19 April 2024

3 Penyebab Sakit Ulu Hati saat hamil dan Cara Mengatasinya

Jangan dibiarkan jika mengalaminya!
3 Penyebab Sakit Ulu Hati saat hamil dan Cara Mengatasinya

Sakit ulu hati saat hamil adalah keluhan yang kerap terjadi. Kondisi ini biasanya dialami pada trimester pertama dan trimester ketiga akhir.

Sakit ulu hati saat hamil umumnya disebabkan karena produksi asam lambung yang berlebih akibat gastritis.

Meski tidak ada hubungannya dengan jantung, nyeri pada ulu hati bisa mengakibatkan sensasi terbakar di bagian tengah dada (heartburn).

Melansir dari studi di jurnal BMJ Clinical Evidence, kondisi ini sangat normal dirasakan ibu hamil. Sebanyak 17–45% ibu hamil bisa merasakan kondisi ini.

Lantas, apakah jenis nyeri ini berbahaya untuk janin? Cari tahu jawabannya lewat penjelasan di bawah ini, ya, Moms!

Baca Juga: Bagaimana Mencegah Varises Pada Ibu Hamil?

Penyebab Sakit Ulu Hati saat Hamil

Sakit Dada saat Hamil
Foto: Sakit Dada saat Hamil (Parenting.firstcry.com)

Sebenarnya, apa penyebab sakit ulu hati saat hamil?

Melansir studi di jurnal Cochrane Library, alasan peningkatan gejala nyeri ulu hati pada kehamilan masih perlu diteliti.

Namun, efek hormon kehamilan diperkirakan memiliki peran sebagai penyebabnya yang paling utama.

Pada trimester pertama, keluhan umumnya disebabkan oleh adaptasi tubuh terhadap hormon kehamilan.

Sementara itu, penyebab sakit ulu hati saat hamil pada trimester ketiga berkaitan dengan ukuran rahim yang semakin membesar dan menekan lambung.

Pada kondisi tersebut, keluhan umumnya disertai dengan rasa panas di bagian dada alias heartburn.

Selain itu, Moms juga bisa merasakan mulas akibat keluhan tersebut.

Mulas terjadi ketika katup antara lambung dan kerongkongan tidak mampu mencegah asam lambung tak naik ke atas.

Selama kehamilan, hormon progesteron menyebabkan katup relaks sehingga turut meningkatkan frekuensi mulas.

Ini memungkinkan asam lambung masuk ke kerongkongan dan mengiritasi lapisan yang ada di bagian tersebut.

Sakit maag dan gangguan pencernaan lebih sering terjadi selama trimester ketiga, karena rahim yang tumbuh memberi tekanan pada usus dan lambung.

Tekanan pada perut juga dapat mendorong asam lambung kembali ke arah kerongkongan.

Karenanya, perut perih seperti maag saat hamil kerap tak bisa dihindari.

Selain karena hal-hal tersebut, sakit ulu hati saat hamil juga bisa terjadi akibat kondisi berikut:

1. Asam Refluks

Kondisi ini terjadi ketika sebagian asam lambung atau makanan di lambung naik kembali ke kerongkongan.

Ketika ini terjadi, hal itu dapat menyebabkan rasa sakit di dada dan tenggorokan.

Seiring waktu, refluks asam konstan dapat menyebabkan penyakit refluks gastroesofageal (GERD).

GERD memerlukan pemantauan rutin oleh dokter gigi, ya, Moms!

Gejala umum refluks asam meliputi gangguan pencernaan, rasa asam yang abnormal di mulut, dan sakit tenggorokan atau suara serak.

Di samping itu, Moms juga bisa merasakan benjolan di daerah tenggorokan hingga batuk terus-menerus.

Baca Juga: Multiguna, Mari Mengenal Manfaat Pilates untuk Pra-Kehamilan, Kehamilan, dan Pasca Kehamilan

2. Adanya Gangguan Pencernaan

Mulas adalah hasil dari refluks asam. Ini bisa menyebabkan nyeri dada yang membakar.

Gangguan pencernaan (dispepsia) adalah nama untuk gejala pencernaan yang terjadi ketika Moms makan jenis makanan yang tampaknya tidak cocok untuk perut.

Gejala mulas yang paling umum adalah perasaan terbakar di dada setelah Moms makan.

Perasaan terbakar ini biasanya lebih buruk ketika Moms berbaring atau membungkuk.

Kondisi ini terjadi karena asam bergerak lebih jauh ke kerongkongan.

Gejala umum gangguan pencernaan meliputi perasaan kembung, bersendawa, merasa kenyang bahkan jika Moms belum makan banyak, mual hingga mengalami tekanan di perut akibat dari gas.

Baca Juga: Lambung Bocor, Masalah Pencernaan yang Bisa Mengancam Jiwa

3. Makanan yang Berlebihan

Ketika Moms makan terlalu banyak, perut bisa mengembang melebihi ukuran normalnya. Ini memberi banyak tekanan pada organ-organ di sekitarnya.

Tekanan ini dapat menyebabkan rasa sakit di usus Moms.

Ini juga bisa membuat Moms sulit bernapas karena paru-paru memiliki ruang lebih sedikit untuk mengembang ketika Moms menarik napas.

Apalagi jika Moms sedang hamil yang mana ruang perut juga semakin sedikit.

Makan berlebihan juga dapat menyebabkan asam lambung dan isinya kembali ke kerongkongan.

Ini dapat menyebabkan mulas dan refluks asam. Kondisi ini dapat membuat rasa sakit epigastrik yang Moms rasakan setelah makan jauh lebih buruk.

Jika Moms memiliki kelainan makan terkait dengan muntah berulang setelah makan juga dapat menyebabkan nyeri epigastrium.

Baca Juga: Manfaat Acerola untuk Wajah, Bisa Mengatasi Jerawat dan Mencegah Penuaan Dini

Tak hanya hal-hal umum yang menjadi akibat ulu hati sakit saat hamil. Tekanan pada perut juga bisa menjadi penyebab nyeri tersebut.

Maka, nyeri ulu hati sebenarnya umum dialami oleh ibu hamil.

Apalagi nyeri tersebut juga bisa disebabkan oleh perubahan hormon dan pencernaan Moms.

Tak jarang Moms juga mungkin sering mengalami mulas saat hamil.

Namun, nyeri ulu hati yang signifikan dan mengganggu pada kehamilan kadang-kadang merupakan gejala dari kondisi serius yang dikenal sebagai preeklampsia.

Ini membutuhkan pemantauan ketat oleh dokter dan dapat menjadi mengancam jiwa jika kondisinya parah.

Moms akan memerlukan observasi ketat, pemeriksaan tekanan darah, tes darah, dan tes urin. Hal ini untuk mengetahui penyebab lebih lanjut dari nyeri ulu hati yang Moms rasakan.

Baca Juga: 7 Manfaat Daun Korejat, Termasuk Obat Sakit Mata dan Sakit Gigi yang Alami


Cara Mengobati Sakit Ulu Hati saat Hamil

Ibu Hamil Makan Buah
Foto: Ibu Hamil Makan Buah (Freepik.com/gpointstudio)

Bagaimana cara mengatasi perut perih saat hamil? Ada beberapa cara yang bisa Moms lakukan.

Terkait itu, dr. Grace Valentine, Sp.OG, Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan, RS Pondok Indah – Puri Indah memberikan penjelasan secara lengkap.

Ini dia cara mengobati nyeri ulu hati saat hamil:

  • Mengonsumsi makanan dengan teratur dalam porsi kecil dan sering.
  • Hindari makanan yang merangsang produksi asam lambung seperti makanan berminyak, makanan pedas, dan asam.
  • Usahakan untuk tidak makan lagi 2-3 jam sebelum tidur.
  • Jika keluhan memberat, konsultasikan dengan dokter Moms untuk mendapatkan obat-obatan yang aman untuk kehamilan.
  • Pemilihan makanan yang tepat saat hamil juga untuk menghindari Moms mengalami sakit perut.

Salah satu cara mencegah dan mengobati nyeri ulu hati saat hamil, yaitu dengan tidak langsung tiduran setelah makan.

Setelah makan, Moms sebaiknya menunggu hingga 3 atau 4 jam sebelum merebahkan diri di kasur.

Nah, pada saat tidur, Moms juga bisa memosisikan kepala lebih tinggi dari kaki tempat tidur.

Caranya, letakkan bantal tambahan di bawah bahu Moms untuk membantu mencegah asam lambung naik kembali ke kerongkongan.

Baca Juga: 5+ Jenis dan Manfaat Posisi Lotus saat Bercinta, Bisa Bikin Hubungan dengan Pasangan Lebih Intim!

Bahaya Sakit Ulu Hati saat Hamil Jika Dibiarkan

Wanita Hamil Sakit Perut
Foto: Wanita Hamil Sakit Perut (Freepik.com/odua)

Jika tidak ditangani dengan baik, nyeri ulu hati yang hebat tentunya akan mengganggu asupan nutrisi ibu hamil.

Tak hanya itu, kondisi tersebut juga dapat mengganggu transfer nutrisi ke janin dalam kandungan.

Dengan kata lain, sakit ulu hati saat hamil yang dibiarkan bisa meningkatkan risiko pertumbuhan janin terhambat.

Selain itu, Moms juga berisiko kekurangan vitamin dan mineral, serta terancam mengalami anemia alias kurang darah.

Karenanya, Moms sebaiknya segera berkonsultasi kepada dokter apabila sakit ulu hati saat hamil dirasa sangat mengganggu.

Jangan asal konsumsi obat, ya, Moms! Hal ini penting, apalagi jika sudah masuk trimester ketiga kehamilan.

Mengonsumsi obat yang salah bisa memperburuk kondisi, bahkan mengancam keselamatan janin di dalam kandungan.

Baca Juga: Infeksi Lambung: Penyebab, Gejala, dan Perbedaan dengan Asam Lambung!

Pengobatan Alami Sakit Ulu Hati saat Hamil

Kacang Almond (Orami Photo Stock)
Foto: Kacang Almond (Orami Photo Stock)

Saat memasuki masa kehamilan, Moms tidak bisa sembarangan mengonsumsi obat.

Hal ini karena beberapa obat mungkin tidak aman untuk bayi di dalam perut.

Karenanya, cara mengatasi perut perih saat hamil sebaiknya lebih mengandalkan cara-cara alami berikut ini:

1. Mengonsumsi Yoghurt

Yoghurt mengandung bakteri baik, yang dapat membantu 'menenangkan' kondisi lambung.

Agar hasilnya optimal, pastikan untuk memilih produk yoghurt plain alias tanpa rasa, ya, Moms!

2. Minum Susu dengan Madu

Menurut American Pregnancy Association, satu sendok makan madu yang dicampur segelas susu hangat dapat membantu menetralkan asam lambung penyebab mulas.

Perhatikan porsi saat mengonsumsinya, ya, Moms.

Pasalnya, pada beberapa orang, susu bisa meningkatkan produksi asam di dalam lambung.

3. Kacang Almond

Mengunyah segenggam almond menjadi salah satu cara pengobatan alami untuk membantu meredakan sakit ulu hati.

Hal ini karena kacang tersebut memiliki tingkat keasaman yang lebih rendah daripada yang lain.

4. Makan Nanas atau Pepaya

Pada sebagian wanita, enzim pencernaan dalam nanas dan pepaya bisa membantu meredakan gejala sakit ulu hati atau mulas.

Jadi, tak perlu sungkan untuk mengonsumsi buah-buahan tersebut sebagai cara mengatasi sakit perut bagian atas saat hamil, ya, Moms.

Namun, ingat, perhatikan porsinya. Jangan sampai mengonsumsinya berlebihan!.

5. Jahe

Sudah rahasia umum bahwa jahe adalah obat yang baik untuk membantu mengatasi sakit perut.

Jahe bahkan memiliki kandungan yang diduga dapat membantu mengurangi peradangan dan mencegah asam lambung naik ke kerongkongan.

Baca Juga: Ibu Hamil Sakit Punggung? Ini Cara Mudah Atasinya

Itu dia beberapa cara mengatasi sakit ulu hati saat hamil yang bisa Moms coba.

Apabila keluhan tidak kunjung membaik atau dirasa sangat parah dan mengganggu, jangan tunda untuk segera berobat ke dokter, ya, Moms!

Semakin cepat didiagnosis dan diobati, kemungkinan untuk sembuh akan semakin tinggi.

Jangan biarkan sakit ulu hati saat hamil mengancam dan menurunkan kualitas hidup Moms maupun janin dalam kandungan, ya!

  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4562453/#:~:text=The%20cause%20of%20heartburn%20during,in%20lower%20oesophageal%20sphincter%20pressure.
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4071443/
  • https://intermountainhealthcare.org/blogs/topics/intermountain-moms/2021/05/pregnancy-heartburn-7-ways-to-get-relief/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb