05 Agustus 2023

19 Dampak Game Online dari Sisi Positif dan Negatif

Pastikan lindungi anak dari efek negatifnya
19 Dampak Game Online dari Sisi Positif dan Negatif

Cara Melindungi Anak-Anak dari Efek Negatif Game Online

Ayah Menemani Anak Belajar
Foto: Ayah Menemani Anak Belajar (Freepik.com/gpointstudio)

Ketika membahas cara melindungi anak-anak dari dampak negatif game online, pilihan membatasi permainan adalah hal paling jelas yang terlintas di benak setiap orang tua.

Namun, Moms perlu berpikir lebih bijak sebelum melarang anak bermain game online favoritnya.

Ketika Si Kecil secara tiba-tiba kehilangan akses ke hiburan di mana ia bermain dan berkomunikasi dengan teman online-nya tersebut, maka dapat mengakibatkan sejumlah masalah.

Mulai dari perasaan cemas, marah, dan bingung.

Terlebih lagi, hubungan interpersonal Moms dan Si Kecil juga bisa memburuk.

Untuk mengatasinya, perhatikan beberapa tips berikut ini.

1. Kenali Permainan Mereka

Cara melindungi anak dari efek negatif game online adalah mengenal apa yang mereka mainkan.

Moms dapat memint anak untuk mengajarkan permainan sebelum bermain bersama.

Selain mengawasi, Moms juga dapat meningkatkan quality time bersama Si Kecil lho.

Pastikan Moms meminta informasi dengan baik-baik saat akan mengenali permain game Si Kecil ya.

Jangan sampai, anak-anak merasa terintimidasi dengan permintaan Moms.

2. Menggunakan Aplikasi Kontrol Orang Tua

Logo Aplikasi Ponsel
Foto: Logo Aplikasi Ponsel (Freepik.com/natanaelginting)

Jika Moms tidak memiliki waktu luang, gunakan aplikasi kontrol orang tua yang ada di Google Play Store atau App Store.

Lewat aplikasi ini, Moms dapat memantau aktivitas online Si Kecil lho.

Pastikan, Moms telah mengelola pengaturan aplikasi agar aman untuk anak.

3. Memberi Si Kecil Alternatif Hiburan Lain

Moms dapat menghentikan kebiasaan anak-anak bermain game online dengan mencari alternatif hiburan lain.

Ajak anak-anak untuk melakukan aktivitas menarik, seperti bermain sepeda atau jalan-jalan ke taman.

Selain itu, Moms juga dapat membelikan mainan sensory sebagai alternatif hiburan anak.

Beberapa aktivitas lain, seperti membaca dan bermain musik juga bisa jadi alternatif lho, Moms.

Permainan online memang dapat dimainkan oleh hampir segala usia namun pastikan Moms juga mengawasi anak-anak agar tidak berlebihan dalam memainkannya.  

Jangan sampai game yang bertujuan untuk memberikan hiburan justru membawa dampak yang buruk bagi karakter anak Moms.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Susu untuk Lansia, Jaga Kesehatan Tulang

Itulah penjelasan tentang dampak game online dari yang positif dan negatif.

Jika tidak ingin terkena dampak negatifnya, Moms harus selalu mengawasi ya.

  • https://healthcare.utah.edu/the-scope/shows.php?shows=0_rfmd6ynh
  • https://www.streetdirectory.com/travel_guide/103986/gaming/effects_of_online_gaming_on_kids.html
  • https://repository.bbg.ac.id/bitstream/495/1/ICIP2017_040_paper.pdf
  • https://blog.mspy.com/kids-online-gaming-effects/
  • https://parenting.firstcry.com/articles/video-games-impact-on-children-the-good-and-the-bad/
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3905489/
  • https://gamequitters.com/negative-effects-of-video-games/
  • https://www.frontiersin.org/articles/10.3389/fpsyg.2023.1008211/full#:~:text=Online%20game%20addiction%2C%20as%20one,et%20al.%2C%202012).
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6678059/
  • https://www.ninds.nih.gov/health-information/disorders/carpal-tunnel-syndrome#toc-what-is-carpal-tunnel-syndrome-
  • https://www.nih.gov/news-events/news-releases/video-gaming-may-be-associated-better-cognitive-performance-children
  • https://educationaladvancement.org/blog-the-good-and-the-bad-effects-of-video-games-on-children/
  • https://www.raisesmartkid.com/3-to-6-years-old/4-articles/34-the-good-and-bad-effects-of-video-games

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb