07 Juni 2020

4 Tips Membangun Kepercayaan Diri untuk Kembali Bekerja setelah Menjadi Full Time Moms

Moms yang tahu, kapan waktu tepat untuk kembali bekerja
4 Tips Membangun Kepercayaan Diri untuk Kembali Bekerja setelah Menjadi Full Time Moms

Setelah bertahun-tahun merawat anak, membesarkan anak, bukan tidak mungkin Moms tiba-tiba merasa bosan dengan rutinitas yang dilakukan sehari-hari dan ingin kembali bekerja.

Apalagi jika dulunya, Moms merupakan seorang perempuan karir. Menurut jurnal US National Library of Medicine, seiring dengan menjalankan peran sebagai ibu, pekerjaan justru akan melengkapi hidup seorang perempuan.

Namun kembali bekerja setelah menjadi ibu rumah tangga, bisa menjadi satu tantangan yang besar dan menyebabkan rasa galau bahkan dilema.

Baca Juga: Pekerjaan yang Cocok Untuk Ibu Rumah Tangga

Bahkan Moms yang dulunya penuh semangat saat bekerja, bisa saja tiba-tiba kehilangan kepercayaan diri saat berhadapan dengan hal ini. Namun keinginan Moms untuk kembali bekerja sangat besar.

Tips Mengembalikan Kepercayaan Diri untuk Kembali Bekerja

Jangan takut Moms, di bawah ini ada beberapa tips membangun kepercayaan diri untuk kembali bekerja setelah menjadi ibu rumah tangga, disimak yuk.

1. Temukan Semangat untuk Kembali Bekerja

Ibu yang kembali bekerja
Foto: Ibu yang kembali bekerja (Orami Photo Stock)

Foto: workingmoms.com

Tips membangun kepercayaan diri untuk kembali bekerja yang pertama adalah menemukan semangat bekerja. Tidak hanya bertahun-tahun, bahkan beberapa bulan tidak bekerja saja bisa meninggalkan perasaan takut bahwa kemampuan bekerja kita sudah hilang saat kembali bekerja setelah menjadi ibu rumah tangga.

Gali kembali semangat lama Moms saat menjadi perempuan karir. Bisa dengan menelepon rekan kerja terdahulu atau mengundang mantan atasan untuk bertemu kembali dan ngobrol-ngobrol sebentar.

“Kita harus terhubung kembali dengan pekerjaan dulu dan orang-orang yang menghargai apa yang kita lakukan di tempat kerja,” kata Julia Yates, dosen senior di School of Psychology di University of East London.

2. Temukan Keterampilan Baru Kita

Ibu yang kembali bekerja
Foto: Ibu yang kembali bekerja (theverge.com)

Foto: hbr.org

Tips membangun kepercayaan diri untuk kembali bekerja yang selanjutnya adalah menemukan keterampilan baru. Di rumah saja bersama anak sebenarnya menambah kemampuan kita secara tidak langsung. Tingkat kekreatifan, problem solving, menjadi multitasking, dan menajemen waktu pun membaik.

Baca Juga: Trik Bertahan jadi Ibu Baru yang Tangguh

“Mungkin keterampilan ini tidak akan benar-benar diakui di tempat kerja kita, namun hal ini bisa kita terapkan saat kembali bekerja setelah menjadi ibu rumah tangga nantinya,” ucap Rachael Saunders, kepala komunikasi untuk Opportunity Now, kampanye gender dari Business in the Community.

3. Mulailah dari Pekerjaan Paruh Waktu

Ibu yang kembali bekerja
Foto: Ibu yang kembali bekerja

Foto: theguardian.com

Tips membangun kepercayaan diri untuk kembali bekerja yang selanjutnya adalah mulai dengan pekerjaan paruh waktu. Pekerjaan paruh waktu sama saja dengan bekerja penuh. Bahkan pekerjaan paruh waktu lebih terbuka untuk negosiasi jam kerja yang fleksibel.

Yang terbaik adalah mulai memposisikan keterampilan dan pengalaman kita dan meyakinkan pemberi kerja bahwa pekerjaan tersebut tepat untuk kita meskipun Moms baru saja kembali bekerja setelah menjadi ibu rumah tangga.

“Kita bisa melakukan negosiasi jam kerja yang fleksibel,” kata Inger Christensen, pelatih karir untuk Women Like Us, yang membantu ibu rumah tangga menemukan pekerjaan paruh waktu.

Baca Juga: Dari Wanita Karir ke Ibu Rumah Tangga

4. Kembali Bekerja di Waktu yang Tepat

Ibu yang kembali bekerja
Foto: Ibu yang kembali bekerja

Foto: topresume.com

Tips membangun kepercayaan diri untuk kembali bekerja yang selanjutnya adalah kembali bekerja di waktu yang tepat.

“Sebenarnya tidak ada waktu yang tepat, yang harus dilakukan adalah memikirkannya secara matang,” kata Diana Norris, pelatih karir untuk Women Like Us.

Apalagi jika sudah memiliki anak, pasti akan susah menemukan waktu yang tepat untuk kembali bekerja. Cobalah untuk merenungkan kembali, memikirkan dengan hati-hati sehingga sudah sepenuhnya merasa ini adalah keputusan yang tepat.

Itu dia Moms beberapa tips membangun kepercayaan diri untuk kembali bekerja. Selamat mencoba!

Kalau Moms masih butuh dukungan sebagai working Moms, carilah komunitas yang tepat agar bisa berbagi cerita, sekaligus mendapatkan saran-saran yang baik.

Moms bisa bergabung dalam grup Working Moms di aplikasi Orami Parenting. Di aplikasi Orami Parenting ini, Moms dapat bertemu dengan para ibu dengan situasi hidup yang sama, sehingga bisa berbagi kisah mengenai suka duka menjadi ibu bekerja.

aplikasi orami parenting
Foto: aplikasi orami parenting

Selain itu, di grup ini Moms bisa berkonsultasi dengan para ahli, seperti psikolog, dokter, konselor, dan lain sebagainya.

Moms bisa langsung klik di sini untuk download aplikasi Orami Parenting!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb