13 Maret 2024

Lirik Rumah Singgah dari Fabio Asher dan Maknanya yang Menusuk Hati

Cocok didengarkan sebagai lagu saat galau, nih!
Lirik Rumah Singgah dari Fabio Asher dan Maknanya yang Menusuk Hati

Foto: instagram.com/fabioasher

Di tahun 2023 terdapat lagu galau yang sedang hits, yaitu lagu Rumah Singgah karya dari Fabio Asher. Ini karena lirik Rumah Singgah ternyata memiliki makna mendalam.

Lagu Rumah Singgah merupakan single yang dirilis oleh Fabio Asher pada 5 Mei 2022 lalu melalui kanal YouTube miliknya.

Meskipun sudah satu tahun dari waktu perilisannya, lagu Rumah Singgah masih menjadi salah satu lagu top di Indonesia saat ini.

Lirik Rumah Singgah secara singkat membingkai cerita tentang perjalanan seseorang dalam menjalani kisah cinta tulus yang tak terbalas.

Penasaran akan lirik lagu Rumah Singgah dan makna selengkapnya mengenai lagu yang satu ini?

Untuk itu, bagi Moms yang sedang mencari lirik Rumah Singgah simak artikel ini hingga akhir, ya!

Baca Juga: 7+ Rekomendasi Lagu Barat Sedih yang Menyatat Hati, Bikin Galau!

Lirik Rumah Singgah

Lirik Rumah Singgah
Foto: Lirik Rumah Singgah (Youtube.com/@Fabio Asher)

Berikut ini lirik Rumah Singgah yang dinyanyikan oleh Fabio Asher selengkapnya!

Saat hatimu terluka
Akulah yang menemanimu
Membasuh air matamu

Namun, mengapa ketika
Hatimu t'lah tersenyum lagi
Aku yang kaulupa?

Tak sadarkah selama ini
Ku juga s'lalu menginginkanmu?

Mengapa sulit
Untuk ku bisa miliki hatimu?
Bahkan s'lama ini
Hadirku tak berharga untukmu

Yang terjadi kini
Ku hanya rumah persinggahanmu di saat kau terluka
Dan di saat semuanya reda
Kau menghilang begitu saja

Jika memang ini tak ada harapan
Mengapa aku yang harus jadi tujuan?
Saat hatimu terluka, aku yang jadi obatnya
Tanpa pernah kauhargai cinta dan kasih yang setulus ini

Mengapa sulit

Mengapa sulit
Untuk ku bisa miliki hatimu?
Bahkan s'lama ini
Hadirku tak berharga untukmu, ho-ho-ho

Yang terjadi kini
Ku hanya rumah persinggahanmu di saat kau terluka
Dan di saat semuanya reda
Kau menghilang begitu saja

Dan di saat semuanya reda
Kau menghilang begitu saja

Baca Juga: 11 Lagu Viral TikTok 2022 Paling Hits, Buat Konten Video Masuk FYP!

Makna Lagu Rumah Singgah

Makna Lagu Rumah Singgah
Foto: Makna Lagu Rumah Singgah (Youtube.com/@Fabio Asher)

Lagu Rumah Singgah mengisahkan tentang tentang cinta bertepuk sebelah tangan.

Lirik Rumah Singgah ini mengisahkan seseorang yang memberikan kasih sayang pada orang yang mereka sukai, namun perasaan tersebut tak kunjung berbalas.

Lagu ini berhasil menyentuh banyak hati dengan lirik yang dalam dan musik yang indah.

Beberapa makna yang terkandung dalam lirik tersebut antara lain:

1. Kesedihan dan Kekecewaan

Lirik-lirik tersebut mencerminkan perasaan kesedihan dan kekecewaan seseorang yang merasa diabaikan dan tidak dihargai oleh orang yang dicintainya.

Meskipun telah memberikan dukungan dan perhatian saat hati sang kekasih terluka, namun ketika keadaan membaik, sang kekasih justru menghilang tanpa jejak, meninggalkan rasa kekosongan dan kekecewaan.

2. Rasa Tidak Berharga

Kata-kata "Hadirku tak berharga untukmu" menunjukkan perasaan tidak dihargai dan merasa seolah menjadi beban atau tidak berarti bagi orang yang dicintainya.

Hal ini mencerminkan perasaan kurangnya penghargaan dan perhatian dari sang kekasih terhadap peran dan kehadiran sang penyanyi dalam hubungan mereka.

3. Kehilangan dan Penyendiran

Lirik-lirik "Dan di saat semuanya reda, kau menghilang begitu saja" menggambarkan perasaan kehilangan dan penyendiran yang dirasakan sang penyanyi saat hubungan mereka mulai membaik.

Kehilangan ini dirasakan secara mendalam karena sang kekasih tiba-tiba menghilang tanpa memberikan penjelasan atau alasan yang jelas, meninggalkan rasa kekosongan dan kesepian bagi sang penyanyi.

4. Ketidakpastian dan Harapan yang Pudar

Ungkapan "Jika memang ini tak ada harapan, mengapa aku yang harus jadi tujuan?" mencerminkan rasa ketidakpastian dan keraguan sang penyanyi terhadap keberlanjutan hubungan mereka.

Meskipun masih merasa cinta dan setia, sang penyanyi mulai meragukan keberadaan harapan dalam hubungan mereka yang kian merosot.

Penggunaan kata rumah dalam judul lagu ini menjadi sebuah tren yang sedang booming dalam budaya pop saat ini, mencerminkan makna tempat berlindung atau pencarian ketenangan.

Kesuksesan lagu ini, terbukti dengan jumlah penonton yang mencapai 100 ribu dalam waktu kurang dari 24 jam setelah dirilis.

Setelah mengetahui lirik Rumah Singgah dan maknanya yang menusuk hati, berikut ini beberapa fakta...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb