13 Juli 2023

6 Rekomendasi Salep Ambeien di Apotek yang Efektif dan Aman

Efektif meredakan rasa nyeri, gatal, dan perdarahan
6 Rekomendasi Salep Ambeien di Apotek yang Efektif dan Aman

Cara Tepat Menggunakan Obat

Salep untuk Ambeien
Foto: Salep untuk Ambeien (Orami Photo Stocks)

Disarankan untuk mengikuti anjuran dokter dan membaca informasi pada label kemasan obat.

Agar hasilnya maksimal, oleskan krim di jam yang sama setiap hari.

Salep ambeien ini dioles menggunakan aplikator khusus.

Sebelumnya, disarankan untuk membersihkan area ambeien dengan sabun dan air mengalir. Kemudian, keringkan.

Jangan lupa mencuci tangan sebelum dan sesudah mengoleskan obat guna mencegah perpindahan bakteri dari tangan.

Untuk mencegah risiko munculnya gejala alergi, oleskan terlebih dulu ke tangan dan diamkan selama beberapa menit.

Jika kulit tampak kemerahan, ini bisa menjadi pertanda alergi kulit. Sebaiknya urungkan niat untuk menggunakan obat.

Jika tidak muncul tanda alergi kulit, penggunaan obat bisa dilanjutkan.

Obat hanya boleh dioleskan pada area kulit yang bermasalah.

Gejala Ambeien yang Perlu Diwaspadai

Sakit Perut
Foto: Sakit Perut (Orami Photo Stock)

Salep ambeien bisa digunakan jika Moms memiliki gejala, seperti:

1. Ambeien Eksternal

Ini adalah pembengkakan pembuluh darah di luar anus. Gejalanya meliputi:

  • Gatal atau iritasi, nyeri, dan pembengkakan di sekitar anus
  • Nyeri saat tidak sengaja menyentuh benjolan
  • Perdarahan saat buang air besar

2. Ambeien Internal

Ini adalah pembengkakan pembuluh darah di dalam anus. Gejalanya meliputi:

Moms perlu memeriksakan diri ke dokter jika gejala tidak membaik dalam waktu 7 hari.

Hal ini penting, apalagi jika keluhan disertai dengan perubahan warna tinja menjadi kehitaman.

Gejala lain yang perlu diwaspadai, termasuk perubahan pola buang air besar, perdarahan hebat, pusing, dan pingsan.

Baca Juga: 9+ Obat Batuk Alami Bayi yang Ada di Rumah, Dijamin Aman!

Penyebab Penyakit Ambeien

Ambeien
Foto: Ambeien (Istockphoto)

Belum diketahui apa yang menjadi penyebab pasti dari ambeien.

Kondisi ini diduga terjadi akibat tekanan pada perut atau tungkai.

Peningkatan tekanan tersebut menyebabkan pembengkakan dan peradangan di pembuluh darah sekitar anus.

Adapun faktor yang meningkatkan risiko ini, di antaranya:

  • Konstipasi akibat kekurangan asupan serat
  • Kebiasaan mengangkat benda berat
  • Kebiasaan duduk dalam waktu yang lama
  • Mengalami diare dalam jangka panjang
  • Terlalu mengejan saat buang air besar
  • Batuk kronis
  • Obesitas atau kelebihan berat badan
  • Kehamilan
  • Memiliki riwayat penyakit dalam keluarga
  • Melakukan seks anal

Sementara penyakit yang meningkatkan risiko terjadinya ambeien, antara lain:

  • Penyakit radang usus
  • Penumpukan cairan di rongga perut
  • Cedera tulang belakang
  • Kanker usus besar

Baca Juga: Mengenal Sunan Kalijaga, Wali Songo yang Dakwah Lewat Wayang

Demikian pembahasan salep untuk ambeien.

Semoga Moms bisa terhindar dari penyakit ambeien sehingga tak perlu bergantung dengan salep tersebut, ya!

  • https://www.webmd.com/drugs/2/drug-74964/lidocaine-hydrocortisone-rectal/details
  • https://www.borraginol.com/en/products/nanko_a/#:~:text=This%20is%20a%20steroidal%20anti,to%20relieve%20pain%20and%20itching.
  • https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/hemorrhoids/symptoms-causes/syc-20360268

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb