01 Februari 2024

Museum Sepuluh Nopember, Wisata Sejarah Kenang Jasa Pahlawan

Berisi sejarah pertempuran Surabaya
Museum Sepuluh Nopember, Wisata Sejarah Kenang Jasa Pahlawan

Foto: Bappeko.surabaya.go.id

Daya Tarik Museum Sepuluh Nopember

Patung Pahlawan
Foto: Patung Pahlawan (Google/Maps/요시요시요시)

Museum Sepuluh Nopember memiliki sejumlah daya tarik yang membuatnya menjadi tempat wisata yang tak boleh dilewatkan untuk dikunjungi.

Berikut beberapa daya tarik utama dari Museum Sepuluh Nopember:

1. Koleksi Bersejarah

Museum ini memiliki beragam koleksi bersejarah yang terkait langsung dengan pertempuran, seperti foto-foto dokumentasi, senjata-senjata, radio, mobil, dan artefak lainnya.

Salah satu koleksi paling istimewa adalah suara pidato Bung Tomo yang memotivasi rakyat Surabaya untuk berjuang.

Baca Juga: 5 Candi di Pasuruan yang Wajib Dikunjungi Bersama Keluarga!

2. Diorama dan Visualisasi Sejarah

Di lantai pertama museum, pengunjung dapat melihat berbagai diorama dan patung yang menggambarkan perjuangan rakyat Surabaya saat melawan tentara Inggris.

Selain itu, penggunaan teknologi hologram memungkinkan pengunjung untuk melihat visualisasi tiga dimensi yang menjelaskan sejarah dengan lebih menarik.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Handbody untuk Menghilangkan Bekas Luka

3. Media Belajar yang Seru

Ruangan Museum Sepuluh Nopember
Foto: Ruangan Museum Sepuluh Nopember (Google/Maps/fariz budiman)

Museum ini bukan hanya tempat wisata, tetapi juga menjadi sumber edukasi tentang sejarah Indonesia dan semangat kepahlawanan.

Pengunjung, terutama generasi muda pun dapat belajar tentang perjuangan para pahlawan dan mengambil inspirasi dari semangat mereka dalam mempertahankan kemerdekaan.

Baca Juga: 34 Senjata Tradisional Indonesia dari Semua Provinsi!

4. Menghadirkan Suasana Patriotik

Museum Sepuluh Nopember menciptakan suasana patriotik yang kuat.

Ketika pengunjung menjelajahi koleksi dan melihat visualisasi peristiwa sejarah, mereka akan merasakan semangat perjuangan dan nasionalisme yang menginspirasi.

Ini adalah tempat yang tepat untuk merenungkan pentingnya kemerdekaan dan pengorbanan para pahlawan.

Baca Juga: 50+ Quotes Pahlawan Indonesia, Penuh Motivasi dan Semangat!

5. Memiliki Fasilitas yang Lengkap

Museum Sepuluh November memiliki fasilitas yang lengkap untuk kenyamanan pengunjung, di antaranya:

  • Ruang Auditorium: Tempat untuk mengadakan pertemuan, seminar, atau acara khusus lainnya.
  • Ruang Diorama Elektronik: Tempat di mana pengunjung dapat melihat visualisasi sejarah dengan bantuan teknologi modern.
  • Ruang Perpustakaan: Area yang menyediakan sumber daya penelitian dan referensi sejarah.
  • Mushola: Tempat untuk beribadah bagi pengunjung yang membutuhkannya.
  • Tempat Parkir: Area parkir yang nyaman untuk kendaraan pengunjung.
  • Public Space: Area terbuka yang dapat digunakan untuk bersantai atau berkumpul.
  • Ruang Laktasi: Fasilitas khusus bagi ibu yang ingin memberikan ASI kepada bayi mereka.
  • Kidzone: Area yang dirancang khusus untuk anak-anak, di mana mereka dapat belajar dan bermain sambil mengeksplorasi sejarah.

Fasilitas di atas juga mendukung kegiatan edukasi dan budaya yang diadakan di Museum Sepuluh Nopember.

Baca Juga: 35+ Pakaian Adat dari Semua Provinsi di Indonesia, Unik!

Jangan lupa ajak Si Kecil untuk bermain dan belajar di museum ini saat berkunjung ke Surabaya, Moms.

  • https://bappeko.surabaya.go.id/ecobis/wisata/kategori-detail/2
  • https://museum.kemdikbud.go.id/museum/profile/museum+10+nopember
  • https://www.asosiasimuseumindonesia.org/27-profil-museum/provinsi-jawa-timur/366-museum-sepuluh-nopember.html

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb