18 Agustus 2017

Hati-Hati, Jangan Tergiur Harga Tiket Pesawat Terlalu Murah!

Harga tiket pesawat murah di high season? Mama wajib waspada!
Hati-Hati, Jangan Tergiur Harga Tiket Pesawat Terlalu Murah!

Saat ini banyak sekali agen perjalanan yang menawarkan tiket pesawat murah. Ditambah dengan kemajuan teknologi media sosial, semakin banyak agen yang menawarkan tiket dengan harga super miring.

Namun, jangan dulu tergiur dengan impian jalan-jalan dengan akomodasi tiket pesawat yang murah, berikut beberapa hal yang perlu Anda waspadai.

1. Travel agent yang kredibel

travel agent kredibel
Foto: travel agent kredibel

Ketika Anda sudah hampir putus asa karena tiket pesawat di tanggal yang Anda inginkan sudah habis terjual di website resmi dan beberapa situs online juga sudah habis terjual. Mencari travel agent untuk bisa membantu Anda boleh-boleh saja, tapi carilah travel agent yang terkenal kredibilitas nya baik.

Berhenti mencari travel agent lewat sosial media, seperti instagram, twitter, dan facebook. Alih-alih ingin dapat tiket murah, jangan sampai Anda menjadi korban penipuan.

Baca Juga : Ini 4 Cara Menyiapkan Dana Liburan Keluarga

2. Kritis

kritis
Foto: kritis

Jika Anda mendapatkan penawaran tiket pesawat murah, sebagai konsumen Anda berhak menanyakan beberapa hal sebelum memutuskan membeli. Tanyakan apakah harga yang ditawarkan sudah termasuk pajak, bagasi dan asuransi?

Biasanya beberapa travel agent “nakal” akan menggunakan trik marketing dengan menawarkan harga tiket dasar saja, pada saat pembayaran Anda diminta lebih mahal karena hal-hal tersebut belum termasuk pada tarif dasar. Pasti Anda sebagai konsumen merasa tertipu dan dirugikan.

3. Check kode booking

kode booking
Foto: kode booking

Biasanya saat Anda melakukan reservasi tiket di travel agent, ada batas time limit yang ditentukan untuk memutuskan ticket tersebut jadi dibeli atau di cancel. Pihak travel agent biasanya akan menginformasikan detail pemesanan ticket berupa kode booking, juga rincian perjalanan.

Untuk memastikan apakah bookingan Anda benar-benar terdaftar pada sistem airlines ada baiknya Mama memeriksa kode booking tersebut pada call center atau website airlines yang resmi. Ini menghindari Anda mendapatkan reservasi dan tiket palsu yang bisa merugikan Anda.

Apakah Mama sudah memiliki rencana liburan dan sudah memesan tiket pesawat?

(LMF)

Foto : Shutterstock

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb