23 April 2024

Kaki Bengkak Karena Jantung Jangan Dipijat, Ini Caranya!

Bisa dengan mengurangi mengonsumsi cairan
Kaki Bengkak Karena Jantung Jangan Dipijat, Ini Caranya!

3. Retensi Cairan

Pembengkakan dan retensi cairan terjadi karena tubuh merasa tidak memiliki cukup darah dan cairan yang keluar dari jantung.

Dengan begitu, tubuh mencoba membuat lebih banyak cairan.

Sayangnya, tubuh tidak bisa mengolah kelebihan cairan tersebut.

Maka, terjadilah pembengkakan di daerah-daerah tertentu, seperti kaki, pergelangan kaki, hingga perut.

Baca Juga: Ini Perubahan Payudara saat Hamil Minggu Pertama Kata Dokter

Cara Mengatasi Kaki Bengkak Karena Jantung

Ilustrasi Kaki Bengkak
Foto: Ilustrasi Kaki Bengkak (Freepik.com/Stefamerpik)

Berdasarkan dr. M. Fadil, pengobatan kaki bengkak karena jantung adalah dengan membatasi konsumsi cairan yang dikonsumsi.

"Salah satu cara mengatasi kaki bengkak karena jantung adalah dengan membatasi jumlah cairan yang dikonsumsi setiap hari, yaitu hanya 1.000 cc hingga 1.200 cc per hari," kata dr. M. Fadil.

Selain dengan cara itu, ada pula hal lain yang bisa dilakukan untuk membantu mengatasi kaki bengkak akibat jantung, yaitu:

1. Operasi

Dalam beberapa kasus gagal jantung yang menyebabkan komplikasi selain kaki bengkak, tindakan operasi mungkin diperlukan.

Contohnya adalah pada kasus kateterisasi jantung atau operasi bypass arteri koroner.

2. Istirahat

Mengistirahatkan kaki dan hindari berdiri terlalu lama.

Selain itu, bisa juga dengan meninggikan posisi kaki lebih dari jantung untuk mengurangi pembengkakan.

3. Obat-Obatan

Mengonsumsi obat-obatan gagal jantung bisa mencegah berbagai macam masalah kesehatan lain, termasuk kaki bengkak.

Tapi, untuk mendapatkan obat yang tepat, Moms harus berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter.

Ingat, Moms, obat hanya bisa bermanfaat apabila dikonsumsi dengan dosis yang tepat.

4. Jangan Dipijat

Informasi yang tidak kalah penting dari dr. M. Fadil adalah, kaki bengkak karena jantung tidak boleh dipijat.

"Kaki yang bengkak karena jantung tidak boleh dipijat," tegas dr. M. Fadil.

Baca Juga: Tanya Jawab Dokter tentang Anak 3 Tahun Belum Lancar Bicara

Itu dia sekilas fakta tentang kaki bengkak akibat jantung.

Terkait cara mengatasinya, hal ini harus disesuaikan dengan penyebab yang mendasari. Jadi, tidak boleh sembarangan, ya, Moms!

"Kondisi setiap pasien tentu berbeda. Karena itu, pasien sebaiknya berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter spesialis jantung untuk mendapatkan penanganan yang paling tepat," tutup dr. M. Fadil.

Semoga kesehatan Moms selalu terjaga dan terhindar dari kaki bengkak akibat jantung, ya!

  • https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/21494-right-sided-heart-failure#:~:text=In%20right%2Dsided%20heart%20failure,swelling%20and%20shortness%20of%20breath.
  • https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/heart-failure/symptoms-causes/syc-20373142
  • https://www.verywellhealth.com/heart-diseases-swollen-feet-5181212
  • https://medlineplus.gov/ency/patientinstructions/000775.htm#:~:text=Swelling%20in%20the%20Legs%2C%20Ankles%2C%20or%20Feet&text=Swelling%20(edema)%20in%20your%20lower,build%20up%20in%20your%20tissues.
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/heart-failure-swollen-feet#treatment

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb