21 Maret 2024

Sinopsis Dua Surga dalam Cintaku, Tayang di 3 Negara!

Diperankan Yuki Kato hingga Aliff Alli
Sinopsis Dua Surga dalam Cintaku, Tayang di 3 Negara!

Foto: instagram.com/duasurgadalamcintaku

Dua Surga dalam Cintaku merupakan film bergenre drama terbaru yang tayang di bioskop mulai Kamis, 21 Maret 2024.

Menariknya, film ini tidak hanya akan tayang di Indonesia, melainkan di Singapura, Malaysia, dan Brunei, lho Moms.

Film ini merupakan adaptasi dari novel berjudul serupa yang ditulis oleh mendiang Atho Al Rahman.

Nah, sebelum menyaksikannya, yuk simak sinopsis dan profil pemainnya di bawah ini ya Moms.

Baca Juga: Sinopsis My Perfect Stranger, soal Perjalanan ke Masa Lalu

Sinopsis Dua Surga dalam Cintaku

Dua Surga dalam Cintaku
Foto: Dua Surga dalam Cintaku (Imdb.com)

Dua Surga dalam Cintaku berkisah tentang Arham (Aliff Alli) dan Husna (Keira Shabira) sepasang suami istri.

Keduanya menikah dan bersumpah setia untuk membangun kehidupan rumah tangga yang bahagia.

Namun, suatu pagi, Arham hampir menabrak Zilka (Yuki Kato) secara tidak sengaja, yang sedang dikejar oleh beberapa orang.

Kejadian ini menjadi awal dari cobaan yang dihadapi oleh rumah tangga Arham dan Husna.

Zilka, yang penasaran dengan Arham, berusaha mendekatinya, memicu konflik yang tak terelakkan.

Arham berada dalam posisi sulit di mana ia harus memilih antara menerima Zilka dan mengakhiri rumah tangganya yang baru dibangun.

Atau tetap setia pada Husna sambil menghadapi konsekuensi dari kehadiran Zilka dalam kehidupannya.

Baca Juga: Sinopsis Kurban Budak Iblis, Pindah Rumah Berujung Teror!

Profil Pemain Dua Surga dalam Cintaku

Berikut profil pemain Dua Surga dalam Cintaku, Moms!

1. Yuki Kato

Yuki Kato
Foto: Yuki Kato (Foto: instagram.com/yukikt)

Yuki Kato berperan sebagai Zilkha yang hampir ditabrak oleh Arham di film Dua Surga dalam Cintaku.

Ia adalah aktris kelahiran 2 April 1995 yang terkenal setelah membintangi serial televisi Heart Series pada 2007.

Berikut beberapa film yang ia perankan lainnya, Lantai 4 (2023), Kapal Goyang Kapten (2019), hingga Cahaya Cinta Pesantren (2017).

2. Aliff Alli

Aliff Alli
Foto: Aliff Alli (Instagram.com/aliff_alli)

Aliff Alli berperan sebagai Arman. Ia adalah aktor Indonesia yang lahir di Malaysia pada 12 September 1991.

Aliff mengawali karier beraktingnya dengan membintangi film Heart 2 Heart pada tahun 2010.

Berikut beberapa film yang ia perankan, Kutukan Peti Mati (2023), Sajen (2018), hingga Heart 2 Heart (2010).

Baca Juga: Sinopsis Decoy, soal Mengungkapkan Kasus Pembunuhan Berantai

3. Keira Sabhra

Keira Sabhra
Foto: Keira Sabhra (Instagram.com/keirashabira)

Keira Shabira berperan sebagai Husna, istri dari Arman. Ia adalah aktris kelahiran 8 Juni 1991 yang dikenal juga sebagai penyanyi.

Berikut beberapa film yang ia perankan, Pelet Tali Pocong (2023), Kampung Zombie (2015), hingga Kepergok Pocong (2011).

Itulah sinopsis dan profil pemain Dua Surga dalam Cintaku yang bisa Moms saksikan di bioskop mulai Kamis, 21 Maret 2024. Selamat menyaksikan!

  • https://21cineplex.com/dua-surga-dalam-cintaku,131017,14DSDC.htm

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb