21 Februari 2023

13 Tanda Suami Kangen Istri, Moms Pernah Mengalaminya?

Hal-hal kecil yang dilakukan suami bisa jadi tandanya lho, Moms.
13 Tanda Suami Kangen Istri, Moms Pernah Mengalaminya?

Bagi yang sudah lama menikah, atau baru saja mengikat tali pernikahan, apakah Moms tahu tanda suami kangen istri?

Ketika kita mengatakan bahwa “saya bersedia” saat menikah, kita sedang membuat komitmen seperti yang lainnya.

Komitmen untuk saling mencintai satu sama lain, menghargai, dan menghormati satu sama lain melalui kebahagiaan dan kesusahan bersama-sama.

Tahun pertama pernikahan adalah masa-masa bahagia atau apa yang disebut sebagai fase bulan madu.

Berpisah sebentar saja mungkin membuat keduanya merasa kangen satu sama lain.

Berdasarkan jurnal American Psychological Association, pasangan di tahun-tahun awal pernikahan menyebutkan bahwa keberhasilan pernikahannya menunjuk pada aspek hubungan mereka yang paling positif.

Sayangnya semua pernikahan berubah seiring waktu, dan itu merupakan hal yang normal (bahkan diinginkan) untuk gairah gila di tahun-tahun awal kalian bersama untuk menetap dalam persahabatan yang santai.

Namun ada kalanya juga, suami merindukan Moms, istrinya dan kita mungkin tidak menyadarinya.

Lalu, seperti apa tanda suami kangen istri?

Terkadang rasa kangen yang ditunjukkan oleh para suami berbeda-beda. Ada yang langsung secara terang-terangan, ada pula yang tersirat.

Sering kali, pria gagal mengungkapkan perasaan mereka dengan kata-kata, tetapi Moms dapat memahaminya melalui tindakan mereka yang baik, setidaknya sampai batas tertentu.

Baca Juga: Bagaimana Cara Membangun Kehidupan Seks yang Romantis Setelah Punya Anak?

Tanda Suami Kangen Istri

Tanda Suami Kangen Istri
Foto: Tanda Suami Kangen Istri (drcarolministries.com)

Bila Moms ingin tahu, apa saja tanda suami kangen istri yang ditunjukkan oleh Dads, kita simak di bawah ini, yuk.

1. Mengunggah Foto di Media Sosial

Media sosial sudah menjadi sebuah media yang seperti tidak mengenal umur lagi.

Mulai dari anak muda hingga orang tua semuanya menggunakan media sosial, mungkin termasuk Moms dan suami.

Jika suami tiba-tiba memposting foto dengan Moms di media sosialnya dengan sebuah caption yang menyentuh, bisa jadi ini merupakan tanda suami kangen istri.

Coba tanyakan langsung kepada Dads, untuk memastikan kebenarannya.

2. Sering Menelepon

Sering Menelepon
Foto: Sering Menelepon (Orami Photo Stocks)

Suami yang sering menelepon juga mengindikasikan tanda suami kangen istri.

Jika Moms menemukan suami sering menanyakan kabar atau tiba-tiba menelepon tanpa ada sesuatu yang jelas, maka bisa jadi dia sedang kangen dan ingin ngobrol saja.

Bisa saja hal ini dilakukan oleh suami kita karena ingin memastikan bahwa istrinya baik-baik saja. Sederhana, namun bermakna sekali, kan, Moms?

Baca Juga: 5 Tips Hubungan Suami Istri yang Baik dari Konselor

3. Memberikan Kejutan

Bukan hari ulang tahun Moms, atau hari peringatan yang spesial, tetapi suami tiba-tiba membelikan kita kado spesial. Bisa jadi tanda suami kangen istri lho, Moms.

4. Merencanakan Liburan

Suami-Istri Sedang Liburan
Foto: Suami-Istri Sedang Liburan (Freepik.com)

Suami kita biasanya sibuk dengan pekerjaan kantornya. Hingga biasanya jika ingin merencakan liburan, kitalah sebagai istri yang merencanakan hal tersebut.

Nah, jika suami Moms tiba-tiba mengusulkan liburan berdua, maka bisa jadi ia ingin menghabiskan waktu berdua saja bersama istinya sebagai tanda suami kangen istri.

Moms pasti senang dong dengan rencana liburan. Bisa istirahat sejenak dari apa yang dikerjakan. Asyik, kan?

5. Membelikan Makanan

Tiba-tiba di depan kantor sudah ada ojek online yang menunggu dengan membawa makanan, padahal kita tidak memesannya.

Rupanya makanan tersebut datang dari suami kita.

Nah, Moms boleh berbahagia nih, karena ini tanda suami kangen istri. Jangan lupa segera meneleponnya dan mengucapkan terima kasih, ya, Moms.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Rasa Cemburu dalam Pernikahan Secara Wajar

6. Dia Sering Mengirimi Moms Pesan

Suami Kirim Pesan
Foto: Suami Kirim Pesan (Freepik.com)

Jika Moms sering menerima pesan teks dari suami, maka itu adalah salah satu tanda suami kangen istri yang jelas.

Terlepas dari seberapa biasa dan acaknya pesan yang suami kirimkan, hal itu selanjutnya menunjukkan bahwa dia memikirkan Moms dan ingin tahu apa yang sedang dilakukan.

7. Suami Menanggapi Pesan dan Panggilan Moms dengan Cepat

Coba ini setiap kali Moms mengiriminya pesan atau meneleponnya. Perhatikan waktu yang dia perlukan untuk membalas pesan kita atau menjawab panggilan tersebut.

Jika responsnya instan, maka anggap itu sebagai tanda yang jelas bahwa it tanda suami kangen istri.

Namun, jangan langsung menyimpulkan bahwa dia telah melupakan Moms jika terkadang dia melewatkan pesan atau telepon kita, ya.

Bisa saja suami sedang sibuk dan tidak berada dekat dengan ponselnya.

8. Suami Selalu Membicarakan Kita

Suami-Istri Harmonis
Foto: Suami-Istri Harmonis (Freepik.com)

Pernahkah Moms mendengar dari seseorang baru-baru ini bahwa suami membicarakan kita?

Jika iya, maka Moms bisa seratus persen yakin bahwa ini tanda suami kangen istri dan memang benar-benar merindukan kita.

Soalnya, ketika kita sangat merindukan seseorang, kita tidak bisa menjadi diri kita sendiri dan akan terus berbicara tentang orang tersebut ketika mereka tidak ada karena dengan melakukan itu, kita merasa orang itu bersama kita.

Dan itulah tepatnya yang suami Moms lakukan.

Dia ingin orang lain tahu betapa hebat istrinya dan mengingat bahwa dia terus-menerus memikirkan kita.

Dia tidak akan bisa berhenti membicarakan Moms bahkan jika dia menginginkannya!

9. Meninggalkan Komen dan Likes di Postingan Social Media Kita

Dads kedapatan 'menguntit' Moms di media sosial dengan meninggalkan likes atau komentar.

Moms tahu ia bukan tipe pria yang akan melakukan hal tersebut di tengah kesibukannya.

Ini bisa saja karena suami Moms mungkin tengah merindukan kita makanya ia ingin tahu apa saja aktivitas yang kita lakukan.

Terlebih lagi jika Dads sedang melakukan perjalanan bisnis ke kota lain dan ia kedapatan melakukan hal tersebut, sudah jelas sekali bahwa ini merupakan tanda suami kangen istri.

Moms bisa membalas dengan langsung meneleponnya ya.

Baca Juga: Suami Bekerja di Luar Kota, Begini Cara Agar Tetap Romantis

10. Suami Menatap Mata Moms Langsung

Suami Menatap Mata Istri
Foto: Suami Menatap Mata Istri (Freepik.com/tirachardz)

Saat suami duduk di hadapan kita saat makan malam, dia tidak sedang menggunakan telepon atau melirik ke tempat lain.

Dia menatap kita tepat di mata, dengan penuh perhatian mendengarkan semua yang Moms katakan.

Menurut penelitian oleh psikolog Zick Rubin, pasangan yang sangat mencintai satu sama lain saling memandang 75 persen waktu.

Sementara orang biasa yang bercakap-cakap hanya saling memandang 30-60 persen dari waktu.

Dengan kata lain, kontak mata yang kuat menunjukkan bahwa suami benar-benar tertarik pada semua yang Moms katakan.

Wah, sweet banget ya Moms, tanda suami kangen istri ini!

11. Meminta Kita Mengirimkan Foto

Ini jelas merupakan tanda suami kangen istri yang jelas. Ini bisa suami meminta kita mengirimkan foto yang sedikit nakal, atau foto diri Moms yang biasa.

Mungkin saja suami hanya ingin Moms mengirimkan foto untuk memuaskan kebutuhannya.

Tetapi di sisi lain, dia mungkin meminta foto kita karena dia benar-benar merindukan Moms dan dia ingin kita berada di sisinya, bahkan secara virtual.

Dia ingin melihat wajah Moms karena itu membuatnya bahagia. Dia ingin bisa memikirkan Moms setiap kali dia mengeluarkan ponselnya.

Suami ingin menggunakan setiap waktu luangnya untuk melihat wajah yang paling dia rindukan, yaitu istrinya.

12. Selalu Membuat Kita Menentukan Apa yang Kita Inginkan

Suami Memberi Kejutan Untuk Istri
Foto: Suami Memberi Kejutan Untuk Istri (Freepik.com/Lifestylememory)

Apa pertanda suami sangat rindu dan mencintai kita? Salah satunya adalah suami yang selalu mengatakan "apapun yang kita inginkan" atau membiarkan kita menentukan apa yang kita mau.

Sangat mudah untuk menganggap ini sebagai tanda ketidaktertarikan, tetapi Paul Coleman, seorang psikolog dan penulis Finding Peace When Your Heart is in Pieces, mengatakan bahwa jika ada tanda suami kangen istri, ia biasanya tampak kurang antusias daripada wanita.

Ini karena tingkat serotonin yang lebih rendah, menurut penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Psychophysiology.

"Jumlah serotonin yang Moms miliki di tubuh sebagai seorang wanita membuat kita bertindak bahagia dan menunjukkannya lebih banyak," kata Coleman.

Namun, karena level pria tidak tinggi, mereka tidak merasa perlu melakukan itu, jadi suami senang menunjukkan rasa cintanya dengan setuju untuk melakukan apa pun yang ingin Moms lakukan.

Bahkan bila itu hanya duduk di sebelah Moms dan menonton televisi saja.

Baca Juga: 8 Tips Membangun Keluarga Harmonis menurut Islam, Yuk Coba!

13. Suami yang Cemburu

Jika suami cemburu tapi tidak cemburu yang posesif, maka itu artinya dia sangat merindukan Moms.

Bahkan, bisa juga Dads cemburu terhadap Si Kecil, karena kita sering menghabiskan waktu dengan mereka.

Pria memiliki kebutuhan untuk menunjukkan kepada semua orang bahwa kita adalah milik mereka.

Mereka ingin membuat semua orang tahu bahwa istrinya sudah ada yang miliki dan tidak mendekati Moms, karena Moms adalah milik mereka.

Lalu, ada kalanya juga suami sedikit posesif terhadap anak dan mengambil waktu kita bersama Si Kecil, karena merindukan kita.

Ini merupakan tanda untuk Moms juga agar lebih memperhatikan suami ya!

Itu dia beberapa tanda yang menunjukkan jika suami sedang kangen dengan istrinya atau tanda suami kangen istri.

Melakukan hal-hal kecil, namun sungguh bermakna ya, Moms.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb