22 Maret 2022

7+ Cara Tetap Fokus Kerja saat Ada Masalah Besar yang Menimpa

Jangan sampai adanya masalah membuat kita jadi tidak bisa bekerja dengan baik
7+ Cara Tetap Fokus Kerja saat Ada Masalah Besar yang Menimpa

Masalah akan selalu ada, baik di rumah tangga, maupun di kantor. Saat sedang kacau, rasanya sulit fokus kerja saat ada masalah besar melanda.

Tapi, bukan berarti hal itu tidak bisa diupayakan. Kehidupan rumah tangga merupakan hal penting yang harus kita jaga keharmonisannya agar terhindar dari berbagai macam masalah.

Diperlukan kerjasama yang baik antara Moms dan Dads untuk bersama-sama menjaga kehidupan rumah tangga agar tetap baik-baik saja.

Namun kita tidak bisa memprediksi jika ada masalah yang mungkin datang secara tiba-tiba.

Begitu juga dalam soal pekerjaan. Walaupun rasanya sudah bekerja sebaik mungkin, masalah bisa saja menghadang.

Tentunya, masalah apa pun yang datang, Moms harus tetap profesional dan tetap fokus kerja saat ada masalah dan ujian kehidupan.

Karena, jika pikiran Moms hanya diliputi kebingungan atau kesedihan, maka kinerja Moms juga akan menurun, ini tentunya akan berdampak buruk pada karier Moms.

Baca Juga: 4 Dampak Perceraian Pada Anak, Salah Satunya Gangguan Mental

Tips Fokus Kerja saat Ada Masalah

Moms bisa menerapkan beberapa tips berikut ini agar dapat tetap fokus bekerja meski dilanda masalah besar dalam kehidupan.

1. Beri Ruang untuk Bersedih

Beri Ruang untuk Bersedih
Foto: Beri Ruang untuk Bersedih

Foto: handinhandparenting.org

Jika masalah rumah tangga yang tengah menimpa Moms cukup besar, seperti misalnya sedang diambang perceraian, tentu Moms akan merasakan kesedihan yang amat sangat.

Apalagi jika rumah tangga sudah berjalan begitu lama. Berbagai memori akan kenangan-kenangan yang menyenangkan saat pernikahan akan mendadak muncul memenuhi pikiran.

Jangan pernah memendamnya, biarkan emosi tersebut keluar secara alami, dengan begitu Moms akan lebih mudah melanjutkan pekerjaan nantinya di kantor.

Coba ambil waktu libur atau cuti untuk beristirahat, sekedar berjalan-jalan untuk melipur lara bisa Moms lakukan.

Memiliki ruang untuk sendiri itu penting agar kita bisa menjaga fokus kerja saat ada masalah, baik itu di rumah tangga ataupun masalah lainnya.

"Saat seseorang merasa kewalahan, luangkanlah waktu sejenak untuk bernapas dalam-dalam.

Lakukan stretching dan isi energi kembali," ungkap Suzanne Gelb, PhD, JD., Psikolog yang juga penulis buku berjudul It Starts With You: How To Raise Happy, Successful Children By Becoming The Best Role Model You Can Possibly Be (2019), seperti dilansir dari The Muse.

2. Selalu Bersyukur

Tips agar dapat fokus kerja saat ada masalah berikutnya adalah dengan selalu bersyukur.

Jangan menyalahkan diri sendiri atas apa yang terjadi. Jadilah orang yang selalu optimis dan positif menghadapi segala masalah.

Meskipun sulit melihat kebaikan dari masalah yang sedang Moms alami, tetap bersyukur atas apa yang terjadi.

Masih banyak rasa perhatian yang kita dapatkan dari orang-orang di sekitar kita. Misalnya dari sahabat yang bertanya kabar, mendapat tawaran bisnis dari klien baru, dan masih banyak lagi.

Nikmati segala kebaikan yang datang dan selalu mengucap syukur agar kita tidak merasa terlalu terpuruk.

Baca Juga: Pilih Kerja Kantoran atau Freelance? Cek Kelebihan dan Kekurangan Keduanya Dulu, Yuk Moms!

3. Jangan Ragu untuk Meminta Bantuan

Jangan Ragu untuk Meminta Bantuan
Foto: Jangan Ragu untuk Meminta Bantuan

Foto: englishlive.ef.com

Terkadang kita gengsi untuk meminta bantuan pada orang lain. Padahal hal ini bisa sangat berguna, apalagi saat sedang bersedih.

Perlu disadari, terkadang orang lain bisa sangat berjasa untuk menolong kita menghadapi segala masalah yang sedang kita hadapi.

Dengan meminta bantuan, baik itu sekadar untuk meluapkan curahan hati, dapat membantu meringkankan beban Moms dan membantu Moms menjaga fokus kerja saat ada masalah besar datang menghampiri.

4. Fokus pada Satu Hal dalam Satu Waktu

Mencoba untuk tetap fokus kerja saat ada masalah besar dalam kehidupan memang terasa sulit. Kita akan tenggelam dalam berbagai emosi yang dirasakan.

Bahkan, daftar pekerjaan yang sudah dibuat, terkadang bisa berantakan akibat terlalu pusing memikirkan masalah.

Solusinya, cobalah membuat daftar tugas harian Moms dan cobalah kerjakan satu per satu secara perlahan dengan sebaik mungkin.

Mungkin tidak bisa selesai tepat waktu, namun setidaknya kita sudah berusaha untuk melakukan yang terbaik. Itu yang terpenting.

Baca Juga: 8 Tips Mengasuh Anak Bersama Mantan Pasangan Setelah Bercerai

5. Mulailah Mencintai Diri Sendiri

Mulailah Mencintai Diri Sendiri
Foto: Mulailah Mencintai Diri Sendiri

Foto: Orami Photo Stock

Daripada hanya menyalahkan diri sendiri, Moms bisa mencoba mencari kegiatan yang dapat membuat diri menjadi lebih bahagia.

Misalnya dengan mengikuti kelas yoga, melakukan me time dengan nonton di bioskop sendiri dan hal menyenangkan lainnya.

Bisa juga dengan melakukan perawatan diri seperti creambath atau pijat badan yang tentunya akan membantu Moms lebih rileks.

Baca Juga: 37+ Kata-Kata Semangat Kerja untuk Memotivasi Diri Sendiri dan Suami Tercinta

6. Berkonsultasi dengan Atasan

Berkonsultasi dengan Atasan
Foto: Berkonsultasi dengan Atasan

Foto: unsplash.com

Apa pun masalah yang Moms hadapi, baik itu di rumah ataupun di kantor, jika memang sudah tidak bisa menampungnya dan membuyarkan fokus kerja, cobalah berkonsultasi dengan atasan

Tidak bisa dimungkiri bahwa fokus kerja saat ada masalah besar melanda tentunya tidak mudah dilakukan.

Energi seseorang akan hilang bila dilanda masalah rumah tangga yang rumit seperti perceraian atau masalah politik kantor yang menjengkelkan.

Rasa yang bercampur aduk tersebut tentunya membuat kinerja seseorang akan menurun yang akan berdampak pada kualitas di kantor.

Mempertimbangkan untuk berkonsultasi dengan atasan mungkin akan sedikit membantu Moms yang sedang mengalami masa krisis.

Namun perlu diingat bahwa tidak semua atasan dapat memberi solusi yang baik untuk keadaan yang dialami.

Sebelum mencoba untuk berkonsultasi, pastikan Moms telah mengenal dengan baik atasa Moms dan dirasa dapat memahami situasi setiap pegawainya.

Pastikan bahwa atasan Moms tidak merasa keberatan saat mendiskusikan masalah pribadi yang sedang dialami.

Jika atasan Moms dapat memahami keadaan yang dialami, bukan tidak mungkin hubungan Moms dan atasan dapat berkembang sehingga dapat saling percaya dalam segala hal.

7. Menggunakan Benefit dari Kantor

Umumnya pegawai diberikan sejumlah benefit atau keuntungan dari perusahaan masing-masing, seperti fasilitas konseling bagi karyawan, tunjangan kesehatan, dan lainnya.

Moms bisa menggunakan benefit tersebut untuk membantu meringankan masalah yang sedang Moms hadapi sehingga performa Moms di pekerjaan bisa tetap stabil.

8. Bermeditasi

Bermeditasi
Foto: Bermeditasi

Foto: unsplash.com

Untuk meningkatkan performa kerja dan meningkatkan fokus kerja saat ada masalah menghadang, Moms bisa meluangkan waktu untuk melakukan meditasi saat memiliki waktu senggang.

Bermeditasi dapat menjernihkan pikiran dari segala masalah yang dihadapi, termasuk masalah pekerjaan dan rumah tangga.

Seseorang yang mengalami masalah sering kali dapat menjadi stres hingga mengalami kecemasan.

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan di jurnal Anxiety & Depression Association of America, dijelaskan bahwa melakukan meditasi dapat meringankan gejala kecemasan penderitanya.

Baca Juga: Mencoba Mindfulness, Meditasi untuk Mengeluarkan Pikiran Negatif

Itulah beberapa cara untuk tetap fokus kerja saat ada masalah yang menimpa Moms. Ingatlah untuk tetap bersyukur dan jangan menyalahkan diri sendiri, ya.

Percayalah tidak ada yang abadi di dunia, termasuk masalah Moms. Yakinkan diri bahwa setiap masalah pasti punya solusi.

Buat diri Moms fokus pada jalan keluar bukan hanya berkubang pada masalah yang memberatkan.

  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/labs/pmc/articles/PMC3718554/
  • https://www.psychologytoday.com/us/blog/age-un-innocence/201407/twelve-ways-ease-your-stress-in-divorce
  • https://clockify.me/blog/productivity/focused-at-work-during-personal-crisis/
  • https://www.divorcemag.com/articles/stay-focused-at-work-during-divorce-or-separation
  • https://www.themuse.com/advice/drowning-in-the-details-how-to-refocus-on-your-big-career-goals

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb