19 May 2020

5 Ibadah Sunnah di 10 Malam Terakhir Ramadan, Jangan Lewatkan Ya!

Yuk kita kejar malam Lailatul Qadr dengan memantapkan ibadah wajib dan memperbanyak ibadah sunnah
5 Ibadah Sunnah di 10 Malam Terakhir Ramadan, Jangan Lewatkan Ya!

Bagaimana puasanya hari ini Moms? Meski banyak kegiatan yang harus dilakukan di rumah saja, tidak ada salahnya untuk menambah pahala dengan melakukan ibadah-ibadah sunnah, lho.

Banyak ibadah sunnah yang bisa Moms lalukan, agar keimanan kita terhadap Allah SWT meningkat. Bila dilakukan di bulan penuh berkah ini, pastinya Allah akan memberi banyak pahala. Seperti yang dikatakan Rasulullah SAW dalam sebuah hadits:

“Barangsiapa mendekatkan diri kepada Allah dengan melakukan amalan sunnah pada bulan ramadhan. Maka (pahalanya) seperti orang yang melakukan amalan fardhu pada bulan lainnya. Dan barangsiapa yang melakukan amalan satu amalan fardhlu di bulan Ramadhan maka (pahalanya) seperti orang yang melakukan 70 amalan fardhu pada bulan lain.”

Baca Juga: Ini Aturan Kementerian Agama dan Doa Salat Tarawih Ramadan 1441 H

5 Ibadah Sunnah saat Ramadan

Apa saja ibadah sunnah yang dapat Moms lakukan di rumah? Simak di bawah ini seperti dikutip dari Nahdlatul Ulama!

1. Makan Sahur

ibadah sunnah saat puasa.jpg
Foto: ibadah sunnah saat puasa.jpg

Foto: Shutterstock

Makan sahur merupakan sunnah yang penuh dengan keberkahan bila kita melakukannya. Seperti yang dikatakan oleh Rasulullah SAW dalam sebuah hadits:

تَسَحَّرُوا فَإِنَّ فِي السَّحُورِ بَرَكَةً

“Bersantap sahurlah kalian, karena dalam sahur itu ada keberkahan,” (HR al-Bukhari).

2. Menyegerakan Berbuka Puasa

Menyegerakan berbuka puasa juga menjadi hal yang disunnahkah. Ini juga termasuk membatalkan puasa dengan makan-makanan yang manis.

Saat pertama berbuka, sunnahnya membatalkan puasa dengan kurma. Jika tidak ada, dengan air pun tidak masalah. Berikut sabda Rasulullah:

إِذَا كَانَ أَحَدُكُمْ صَائِمًا، فَلْيُفْطِرْ عَلَى التَّمْرِ، فَإِنْ لَمْ يَجِدِ التَّمْرَ، فَعَلَى الْمَاءِ فَإِنَّ الْمَاءَ طَهُورٌ

“Jika salah seorang berpuasa, hendaknya ia berbuka dengan kurma. Jika tidak ada kurma, maka dengan air. Sebab, air itu menyucikan,” (HR Abu Dawud).

Baca Juga: Ketahui Aturan Ibadah Ramadan Selama COVID-19 dari Kementerian Agama

3. Membaca Al-Quran

ibadah sunnah saat puasa
Foto: ibadah sunnah saat puasa (Orami Photo Stock)

Foto: Shutterstock

Keutamaan membaca Al-Quran di bulan Ramadhan sangatlah sayang untuk dilewatkan, bahkan bulan ini merupakan bulan istimewa di mana Allah menurunkan Al-Quran. Allah SWT berfirman:

“Beberapa hari yang ditentukan itu ialah bulan Ramadhan, bulan yang didalamnya diturunkan (permulaan) Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan – penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil) ” (Qs. Al Baqarah ayat 185).

Dan Rasulullah SAW juga bersabda bahwa puasa dan Al-Quran akan memberikan syafaat pada seorang hamba di hari kiamat.

“Puasa dan Al-Qur’an itu akan memberikan syafaat kepada seorang hamba pada hari kiamat nanti.”

4. Shalat Tarawih dan Witir di Bulan Ramadan

Meski tidak bisa melaksanakan shalat tarawih berjamaah di masjid selama masa pandemi, ibadah sunnah ini juga sangat istimewa bila dilakukan di bulan Ramadhan.

“Rasulullah saw bersabda : Sesungguhnya Allah telah menfardhukan puasa Ramadhan dan aku telah mensunahkan shalat dimalam harinya. Karena itu, barangsiapa berpuasa di bulan Ramadhan dan shalat di malam harinya karena iman dan mengharap pahala dan ridha dari Allah. Maka, keluarlah dosanya sebagaimana pada hari dia dilahirkan oleh ibunya.” (HR Bukhari, Muslim, Abu Daud dan Tirmidzi)

5. Memperbanyak Ibadah di 10 Hari Terakhir Ramadan

Malam Lailatul Qodr atau satu malam penting di 10 malam terakhir bulan Ramadhan adalah malam yang paling dinantikan oleh orang-orang yang beriman.

Sebab, beribadah di malam Lailatul Qodr secara penuh lebih baik daripada 1.000 bulan atau 83 tahun lebih. Seperti firman Allah dalam surah Al-Qadr ayat 3.

"Malam lailatul qodr itu lebih baik daripada seribu bulan."

Jadi sangat jelas bahwa memperbanyak ibadah di 10 malam terkahir Ramadan untuk mendapatkan lailatul qodr yang lebih baik daripada 1.000 bulan. Lantas, apa yang sebaiknya kita lakukan untuk mendapatkan malam Lailatul Qodr?

Ustaz Muhammad Nuzul Dzikri dalam unggahan di akun Instagramnya menjelaskan, dalam hadits Bukhari Muslim, Rasulullah SAW meminta kita mencari malam lailatur qodr di sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan.

"Dan lebih ditekankan di malam-malam ganjil dalam 10 malam terakhir di bulan Ramadhan," ucap ustadz Nuzul Dzikri.

Aisyah radiallahu 'anha menyampaikan dalam hadits Imam Bukhari, bahwa Rasulullah SAW saat memasuki 10 malam terakhir beliau hanya fokus beribadah.

Baca Juga: Daftar Negara dengan Waktu Puasa Ramadan yang Terlama dan Tercepat

Merujuk pada anjuran Rasulullah SAW, seorang muslim bisa mendapat malam Lailatul Qodr dengan beribadah semaksimal mungkin dan berusaha meninggalkan hal-hal mubah yang bisa menurunkan kuantitas dan kualitas ibadah.

Ibadah apa yang harus kita lakukan?

  1. Menjaga shalat wajib
  2. Shalat tarawih berjamaah
  3. Memperbanyak membaca Al-Quran
  4. Memperbanyak doa
  5. Memperbanyak muhasabah
  6. Banyak berdzikir dipenghujug malam
  7. Membaca dua ayat terakhir surah Al-Baqarah
  8. Berpenampilan baik
  9. Bangunkan dan ajak keluarga untuk beribadah
  10. Lakukan ibadah dengan keimanan dan keyakinan

Yuk, Moms, kencangkan ikat pinggang kita untuk menghidupkan malam Lailatul Qodr. Sebab malam ini merupakan malam yang paling istimewa untuk memperbanyak ibadah dan bertaubat.

Semoga informasi ini bermanfaat!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb