04 Maret 2019

Suami Tak Mau Dikritik? Begini Cara Menghadapinya!

Pria memang memiliki ego yang sangat besar
Suami Tak Mau Dikritik? Begini Cara Menghadapinya!


Moms pasti sudah mengetahui bahwa dalam hubungan pernikahan kita harus saling menghargai dan mau dikritik untuk tercapainya tujuan keluarga yang harmonis bersama pasangan. Namun, pada kenyataan tidak selalu demikian. Banyak kasus terjadi di mana para suami tidak mau dikritik.

Jika sudah begitu, emosi Moms juga jadi ikut tersulut. Pertengkaran pun seolah tidak bisa dihindari. Gaya komunikasi yang cenderung menyerang dan mungkin dengan perlakukan yang kurang baik kepada suami justru membuat keadaan semakin memburuk.

Sebelum hal itu terjadi, ada baiknya Moms memahami dulu bagaimana cara menghadapi para suami yang tidak mau dikritik. Yuk simak ulasannya di bawah ini!

Tanda Komunikasi Sudah Tidak Sehat

suami tak mau dikritik 01
Foto: suami tak mau dikritik 01

Foto: Huffingtonpost.ca

Salah satu tanda suami tidak mau dikritik adalah gaya komunikasinya yang buruk dan tidak sehat. Beberapa gaya komunikasi yang tidak sehat seperti tidak mau bertanggung jawab dengan apa yang dilakukan.

Selain itu, dia juga sering membela diri dan mengeluarkan reaksi berlebihan. Terkadang ada masalah sekalipun cenderung diam dan tidak mau berbagi.

Suami yang tidak mau dikritik juga biasanya tidak mau mendengarkan secara utuh apa yang ingin Moms ungkapkan. Hal ini membuat permasalahan rumah tangga jadi selalu dihadapi tidak dengan kepala dingin. Bahkan, suami cenderung semakin tidak peduli dengan apa yang Moms katakan.

Lalu, bagaimana menghadapi suami dengan kondisi ini?

Baca Juga: 3 Hal Yang Harus Diucapkan Pada Suami Setiap Hari Agar Tetap Mesra

Mengatasi Suami yang Tidak Mau Dikritik

suami tak mau dikritik cover
Foto: suami tak mau dikritik cover

Foto: Popular-world.com

Menurut Geraldine Merola Barton, Ph.D., seorang psikologi klinis, ada beberapa cara yang bisa Moms lakukan untuk menghadapi suami tidak mau dikritik. Moms perlu memperlakukan suami dengan kasih.

1. Sampaikan dengan Cara yang Baik

Moms, pria memiliki ego dalam diri yang sangat besar. Cara mengalahkan ego tersebut adalah dengan segala hal yang baik.

Moms bisa memberikan hal baik dan penuh cinta dengan tujuan mendinginkan suasana dan mulai masuk ke dalam inti pembicaraan dengan kepala dingin.

2. Jangan Ragu Berikan Pujian

Jangan ragu memberikan pujian kepada pasangan. Hal yang paling jarang dan langka ditemukan dalam hubungan pernikahan adalah pasangan yang saling memuji satu sama lain.

Kali ini, Moms tak perlu ragu untuk memuji dan mengatakannya kepada suami. Hal ini baik untuk menghadi konflik dan membuat hati pasangan lebih adem.

Baca Juga: Coba Cek! Ini 5 Tanda Suami Bahagia dengan Kehidupan Seks

3. Introspeksi Diri

Intropeksi diri juga hal yang penting untuk Moms. Kadang dalam mengkritik kita hanya berhenti sampai kritik tanpa memberikan saran.

Moms perlu menarik napas sejenak untuk tahu apakah Moms pantas memberikan kritik ini dan apakah kritik ini dapat menjadikan segalanya lebih baik atau sebaliknya.

4. Cari Waktu yang Tepat

Saat berkomunikasi dengan pasangan, hal yang paling penting adalah soal perasaan dan waktu yang tepat. Jangan lakukan itu ketika pasangan sedang marah dan tidak bisa mengontrol dirinya.

Buat secangkir minuman hangat dan bicarakan yang ingin diselesaikan dengan cara yang baik dan hangat.

5. Pikirkan sebelum Berbicara

Saat mengkritik, Moms juga sering tak tahu mana yang akan kita sampaikan sehingga yang keluar dari mulut adalah hal lain. Biasanya ada masalah yang bukan jadi pokok masalah justru diungkapkan.

Moms bisa pikirkan sebelum mengeluarkan kritik terhadap suami sehingga suami bisa menerimanya dengan logis. Jangan lupa untuk gunakan kata yang tepat. Jangan sampai menyinggung hal lain yang memicu pertengkaran.

Pastinya Moms harus memahami bahwa prinsip win win solution harus diperhatikan saat menghadapi suami yang tidak mau dikritik. Tetap mencintai dan menyelesaikan dengan cinta merupakan hal yang baik.

Dengan begitu Moms akan tetap mencintai suami begitu sebaliknya. Apakah Moms termasuk yang sedang menghadapi suami yang tidak mau dikritik? Bagaimana cara Moms menghadapinya? Share yuk!

(GSA)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb