05 April 2024

Resep Crackers Keju dan Wortel, Camilan Sehat untuk Anak

Camilannya sehat dan mengenyangkan.
Resep Crackers Keju dan Wortel, Camilan Sehat untuk Anak

Apakah anak menyukai hidangan yang dilengkapi dengan keju? Jika iya, maka resep crackers keju berikut bisa menjadi camilan untuk anak.

Ya, pada masa pemberian MPASI (makanan pendamping ASI), ada kalanya Si Kecil menolak untuk makan.

Entah karena bosan dengan makanannya, gusinya yang sedang sakit karena akan tumbuh gigi, atau dia memang sedang tidak mau makan. Jika sudah begini, Moms pasti bingung.

Nah, jika sedang berada dalam situasi seperti itu, Moms bisa coba membuat camilan yang satu ini.

Bukan sembarang makanan selingan, camilan ini sehat dan mengenyangkan, lho.

Namanya carrots & cheese crackers. Sesuai dengan namanya, wortel dan keju jadi bahan utamanya.

Penasaran seperti apa resep crackers keju dan wortel ini? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

Baca Juga : 3 Resep Brokoli untuk Si Kecil, Sehat dan Enak!

Resep Crackers Keju dan Wortel

Resep Crackers Keju Foto: Pixabay.com
Siap dalam 30 menit
Sajian 4 porsi

Simak bahan dan cara membuat resep crackers keju dan wortel berikut ini!

Bahan-bahan

Bahan-Bahan:

  • 200 gr wortel, parut.
  • 70 gr keju cheddar, parut.
  • 2 butir telur.
  • 4 sdm aolled oats.
  • 3 sdm almond powder.
  • 1 sdm minyak zaitun.

Cara membuat:

  1. Panaskan oven 180 derajat Celsius.
  2. Haluskan oat dengan blender hingga menjadi tepung.
  3. Blance parutan wortel selama kurang lebih 3 menit, kemudian saring dan keringkan dengan kitchen napkin sampai benar-benar kering.
  4. Dalam wadah lain, masukkan tepung oat, telur, keju, wortel, dan minyak zaitun. Aduk rata.
  5. Cetak adonan dengan ukuran kurang lebih ½ cm. Lakukan hingga adonan habis.
  6. Panggang selama 10-20 menit hingga matang.
  7. Tunggu hingga biskuit dingin, sajikan.

Mudah sekali, kan resep crackers keju dan wortel ini? Yuk, langsung coba di rumah!

Baca Juga : Pas untuk Jadi Camilan, Ini Resep Bayam Crispy

Menilik Kandungan Nutrisi dalam Resep Crackers Keju

Dalam resep crarckers keju dan wortel yang disajikan di atas, sudah bisa dikatakan bahwa camilan tersebut mengandung nutrisi yang sangat penting untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan bayi.

Mulai dari keju, wortel, telur, hingga minyak zaitun, semuanya membawa mnafaat besar untuk anak.

Yuk, intip manfaat dari masing-masing bahan dalam resep crackers keju dan wortel berikut ini:

1 . Keju

Potongan Keju
Foto: Potongan Keju (Orami Photo Stock)

Keju tidak hanya rasanya enak tetapi juga bergizi dan sarat dengan hal-hal penting, seperti protein, kalori, dan vitamin A, D, dan B12.

Sebagai orang tua, Moms mungkin bertanya-tanya kapan waktu yang tepat untuk memasukkan keju ke dalam makanan bayi.

Sebab memberikan keju sebagai MPASI bisa menjadi cara memperkenalkan produk susu, sehingga sistem Si Kecil dapat mencernanya dengan baik.

Namun, seiring bertambahnya usia bayi, Moms mungkin ingin menambahkan keju ke dalam makanannya karena rasa dan nilai gizinya.

Keju bisa Moms coba perkenalkan pada anak saat dia mulai MPASI, yakni saat menginjak usia 6 bulan.

Rasa keju yang gurih di dalam resep crackers keju ini pastinya akan membuat anak makan tanpa rewel.

Selain itu, ada beberapa manfaat keju untuk kesehatan anak, misalnya:

  • Keju kaya akan kalsium yang dibutuhkan untuk perkembangan kesehatan gigi dan tulang.
  • Keju kaya akan protein dan nutrisi seperti Vitamin D yang dibutuhkan untuk membangun tubuh.
  • Keluarga vegetarian banyak mendapat manfaat dari keju karena kaya akan vitamin B12 dan protein, yang banyak ditemukan dalam daging.
  • Keju sarat dengan kalori yang akan membuat bayi mendapatkan semua energi yang dia butuhkan sepanjang hari.
  • Keju baik untuk gigi dan diketahui dapat mencegah kerusakan gigi.
  • Jenis keju tertentu, seperti keju cottage, mengandung banyak nutrisi dan lemak sehat yang membantu bayi tetap sehat.

Baca Juga: Kapan Boleh Memberikan Keju Pada Bayi?

Dalam resep crackers keju dan wortel di atas, bahan menyehatkan selanjutnya adalah wortel.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb