07 November 2023

Cara Mengatasi Bayi Tumbuh Gigi Rewel Menurut Dokter Anak

Pastikan bayi nyaman, ya Moms
Cara Mengatasi Bayi Tumbuh Gigi Rewel Menurut Dokter Anak

Foto: Freepik

Tumbuh gigi juga sering dikaitkan dengan diare. Hal tersebut juga kurang tepat.

Diare pada bayi dapat disebabkan oleh infeksi virus atau bakteri, intoleransi laktosa, atau alergi protein susu sapi.

"Jika Si Kecil rewel dan tidak dapat ditenangkan, orang tua dapat berkonsultasi dengan dokter spesialis ilmu kesehatan anak untuk melihat kemungkinan penyebab lain," tambahnya.

Observasi tanda bahaya atau red flag, yaitu ketika si kecil tidak mau minum atau makan dan mengalami dehidrasi.

Baca Juga: Ibu Hamil Sering Gerah dan Berkeringat, Ini Kata Dokter!

Cara Mengatasi Bayi Tumbuh Gigi Rewel

Bayi Tumbuh Gigi Rewel (Orami Photo Stock)
Foto: Bayi Tumbuh Gigi Rewel (Orami Photo Stock)

Apabila Si Kecil rewel, orang tua dapat menenangkannya dengan cara menggendong atau memeluk bayi.

Cara mengatasi bayi tumbuh gigi rewel selanjutnya juga bisa dengan memberikan makanan yang lembut dan dingin.

"Makanan yang lembut dan dingin dapat membantu menenangkan gusi yang bengkak. Jenis makanan yang dapat diberikan kepada bayi saat tumbuh gigi adalah yogurt, puding atau agar, dan buah," jelas dr. Felix.

Namun, tidak ada makanan, minuman, atau hal khusus yang harus dihindari ketika Si Kecil rewel karena tumbuh gigi.

Perlakukan Si Kecil seperti biasa saja, Moms.

Untuk mengurangi rasa nyeri, orang tua juga bisa memberikan makanan dingin atau lunak yang mampu membantu mengurangi rasa nyeri.

Selain itu, penting untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut ketika bayi sedang tumbuh gigi, ya Moms.

Menurut dr. Felix, sejak gigi pertama tumbuh, orang tua sudah harus mulai melakukan pembersihan gigi dan gusi Si Kecil dengan sikat gigi berbahan silikon atau kain lembut.

Sebaiknya orang tua juga berkonsultasi dengan dokter gigi spesialis kedokteran gigi anak untuk mendapatkan informasi yang tepat terkait perawatan gigi Si Kecil.

Baca Juga: Tanya Jawab Dokter tentang Kadar Asam Urat Normal Wanita

Kapan Bayi Tumbuh Gigi Rewel Diperiksakan ke Dokter?

Bayi Tumbuh Gigi
Foto: Bayi Tumbuh Gigi (themamacoach.ca)

dr. Felix mengatakan, jika Si Kecil demam lebih dari 1 hari, kemungkinan tidak disebabkan oleh proses tumbuh gigi, terutama jika demam dialami oleh bayi berusia kurang dari 3 bulan.

Jika Si Kecil mengalami hal ini, maka sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter spesialis ilmu kesehatan anak untuk mendapatkan diagnosis dan penanganan yang tepat.

Baca Juga: Tanya Jawab Dokter tentang Anak 1 Tahun Susah Makan, Simak!

Itulah informasi seputar bayi tumbuh gigi rewel menurut penjelasan dokter. Semoga membantu, ya Moms.

  • https://www.healthline.com/health/baby/how-to-soothe-a-teething-baby-at-night#is-it-really-teething

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb