23 Juli 2022

Review Jujur Botol Susu MAM oleh Moms Orami, Mudah Dibersihkan!

Botol ini dibuat dari bahan yang aman
Review Jujur Botol Susu MAM oleh Moms Orami, Mudah Dibersihkan!

Moms sedang mencari botol susu yang mudah dibersihkan? Yuk simak review botol susu MAM oleh Moms Orami di bawah ini. Bisa jadi referensi!

Untuk memilih botol susu yang berkualitas, Moms perlu mengetahui apa saja fitur yang tersedia, serta kelebihan dan kekurangan dari produk botol susu tersebut.

Pemilihan botol susu yang tepat dapat membuat Si Kecil lebih nyaman saat bayi menyusu, baik itu minum susu formula atau ASI. Moms mungkin pernah mendengar botol susu merek MAM.

Lalu, seperti apa fitur, kelebihan dan kekurangan dari botol susu ini? Berikut review botol susu merek MAM dari Moms Reza Ritmardani, Moms Orami sekaligus ibu dari Abinama Flores Saga (2 tahun 5 bulan) yang sudah menggunakannya.

Baca Juga: Review Jujur Medela Harmony Light Breast Pump oleh Moms Orami

Review Botol Susu MAM

Testimoni-April-Reza.jpg
Foto: Testimoni-April-Reza.jpg

Botol susu dari MAM memiliki botol warna bening dengan bentuk wide neck atau leher yang lebar. Botol susu ini didesain untuk menjadikan bayi mudah menggenggam, dan gampang dibersihkan.

Botol susu MAM punya tiga keunggulan, yaitu Safety, Healthy, dan Hygiene.

Safety: Bagian puting susu di botol ini memiliki bentuk dan katup khusus, agar udara tidak mudah masuk ke dalam botol, sehingga mencegah kolik pada bayi.

Sementara, di bagian botolnya memiliki valve system, untuk mengatur masuknya udara ke dalam botol dan perut bayi. Risiko Si Kecil mengalami kembung dan kolik juga dapat berkurang.

Healthy: Botol susu MAM terbuat dari Polyprophylene (PP) dan tidak mengandung Bisphenol-A, yang bisa membahayakan kesehatan.

Hygiene: Pada bagian bawah, Moms bisa melepas dan memasang kembali botol tersebut, sehingga memudahkan untuk dicuci, terutama di bagian dalam bawah botol susu.

Tak hanya memiliki fitur unggul, botol ini juga punya warna yang menarik yaitu nuansa biru dan pink, sehingga akan menarik perhatian Si Kecil dengan warna yang menggemaskan.

Nah, kira-kira seperti apa ya Moms kelebihan dan kekurangan dari botol susu ini? Yuk, baca lebih lanjut tentang review botol susu MAM dari Moms Reza berikut ini!

Baca Juga: Review Jujur Philips Avent Natural Breastpump Manual oleh Moms Orami

Kelebihan Botol Susu MAM

  • Dot ini memiliki bentuk dan tekstur dot yang cocok untuk Si Kecil. Sehingga pas dan nyaman digunakan saat bayi sedang menyusu.
  • Aliran susu dari botol ke mulut bayi sangat bagus. Karena valve system yang dimiliki.
  • Dengan bagian botol susu yang bisa dibuka, botol susu MAM mudah dibersihkan, sehingga tidak menimbulkan kerak, dan produk jadi lebih awet.
  • Daya tahan botol dan dot susu produk ini juga lama, yaitu kisaran 9-12 bulan.

Baca Juga: Review Jujur Pigeon Breast Pump Manual oleh Moms Orami

Kekurangan Botol Susu MAM

  • Sayangnya, cukup sulit untuk mendapatkan produk ini, termasuk bagian-bagian botol lain seperti dotnya. Tidak semua supermarket menjual produk botol susu MAM, sehingga harus mengunjungi toko perlengkapan bayi.
  • Produk ini juga memiliki harga yang sedikit lebih mahal dari botol susu merek lain. Hal ini wajar, mengingat kualitas terbaik yang dimiliki oleh botol susu MAM ini.

Itu dia review botol susu MAM dari Moms Reza yang bisa dijadikan pertimbangan untuk membeli produknya. Moms bisa beli produk MAM di Orami.co.id. Selamat berbelanja!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb