22 September 2019

Jelang Haid, Nafsu Makan Bertambah? Ini Penyebabnya

Nafsu makan bertambah menjelang haid ternyata disebabkan oleh beberapa hal tertentu. Lengkapnya, ini penjelasannya!
Jelang Haid, Nafsu Makan Bertambah? Ini Penyebabnya

Kram perut, nyeri pinggang, sakit kepala, sembelit, payudara terasa sakit, dan munculnya jerawat menjadi tanda-tanda yang mungkin sering Moms alami menjelang waktu haid tiba.

Sebagian lainnya juga merasakan nafsu makan bertambah dan seperti mengidam berbagai jenis makanan saat menjelang haid.

Hal ini ternyata normal terjadi dan tidak perlu dikhawatirkan.

Nafsu Makan Bertambah Menjelang Haid

shutterstock_766032388.jpg
Foto: shutterstock_766032388.jpg

Foto: shutterstock

Penyebab nafsu makan bertambah menjelang haid tidak lepas dari perubahan hormon estrogen dan progesteron yang terjadi.

Fluktuasi hormon ini membuat Moms ingin mengonsumsi makanan yang kaya karbohidrat dan gula.

Faktanya, karbohidrat dan makanan mengandung gula memang dapat membantu menjaga suasana hati agar tetap stabil dan mengurangi rasa lelah menjelang haid.

Gula juga membuat tubuh melepaskan serotonin atau zat kimia yang meningkatkan perasaan bahagia.

Meskipun nafsu makan bertambah menjelang haid adalah hal yang wajar, sebaiknya Moms tetap perhatikan kesehatan tubuh.

Jika Moms masih makan secara berlebihan bahkan sampai masa menstruasi berakhir, maka hal ini menjadi tanda gangguan kesehatan tertentu, yaitu Premenstrual dysphoric disorder (PMDD).

PMDD punya gejala lainnya, seperti gejala depresi, suasana hati yang cepat berubah, dan mengidap makanan tertentu atau makan secara berlebihan.

Baca Juga: 6 Manfaat Mengejutkan dari Menstruasi

Hindari Makan Berlebihan Jelang Haid

Jelang Haid, Nafsu Makan Bertambah Ini Penyebabnya-2.jpg
Foto: Jelang Haid, Nafsu Makan Bertambah Ini Penyebabnya-2.jpg

Foto: sanook

Keinginan untuk mengonsumsi berbagai jenis makanan tanpa memerhatikan nutrisi dan gizinya dapat membahayakan kesehatan tubuh Moms sendiri.

Untuk itu, Moms tetap harus mengontrol asupan makanan yang dikonsumsi menjelang haid. Hindari makan berlebihan apalagi jika kandungan nutrisinya kurang.

Cara yang bisa Moms lakukan untuk menjaga nafsu makan menjelang haid, yaitu di antaranya :

Pilih makanan mengandung karbohidrat kompleks

Pilih menu makanan yang mengandung karbohidrat kompleks dibandingkan karbohidrat sederhana.

Pada dasarnya, karbohidrat menjadi asupan yang penting untuk energi tubuh.

Hanya saja, sebaiknya Moms memilih makanan dengan karbohidrat kompleks karena lebih lama dicerna tubuh dan membuat rasa kenyang lebih awet.

Pilihan makanannya seperti beras merah, gandum, biji-bijian, ubi, atau kentang.

Konsumsi makanan berserat tinggi

Dibandingkan mengonsumsi junk food, fast food, dan makanan bergula tinggi, Moms bisa mencoba mengonsumsi makanan berserat tinggi dan lebih sehat.

Hal ini juga termasuk pada camilan yang dikonsumsi di sela aktivitas. Serat dapat membantu agar kenyang lebih lama.

Baca Juga: 10 Makanan Berserat Tinggi untuk Program Hamil

Lakukan olahraga ringan

Perubahan suasana hati rentan terjadi menjelang haid. Moms bisa meningkatkan mood dengan berbagai aktivitas relaksasi tubuh dan juga bisa mencoba olahraga ringan.

Sehingga, makan bukan menjadi satu-satunya cara untuk membuat mood menjadi lebih baik.

Catat setiap makanan yang dikonsumsi

Upaya ini untuk menjaga dan mengingatkan Moms agar tidak makan secara berlebihan. Sebaiknya juga, perkirakan setiap kalori yang dimakan agar tetap pada asupan yang tepat.

Jaga cairan tubuh dengan baik

Pastikan Moms minum air mineral yang cukup, dan kalau bepergian sebaiknya membawa minum sendiri.

Hal ini untuk mencegah dehidrasi karena dapat membuat tubuh semakin lemas terutama menjelang dan saat haid.

Setiap bulannya, masa menstruasi dapat menyebabkan banyak perubahan pada tubuh karena fluktuasi hormon tersebut.

Namun, pastikan Moms tetap menjaga kesehatan tubuh dan memerhatikan setiap asupan yang dimakan.

Lapar boleh saja, asal makanan yang dikonsumsi bermanfaat bagi kesehatan, ya!

(DG)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb