16 April 2021

Bisa Coba di Rumah, 13 Cara Memutihkan Selangkangan Hitam Secara Alami

Bahan apa saja yang bisa digunakan?
Bisa Coba di Rumah, 13 Cara Memutihkan Selangkangan Hitam Secara Alami

Selangkangan hitam merupakan salah satu masalah kecantikan yang paling mengesalkan dan memalukan yang dihadapi oleh para kaum hawa. Ada banyak cara memutihkan selangkangan hitam.

Selangkangan adalah area intim yang cenderung menjadi lebih gelap dan perbedaan warnanya cukup terlihat di antara bagian lainnya.

Hal ini biasanya dapat terjadi karena gesekan, ruam, pakaian yang ketat, keringat bahkan faktor hormonal pun bisa.

Baca Juga: Ketahui 5 Penyebab Gatal pada Selangkangan yang Mengganggu Aktivitas

Penyebab Selangkangan Hitam

selangkangan.jpg
Foto: selangkangan.jpg

Foto: Orami Foto Stock

Ada beberapa penyebab potensial selangkangan hitam. Beberapa penyebab potensial dari selangkangan hitam meliputi:

  • Kulit kering.
  • Terlalu banyak paparan sinar matahari.
  • Gesekan dari paha saat bergesekan saat berjalan atau berolahraga.
  • Kondisi pigmen kulit, seperti acanthosis nigricans.
  • Penggunaan obat-obatan tertentu.

Baca Juga: Flek Hitam Muncul Saat Hamil, Ini Cara Mengatasinya

Meski letaknya tertutup dan amat sangat jarang terlihat, tetap saja dapat membuat kita merasa terganggu, terutama jika berhubungan dengan penampilan kita.

Dan pasti kita akan mencoba berbagai cara memutihkan selangkangan. Apalagi jika yang dimaksud adalah cara-cara alami, pasti akan dilakukan.

Untuk Moms yang ingin mengetahui cara memutihkan selangkangan hitam dengan cara yang alami, coba beberapa cara ini yuk, Moms.

Cara Memutihkan Selangkangan Hitam

Berikut ini beberapa cara memutihkan selangkangan secara alami yang bisa Moms gunakan. Kita coba yuk, Moms.

1. Kentang

mencerahkan selangkangan hitam
Foto: mencerahkan selangkangan hitam (freepik.com)

Foto: Orami Foto Stock

Kentang memiliki kandungan antibiotik alami untuk membantu meregenerasi kulit Moms dan menjadikannya lebih cerah.

Cara memutihkan selangkangan hitam dengan kentang adalah menumbuk halus kentang yang sudah direbus sebelumnya.

Lalu, tambahkan 2 sendok makan susu berbentuk pasta dan oleskan pada selangkangan. Diamkan hingga 20 menit dan bilas dengan air bersih setelahnya.

2. Bengkoang

Tidak hanya bermanfaat untuk mencerahkan wajah, bengkoang juga memiliki kandungan vitamin B dan C yang dapat membuat warna kulit di area selangkangan lebih cerah.

Moms bisa memarut bengkoang, lalu peras dengan air. Ambil sarinya dan jadikan sebagai masker lulur mandi.

Jangan lupa gunakan setiap mandi agar hasilnya semakin optimal ya, Moms!

3. Lidah Buaya

lidah buaya untuk selangkangan hitam
Foto: lidah buaya untuk selangkangan hitam

Foto: Orami Foto Stock

Coba juga cara memutihkan selangkangan yang hitam dengan memanfaatkan lidah buaya.

Melansir National Library of Medicine, di dalam lidah buaya terdapat zat aloin di dalam lidah buaya yang bermanfaat untuk menenangkan kulit iritasi serta membantu mencerahkan bagian kulit yang gelap.

Moms bisa langsung mengoleskan lidah buaya dengan rata dan biarkan meresap hingga beberapa menit.

4. Lemon

Seperti yang kita tahu, lemon sangat kaya dengan kandungan vitamin C.

Nah, salah satu manfaat vitamin C itu sendiri bisa membantu Moms sebagai cara memutihkan selangkangan hitam.

Caranya, Moms bisa memotong lemon menjadi beberapa bagian, lalu langsung gosok-gosok lembut pada area selangkangan. Mudah, bukan?

Baca Juga: Review Jujur Essential Oil Young Living Lemon dari Moms Orami

5. Yogurt

memutihkan selangkangan dengan yogurt
Foto: memutihkan selangkangan dengan yogurt (shutterstock)

Foto: Orami Foto Stock

Selain enak dan menyegarkan, yogurt juga mengandung kalsium dan zinc yang berperan aktif untuk membantu mengatasi masalah kulit, salah satunya sebagai cara memutihkan selangkangan yang hitam.

Melansir National Center for Biotechnology Information, mikroorganisme dalam yogurt juga dapat meningkatkan kesehatan kulit salah satunya menghilangkan hitam di selangkangan.

Moms disarankan untuk memilih yogurt segar tanpa rasa, kemudian oleskan yogurt pada area selangkangan kita.

Kulit pun akan terasa lebih lembap dan segar. Dicoba ya, Moms!

6. Scrub Gula

Gula tidak hanya menambah rasa manis pada makanan atau minuman saja. Tetapi, gula menjadi salah satu cara memutihkan selangkangan hitam Moms.

Gula dapat membantu pengelupasan kulit. Mengelupas area tersebut dapat membantu jika kulit gelap disebabkan oleh penumpukan kulit mati.

Caranya, Moms cukup campurkan jus lemon segar, satu sendok teh gula, dan satu sendok makan madu. Kemudian, gosok perlahan campuran tersebut ke paha bagian dalam.

Bilas area tersebut untuk menghilangkan lulur.

7. Oatmeal Koloid

oatmeal.jpg
Foto: oatmeal.jpg (Orami Photo Stock)

Foto: Orami Foto Stock

Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa oatmeal koloid merupakan salah satu cara memutihkan selangkangan yang gelap.

Untuk membuat oatmeal, Moms bisa menggunakan yoghurt sebagai bahan tambahan.

Campurkan yoghurt dan oatmeal koloid dengan perbandingan yang sama. Kemudian, oleskan krim ke area yang terkena dan biarkan selama 15 menit.

Terakhir, cuci dan keringkan area tersebut.

8. Lentil

Moms mungkin asing dengan bahan yang satu ini. Lentil merupakan jenis kacang-kacangan yang bentuknya menyerupai kacang hijau.

Lentil menjadi salah satu cara memutihkan selangkangan hitam. Kacang ini mengandung antioksidan yang dapat membantu meratakan warna kulit.

Cara menggunakannya adalah rendam lentil dalam air selama semalaman. Kemudian, haluskan dengan susu hingga menjadi pasta yang kental.

Oleskan dan diamkan selama 15-20 menit. Lalu, bilas.

Baca Juga: 9 Cara Memutihkan Selangkangan yang Menghitam

9. Kunyit

kunyit
Foto: kunyit

Foto: Orami Foto Stock

Kunyit merupakan salah satu cara memutihkan selangkangan.

Moms, cukup aplikasikan pasta kunyit. Ambil 2-3 sendok kunyit dan tambahkan yogurt ke dalamnya.

Campurkan dan oleskan pasta di area selangkangan yang gelap. Biarkan mengering dan bersihkan dengan air.

Untuk memberikan hasil yang lebih maksimal, ulangi cara ini setiap hari.

10. Madu

Madu memiliki khasiat memutihkan kulit secara alami sekaligus melembapkan kulit agar tetap halus dan kenyal.

Oleh karena itu, madu cocok digunakan sebagai cara memutihkan selangkangan hitam,

Siapkan madu dan aplikasikan pada selangkangan dan bokong. Diamkan selama 15 menit dan bilas area tersebut dengan air dingin.

Ulangi perawatan ini dua atau tiga kali sehari untuk mendapatkan selangkangan putih dan bercahaya.

11. Minyak Zaitun

minyak zaitun.jpg
Foto: minyak zaitun.jpg (Hot Liputan6.com)

Foto: Orami Foto Stock

Minyak zaitun mengandung antioksidan yang dapat melawan bakteri, sehingga memberikan kulit yang sehat dan bersih.

Sehingga minyak zaitun merupakan salah satu cara membersihkan selangkangan hitam.

Cara penggunaannya adalah Moms bisa menambahkan 2 sendok makan gula dan campurkan minyak zaitun ke dalamnya. Campur dan gosok selangkangan.

Pijat dengan gerakan melingkar dan bersihkan dengan air.

12. Sari Cuka Apel

Sari Cuka Apel dapat menjadi cara memutihkan selangkangan hitam.

Selain itu, sari cuka apel juga mengandung sifat pelembab, yang dapat menjaga kulit Moms tetap terhidrasi dan lembap.

Ambil cuka sari apel dan tambahkan air ke dalamnya. Campur bersama dan aplikasikan di area gelap.

Biarkan mengering dan bersihkan dengan air.

Baca Juga: 14 Cara Memutihkan Kulit Bayi, Coba Yuk Moms

13. Jus Jeruk

jus jeruk
Foto: jus jeruk

Foto: Orami Foto Stock

Cara menghilangkan selangkangan hitam selanjutnya adalah jus jeruk.

Jus jeruk mengandung zat pemutih yang dapat membuat kulit bercahaya.

Siapkan jus jeruk, oleskan pada selangkangan. Kemudian, cuci bersih dengan air.

Nah, itu dia beberapa cara alami yang bisa Moms coba untuk memutihkan bagian selangkangan yang menghitam.

Karena menggunakan bahan-bahan alami, jadi kemungkinan iritasinya cukup kecil lho Moms. Oleh karena itu, jangan ragu untuk mencoba ya Moms!


Konten ini merupakan kerja sama yang bersumber dari GLITZMEDIA.CO

Isi konten di luar tanggung jawab Orami Parenting

  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/26061422/
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/22495441/
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/325551#causes
  • https://www.india.com/photos/health/7-home-remedies-to-whiten-inner-thighs-and-buttocks-123588/apple-cider-vinegar-123594/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb