutinspiration.com)

Foto: haircutinspiration.com

Untuk Moms yang ingin penampilan Si Kecil lebih rapi, coba potongan undercut.

Dengan penampilan rambut yang tampak rapi dan bersih, undercut masih menjadi model rambut anak populer.

Gaya rambut ini tampak pas pada anak dengan wajah bulat atau oval.

Nah, itu dia 6 rekomendasi model rambut anak laki-laki. Mana jenis gaya rambut yang akan Moms tiru untuk Si Kecil?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb