14 April 2023

10 Jenis Dimsum Paling Populer di Indonesia dan Resepnya

Ceker ayam dan hakau tidak boleh terlewatkan!
10 Jenis Dimsum Paling Populer di Indonesia dan Resepnya

Ragam jenis dimsum bukan hanya terkenal di negara asalnya Tiongkok.

Di Indonesia, dimsum juga ternyata punya banyak penggemar.

Tidak heran, kini makin banyak restoran yang menyajikan berbagai jenis dimsum.

Sebenarnya, di negara asalnya, terdapat berbagai jenis dimsum yang bisa ditemui.

Ada jenis dimsum yang diolah dengan metode dikukus dan ada juga yang digoreng.

Selain itu, hidangan ini juga hadir dalam berbagai cita rasa, seperti rasa manis dan asin.

Di Indonesia, terdapat sepuluh jenis dimsum yang paling populer dan diminati oleh masyarakat.

Apa saja? Yuk kita lihat berbagai jenis dimsum di bawah ini!

Baca Juga: 8 Resep Capcay Bakso, Tambahkan Bakso atau Sosis, Sedap!

Ragam Jenis Dimsum

Pada dasarnya, Moms tak perlu memiliki keahlian untuk membuat resep jenis dimsum.

Berbagai jenis dimsum bahkan menggunakan bahan yang mudah dan cocok untuk pemula yang baru belajar memasak

Simak ulasan beberapa jenis dimsum di bawah ini serta cara pembuatannya.

1. Resep Jenis Dimsum Shumai

Resep Shumai Foto: cookpad.com/Clarissakitchen
Siap dalam 1 jam
Sajian 3 porsi

Jenis dimsum yang pertama adalah shumai atau yang lebih akrab di telinga sebagai siomai ini menjadi salah satu jenis dimsum yang paling populer di Indonesia.

Shumai pun hadir dalam berbagai variasi berdasarkan jenis daging yang digunakannya, seperti ayam, sapi, atau udang.

Cita rasa yang dimiliki jenis dimsum inipun gurih dan paling cocok disantap saat masih hangat-hangat.

Penasaran untuk membuatnya? Yuk, simak cara membuatnya dari resep Moms Clarissa dari laman Cookpad berikut ini!

Bahan-bahan

Bahan Somai

  • 450 gr ikan tenggiri filet
  • 25 gr bawang merah halus
  • 10 gr bawang putih halus
  • 250 gr labu siam organik, kupas
  • 280 gr tepung sagu
  • 1 sdm garam
  • 1 sdm kaldu ayam bubuk
  • 1 sdm gula
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdm lada putih
  • 3 telur besar

Bumbu Kacang

  • 250 gr kacang sangrai haluskan
  • 2 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 10-15 cabai merah keriting
  • Secukupnya cabe rawit
  • 600-700 ml air

Bahan Pelengkap

  • 1 pcs tahu cina putih, bagi menjadi 8 bagian segitiga
  • 1 pcs ubi ungu kukus
  • 1 pcs wortel parut sebagai topping

Cara membuat:

  1. Giling halus ikan tenggiri, parut labu siam dan wortel lalu sisihkan.
  2. Campur semua bahan siomai ke dalam food processor, haluskan.
  3. Siapkan tahu, ubi ungu kukus.
  4. Lalu beri atasnya dengan adonan siomai ikan tenggiri dan taburi wortel parut.
  5. Kukus selama 15 menit.
  6. Untuk bumbu kacangnya, tumis bawang dan cabai hingga matang.
  7. Masukkan daun jeruk, kacang yang dihaluskan, air, garam, dan gula.
  8. Masak hingga keluar minyak dari kacang. Koreksi rasa.
  9. Siomai siap disajikan dengan sambal kacang.

2. Resep Jenis Dimsum Hakau

Resep Hakau Foto: cookpad.com/Zulifatul_Afwah
Siap dalam 1 jam 30 menit
Sajian 5 porsi

Jenis dimsum hakau juga jadi salah satu dimsum favorit kebanyakan orang.

Hakau ini punya bentuk yang unik dengan isian potongan udang, ayam, dan lainnya dengan cita rasa yang gurih. Lezat sekali!

Yuk, simak proses pembuatannya berikut ini dari Moms Zulfiatul Afwah!

Bahan-bahan

Bahan isian

  • 50 gram udang kupas
  • 100 gram ayam giling
  • 1/2 buah wortel, parut kasar
  • 4 lembar sawi putih, ambil bagian putihnya, potong
  • 5 batang daun bawang
  • 1/2 sdm tepung sagu
  • 1/2 sdm minyak wijen
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt gula pasir
  • 1/8 merica bubuk

Bahan kulit

  • 150 gram tepung tang mien
  • 50 gram tepung sagu
  • 2 sdm minyak sayur
  • 250 ml air mendidih

Bahan saus

  • 2 sdm saus sambal
  • 1 sdm saus tomat
  • 1/2-1 sdt cuka
  • 1 sdm minyak cabai
  • 1 sdt minyak wijen
  • 2 buah cabai keriting, haluskan
  • 50 ml air matang

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan isian dan aduk hingga rata.
  2. Untuk kulitnya, campurkan tepung tang mien, tepung sagu, dan minyak sayur menjadi satu.
  3. Lalu diseduh dengan air mendidih sedikit demi sedikit. Aduk hingga merata.
  4. Uleni hingga kalis lalu tutup dengan plastic wrap selama 10-20 menit.
  5. Ambil 1/3 adonan, bentuk memanjang kemudian potong-potong menjadi beberapa bagian.
  6. Lalu pipihkan dan bentuk bulat.
  7. Masukkan isian hakau kedalam kulit, lalu lipat dan bentuk.
  8. Oles kukusan dengan sedikit minyak agar tidak lengket, lalu tata hakau di atasnya.
  9. Kukus ke dalam panci pengukus selama 12 menit hingga kulitnya bening dan matang.
  10. Lalu angkat.
  11. Selanjutnya untuk saus, campurkan semua bahannya hingga rata.
  12. Jika sudah selesai, hidangan sudah siap untuk disantap.
Baca Juga:

3. Resep Jenis Dimsum Ceker Ayam Kukus

Resep Ceker Ayam Kukus Foto: cookpad.com/masakan_niek
Siap dalam 1 jam
Sajian 4 porsi

Jenis dimsum yang satu ini juga tidak kalah populer, yaitu ceker ayam kukus.

Ceker ayam ini punya tekstur yang lembut dan cita rasa yang lezat.

Bumbunya meresap sempurna ke dalam ceker. Dijamin Moms akan ketagihan!

Simak resep lengkapnya dari Moms Niek melalui laman Cookpad berikut ini.

Bahan-bahan

  • 500 gr ceker ayam yang sudah dibersihkan
  • 1 buah jeruk nipis
  • 8 siung bawang putih, cacah
  • Air es dan es batu secukupnya
  • Cabai merah secukupnya, potong serong dan buang bijinya

Bahan saus

  • 1200 ml air
  • 2 sdm gula pasir
  • 3 sdm kecap manis
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm mushroom soy sauce
  • 2 sdm saus Inggris
  • 1 sdm saus tomat
  • 2 sdm minyak wijen
  • 1/2 sdm ngohiong bubuk
  • 2 sdm kaldu jamur bubuk
  • 1 1/2 sdt lada bubuk

Cara membuat:

  1. Baluri ceker terlebih dahulu dengan jeruk nipis, cuci bersih kemudian tiriskan.
  2. Goreng ceker dengan minyak banyak hingga kecokelatan.
  3. Rendam ceker semalaman dengan air es dan es batu di dalam kulkas.
  4. Setelah selesai, buang airnya, kemudian tiriskan, sebelum dimasak.
  5. Campur bahan saus jadi satu bersama air hingga larut seluruhnya. Sisihkan.
  6. Tumis bawang putih hingga harum dan agak kecoklatan.
  7. Masukkan ceker yang sudah ditiriskan, tumis sebentar.
  8. Masukkan bumbu dan juga air hingga ceker, rendam seluruhnya.
  9. Presto kurang lebih selama 20 menit.
  10. Setelah matang, angkat dan sajikan di piring dan ditaburi irisan cabai merah di atasnya.

4. Resep Jenis Dimsum Tofu Skin Roll

Resep Tofu Skin Roll Foto: cookpad.com/cook_21704138
Siap dalam 1 jam
Sajian 3 porsi

Berbeda dengan jenis dimsum lainnya, dimsum ini dibungkus dengan kulit tahu.

Untuk isiannya, ada daging dan sayuran. Moms bisa pilih sesuai selera.

Berikut ulasan resep dari Moms Wijiarti.

Bahan-bahan

  • Kembang tahu secukupnya
  • 1/4 daging ayam cincang
  • 1/2 batang wortel kupas dan cincang halus
  • 5 butir bengkoang Cina
  • Daun ketumbar cincang halus
  • Daun bawang
  • Bawang merah
  • Saus tiram
  • Kecap asin
  • Tepung maizena
  • Gula pasir
  • Minyak wijen

Cara membuat:

  1. Bumbui ayam cincang dengan 1 sdm kecap asin, 1/2 sdm gula pasir, sedikit minyak wijen dan 1 sdt tepung, maizena.
  2. Aduk lalu biarkan sampai bumbu meresap.
  3. Basahi kulit kembang tahu sampai bisa dibentuk.
  4. Kupas bengkoang dan cincang kecil-kecil seperti wortel, sisihkan.
  5. Campurkan cincangan daun ketumbar bengkoang dan wortel dengan cincangan daging.
  6. Lalu tambahkan garam, saus tiram bila rasa belum pas.
  7. Ambil kembang tahu yang sudah dibasahi air, ambil satu sendok isian daging dan lipat seperti melipat lumpia.
  8. Lakukan berulang sampai kulit dan isian habis.
  9. Tata dalam piring dan steam kembang tahu yang sudah diberi isi selama 30 menit.
  10. Angkat dan goreng sampai kecokelatan.
  11. Untuk saus, campurkan 1 sdm kecap asin, 1/2 sdm gula pasir, sedikit minyak wijen, dan 1 sdm tepung maizena.
  12. Campur dan beri 1/2 mangkok kecil air, lalu aduk dan masak hingga mengental.
  13. Jika sudah selesai, siram saus diatas kembang tahu, lalu sajikan.
Baca Juga:

5. Resep Jenis Dimsum Spring Roll atau Lumpia

Resep Spring Roll atau Lumpia Foto: cookpad.com/Krissie Bali
Siap dalam 1 jam
Sajian 4 porsi

Berbagai jenis dimsum memang identik dengan penyajiannya yang dikukus.

Tapi, dimsum satu ini tidak dikukus, melainkan digoreng.

Spring roll atau lumpia namanya!

Teksturnya yang renyah menjadikan dimsum ini spesial. Yuk, simak resepnya berikut ini!

Bahan-bahan

  • 1 buah wortel
  • 3 buah jamur kuping
  • 100 gr daging cincang sapi atau ayam
  • 1 batang daun bawang prei
  • 1 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • Garam
  • Gula
  • Saus tiram
  • Merica
  • Saus sambal bawang
  • Saus plum

Cara membuat:

  1. Potong jamur kuping dan wortel dalam bentuk korek api.
  2. Potongan bentuk ini akan menmbuatnya menjadi lebih renyah apabila digigit dibandingkan dengan wortel yang diserut.
  3. Tumis bawang putih, bawang merah, dan daun bawang hingga wangi.
  4. Masukkan daging cincang, wortel, dan jamur.
  5. Lalu masukkan bumbu-bumbu masak hingga matang, serta koreksi rasa.
  6. Setelah isian dingin, bungkus menggunakan kulit pangsit, gulung, dan kaitkan menggunakan telur.
  7. Apabila semua sudah siap, lalu siapkan minyak utk menggoreng.
  8. Tips utk menggoreng, usahakan minyak agak banyak, dan goreng di dalam minyak panas sampai warna kecokelatan.
  9. Sajikan dengan saus pedas manis atau jenis saus lainnya sesuai selera.

6. Resep Jenis Dimsum Mantau

Resep Mantau Foto: cookpad.com/WidjieAstuti
Siap dalam 2 jam
Sajian 3 porsi

Pecinta bakpao mungkin akan suka dimsum jenis ini, namanya mantau.

Mantau ini punya cita rasa yang sama persis dengan bakpao tapi tanpa isian.

Mantau disajikan dengan cara dikukus atau digoreng.

Untuk menikmatinya, mantau biasanya dicocol dengan krimer kental manis.

Bahan-bahan

Bahan A

  • 250 gr tepung terigu
  • 75 gr tepung ketan putih
  • 1 sdt ragi kue
  • 5 sdm gula pasir
  • 1 sdt BP

Bahan B

Bahan C

  • Garam secukupnya
  • 1 sdt margarin putih

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan A, dan aduk rata. Lalu masukkan bahan B.
  2. Aduk merata menggunakan mixer atau diuleni dengan tangan.
  3. Uleni hingga setengah kalis, kemudian masukkan bahan C, dan uleni kembali hingga kalis.
  4. Bentuk semua adonan menjadi bulatan, hingga semua adonan habis.
  5. Tutup adonan hingga mengembang 2x selama ± 45 mnt, tergantung suhu ruangan.
  6. Setelah mengembang kempiskan adonan kemudian potong disesuaikan dengan selera.
  7. Tata di atas kertas yang diolesi minyak tipis-tipis agar tidak lengket.
  8. Tutup dengan lap bersih, lalu diamkan lagi ± 10-20 mnt.
  9. Panaskan kukusan, lalu masukkan mantau yang sudah dibentuk dan kukus dengan api kecil selama ± 15-20 menit.
  10. Setelah matang, mantau bisa dikonsumsi secara langsung, atau digoreng.
Baca Juga:

7. Resep Jenis Dimsum Char Siu Bao

Resep Char Siu Bao Foto: endeus.tv
Siap dalam 3 jam
Sajian 24 porsi

Kalau yang satu ini mirip sekali dengan bakpao, tapi ukurannya lebih kecil.

Aslinya, isiannya adalah daging babi.

Namun, di Indonesia, isinya disesuaikan menjadi daging sapi atau daging ayam.

Yuk, simak resepnya dari Endeus.tv berikut ini!

Bahan-bahan

  • 24 lembar kertas roti @ 5x5 cm

Biang

  • 250 g tepung terigu protein rendah
  • 1 bungkus (11 g) ragi instan khusus bakpao
  • 200 ml air

Kulit Pao

  • 200 g tepung terigu protein rendah
  • 100 g gula pasir halus
  • 1½ sdt baking powder
  • 100 ml air
  • 20 g mentega putih

Isian

  • 4 siung bawang putih
  • ½ sdm angkak
  • 500 g fillet paha ayam tanpa kulit, potong dadu 1 cm
  • 2 sdm hoisin sauce
  • 2 sdm madu
  • ½ sdm gula pasir
  • ½ sdm minyak wijen
  • 1 sdt bumbu ngohiong
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt kaldu jamur
  • ½ sdt jahe parut halus
  • 2 sdm minyak goreng

Cara membuat:

  1. Isi: Haluskan bawang putih dan angkak, aduk rata. Sisihkan.
  2. Dalam wadah campur potongan daging ayam dengan campuran bawang putih angkak dan sisa bahan.
  3. Simpan dalam kulkas selama 4 jam.
  4. Panaskan minyak, tumis potongan ayam hingga matang. Angkat, biarkan dingin.
  5. Biang: Aduk rata semua bahan, uleni hingga kalis.
  6. Bulatkan adonan, tutup dengan plastic wrap atau kain basah.
  7. Diamkan hingga mengembang (± 30 menit).
  8. Kulit pao: Tambahkan tepung terigu, gula pasir, baking powder, dan air ke dalam adonan biang, uleni hingga rata.
  9. Masukkan mentega putih, uleni adonan hingga kalis.
  10. Bulatkan adonan, diamkan hingga mengembang (45 menit). Sisihkan.
  11. Penyelesaian: Kempiskan adonan, timbang masing-masing adonan sebanyak @30 g.
  12. Bulatkan setiap bagiannya dan istirahatkan selama 10 menit.
  13. Ambil 1 buah adonan, pipihkan. Letakkan ½ - 1 sdm isi di tengahnya, tutup rapat.
  14. Bulatkan kembali adonan, letakkan di atas kertas roti.
  15. Lakukan hingga semua adonan habis.
  16. Diamkan kembali adonan selama 15 menit.
  17. Susun dalam dandang panas dan masak di atas api besar hingga matang (5 - 7 menit). Sajikan segera.

8. Resep Jenis Dimsum Pao Labu Kuning isi Ayam Kecap

Bakpao Foto: Cookpad.com/frielinggasit
Siap dalam 1 jam 35 menit
Sajian 16 porsi

Salah satu jenis dimsum yang populer adalah bakpao.

Bakpao merupakan makanan yang terbuat dari adonan tepung terigu yang diisi dengan berbagai macam bahan seperti daging, sayuran, atau kacang.

Salah satu varian bakpao yang sangat lezat adalah bakpao isi ayam kecap.

Yuk, kita buat resepnya Moms!

Bahan-bahan

  • 340 gram terigu protein sedang
  • 100 gram labu kuning kukus
  • 40 gram gula tepung
  • 1,5 sdm ragi instan
  • 30 ml putih telur
  • 130 ml air es
  • 60 gram mentega putih
  • 1/2 sdt garam

Bahan Isian:

  • 100 gram fillet paha ayam, dipotong kotak kecil
  • 1/2 buah bawang bombay, dicincang kasar
  • 2 siung bawang putih, dicincang kasar
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1/2 sendok teh garam
  • 300 ml air
  • 1/2 sendok teh tepung maizena dan 1 sendok teh air

Cara membuat:

  1. Tumis bawang sampai wangi.
  2. Masukkan ayam, aduk sampai berubah warna
  3. Masukkan kecap manis, saos tiram, garam dan merica. Aduk rata.
  4. Tambahkan sedikit air, masak sampai ayam matang.
  5. Kentalkan dengan larutan maizena.
  6. Masak terus ayam sampai kuah mengering.
  7. Dinginkan dan siap digunakan.
  8. Pao: Campur tepung terigu, labu, gula tepung dan ragi instan. Aduk rata.
  9. Masukkan putih telur dan air es sedikit-sedikit sambul diuleni sampai kalis.
  10. Hentikan penambahan air jika adonan sudah cukup untuk diuleni.
  11. Tambahkan mentega putih dan garam.
  12. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
  13. Kempiskan adonan san imbang 40 gram. Bulatkan kembali. Diamkan 10 menit.
  14. Jika ingin didekor, ambil sedikit adonan, tambahkan pewarna atau pasta makanan.
  15. Panaskan kukusan. Giling adonan. Sendokkan isi. Bentuk bulat.
  16. Letakkan di atas kertas dan diamkan 10 menit.
  17. Kukus di atas api sedang 8 - 10 menit sampai pao matang.
  18. Sajikan hangat.
Baca Juga:

9. Resep Jenis Dimsum Xiao Long Bao

Resep Xiao long bao Foto: Cookpad.com/inekitchenn
Siap dalam 2 jam
Sajian 40 porsi

Xiao long bao biasanya disajikan sebagai hidangan pembuka dalam menu dimsum.

Jenis dimsum ini juga sangat populer di restoran-restoran Cina di seluruh dunia dan banyak orang yang mencoba mencari resep untuk membuatnya sendiri di rumah.

Berikut resep xiao long bao yang bisa Moms coba.

Bahan-bahan

Bahan Kulit:

  • 125 gr terigu pro sedang
  • 2 gr garam
  • 75 ml air hangat
  • 1 sdt minyak

Jelly Kaldu:

  • 250 gr ceker ayam
  • 500 ml air
  • 1 bh wortel, potong-potong
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 bh bawang bombay

Bahan Isi:

  • 250 gr fillet ayam
  • 1/2 bh bwg bombay
  • 1 btg daun bawang
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdm bawang putih goreng
  • 1 sdm maizena
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm angciu
  • 1 sdm minyak wijen
  • 2 sdm kecap asin

Cara membuat:

  1. Jelly kaldu: Masak semua bahan sampai mendidih, saring, tuang dalam wadah.
  2. Kemudian, bekukan dalam kulkas, potong kotak kecil.
  3. Kulit: Masukkan garam & tepung dalam mangkok.
  4. Tuang air dan minyak pelan-pelan. Uleni hingga rata.
  5. Diamkan kira-kira 30 menit (jangan lupa ditutup plastik supaya tidak kering).
  6. Isi: Haluskan semua bahan dengan food processor hingga rata.
  7. Lalu aduk rata bahan isi dengan jelly kaldu yang sudah dipotong kotak kecil.
  8. Siapkan bahan kulit @5gr, tipiskan.
  9. Isi dengan bahan isi @16 gr.
  10. Bentuk adonan sambil diplintir.
  11. Kukus kira-kira 10 menit hingga matang.
  12. Xiao long bao siap disajikan.

10. Resep Jenis Dimsum Lotus Leaf Rice

Lotus Leaf Rice Foto: Istockphoto.com
Siap dalam 1 jam 30 menit
Sajian 4 porsi

Salah satu jenis dimsum ini unik dan berbeda dengan dimsum lainnya.

Hal ini karena, isian seperti beras, jamur, daging cincang, serta bumbu kacang dibungkus dengan daun teratai.

Bahan-bahan

  • 500 gr beras ketan
  • 400 gr paha boneless
  • 10 buah jamur shitake kering
  • 2 sdm kecap asin
  • 1,5-2 sdm saos tiram
  • 1 sdm minyak wijen
  • Lada secukupnya
  • Ketumbar secukupnya
  • 6 siung bawang putih
  • 1 ruas jari jahe
  • Minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. Rendam beras ketan kurang lebih 2 jam, potong kecil-kecil paha ayam boneless.
  2. Rendam jamur shitake dan iris tipis-tipis.
  3. Cincang halus bawang putih dan jahe.
  4. Campur ayam dengan kecap asin, saos tiram, minyak wijen, lada dan ketumbar, diamkan selama 15 menit.
  5. Tumis bawang putih sampai harum.
  6. Masukkan jahe, tumis sebentar, masukkan ayam yang sudah dibumbui dan jamur shitake, masak sampai matang.
  7. Masak/kukus ketan setengah matang.
  8. Siapkan daun teratai kering, olesi minyak atau semprot dengan cooking spray, ratakan.
  9. Ambil sedikit ketan, tata di daun, ayam dan jamur yang sudah dimasak.
  10. Tutup lagi dengan ketan, lalu dibungkus dan ikat supaya tidak terbuka.
  11. Kukus selama 30-40 menit, hidangkan selagi hangat.
Baca Juga:

Itulah beberapa jenis dimsum yang populer di Indonesia.

Jangan hanya dilihat, yuk langsung dicoba Moms membuat jenis dimsum di atas!

  • https://cookpad.com/id/resep/16121353-siomay-ikan-tenggiri
  • https://cookpad.com/id/resep/15397019-hakau-udang-ayam
  • https://cookpad.com/id/resep/13849041-ceker-dimsumangsio-ceker
  • https://cookpad.com/id/resep/11951583-fubei-guin-tofu-skin-roll-kembang-tahu-isi-daging
  • https://cookpad.com/id/resep/12302464-spring-roll-aka-lumpia-goreng
  • https://cookpad.com/id/resep/16113832-mantau-balikpapan-kukus-dan-goreng
  • https://endeus.tv/resep/char-siu-bao-bakpao-bergizi-yang-enak-mengenyangkan
  • https://cookpad.com/id/resep/16337161-pao-labu-kuning-isi-ayam-kecap
  • https://cookpad.com/id/resep/14744176-xiao-long-bao
  • https://cookpad.com/id/resep/12619716-lo-mai-gai-sticky-rice-lotus-leaf-wrap

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb