30 Juli 2019

Cinta Laura Jadi Duta Anti Kekerasan Perempuan dan Anak

Selain cantik dan jago berakting, jiwa sosialnya pun tinggi
Cinta Laura Jadi Duta Anti Kekerasan Perempuan dan Anak

Foto: instagram.com/claurakiehl

Lama tidak terdengar kabarnya, Cinta Laura dikabarkan menjadi ditunjuk menjadi Duta Anti Kekerasan Perempuan dan Anak oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).

Sesuai dengan gelarnya, Cinta Laura akan menjalankan banyak program yang berhubungan dengan kampanye anti kekerasan pada perempuan dan anak.

Dalam rangka menyosialisasikan tugas baru yang diembannya, Cinta Laura akan banyak berkunjung ke daerah-daerah di Indonesia lainnya, salah satunya adalah Papua. Itu lah tugas yang harus ia jalankan dalam waktu dekat ini.

Baca Juga: 5 Anak Artis yang Mengukir Prestasi di Luar Negeri

Cara menyosialisasikan program ini adalah dengan mengadakan seminar-seminar yang tentu sifatnya adalah mengedukasi masyarakat. Wah, keren banget ya Cinta Laura!

Ternyata selain didapuk menjadi duta Anti Kekerasan Perempuan dan Anak, Cinta Laura juga banyak mengukir prestasi lainnya lho. Apa saja prestasi Cinta Laura? Simak di bawah ini ya.

Lulus Cum Laude di Universitas Columbia, New York

cinta laura
Foto: cinta laura

Foto: instagram.com/claurakiehl

Kepintaran Cinta Laura memang sudah tidak diragukan lagi. Bukan hanya berhasil masuk dalam satu universitas unggul yang banyak menghasilkan orang-orang hebat, tetapi Cinta juga berhasil menyandang gelar kehormatan.

Dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3.9, anak dari Michael Kiehl dan Herdiana ini resmi menjadi sarjana kebanggaan Indonesia. Tidak hanya itu, Cinta bukan cuma lulus dari satu jurusan saja tapi dua, Psikologi dan Sastra Jerman.

Lebih hebatnya lagi, ternyata Cinta merupakan satu-satunya siswa yang lulus cum laude dalam waktu 3 tahun! Hebat banget kan Moms!

Baca Juga: Kapan Usia Paling Tepat untuk Merencanakan Dana Pendidikan Anak?

Aktif Kegiatan Sosial

62230499_2369646443128106_6897507373079690137_n.jpg
Foto: 62230499_2369646443128106_6897507373079690137_n.jpg

Foto: instagram.com/claurakiehl

Bukan hanya jago berakting saja, Cinta juga ternyata jago dalam berbisnis lho. Cinta memiliki bisnis gelang, namun tidak hanya menjual kualitas gelangnya saja, Cinta rupanya juga akan menyisihkan sebagian dari keuntungan gelang tersebut untuk disalurkan pada kegiatan-kegiatan bertema sosial.

Ia merasa ingin menyumbangkannya pada korban-korban bencana alam. Ia ingin bisnis yang dijalaninya tidak hanya menguntungkan dirinya saja, tetapi juga orang-orang di sekitarnya.

Peduli Pada Pendidikan Indonesia

cinta laura
Foto: cinta laura

Foto: merdeka.com

Cinta Lauta juga sangat peduli pada pendidikan Indonesia. Melalui yayasan Sukaseno milik keluarga Cinta, ia seringkali menyalurkan berbagai bantuan untuk keperluan pendidikan.

Baca Juga: 5 Bentuk Investasi untuk Pendidikan Anak yang Bisa Moms Lakukan

Perempuan cantik keturunan Jerman-Indonesia ini pernah terlibat pada pembangunan sekolah diberbagai daerah terpencil di Indonesia. Keren kan!

Itu dia sederet prestasi yang pernah ditorehkan oleh Cinta Laura. Ternyata jiwa sosialnya memang sudah tumbuh sejak dulu. Sukses terus ya Cinta!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb