20 September 2023

Series Shadow and Bone, Petualang Seru di Grishaverse!

Cocok bagi Moms yang gemar menonton film fantasi
Series Shadow and Bone, Petualang Seru di Grishaverse!

Konflik Utama dalam Serial Shadow and Bone

Serial Shadow and Bone
Foto: Serial Shadow and Bone (Netflix.com)

Salah satu konflik utama dalam serial Shadow and Bone adalah konflik di dunia Grishaverse.

Dunia ini terbagi menjadi beberapa negara yang memiliki perbedaan budaya, bahasa, dan tradisi.

Konflik ini menciptakan ketegangan antara negara-negara tersebut dan memicu konflik politik dan sosial.

Konflik lainnya adalah munculnya Grisha, individu dengan kekuatan magis yang luar biasa.

Mereka dilihat oleh beberapa orang sebagai ancaman, sementara yang lain menganggap mereka sebagai harapan untuk mengatasi bahaya yang mengancam dunia mereka.

Selain itu, ada juga konflik internal karakter utama, Alina Starkov.

Setelah menemukan bahwa dia adalah seorang Grisha yang memiliki kemampuan khusus yang langka.

Sehingga dia harus mencari jati dirinya dan memutuskan bagaimana cara menggunakan kekuatannya untuk menghancurkan Lekukan Bayangan.

Terlepas dari semua konflik tersebut, ada juga elemen konflik romantis dalam cerita, dengan perasaan yang tumbuh di antara beberapa karakter utama.

Semua konflik ini menghadirkan lapisan-lapisan dramatis yang kaya dalam cerita Shadow and Bone yang menjadikannya serial penuh dengan ketegangan dan intrik.

Baca Juga: Wajib Tahu, Ini 6 Cara Mengobati Luka Jatuh pada Anak

Penayangan Shadow and Bone

Shadow and Bone
Foto: Shadow and Bone (Netflix.com)

Seri ini diilustrasikan oleh Eric Heisserer dan disiarkan di Netflix. Musim pertama yang terdiri dari delapan episode pertama kali tayang pada 23 April 2021.

Kemudian seri ini diperbaharui untuk musim kedua juga terdiri dari delapan episode yang tayang perdana pada 16 Maret 2023.

Musim pertama didasarkan pada buku Shadow and Bone (2012) dan juga menambahkan alur cerita asli yang menampilkan karakter-karakter dari seri Six of Crows.

Sementara musim kedua mengadaptasi buku Siege and Storm (2013) dan Ruin and Rising (2014), serta elemen dari buku Crooked Kingdom (2016) yang berfokus pada karakter-karakter Crows.

Shadow and Bone mendapatkan pujian atas dunia yang dikembangkan dengan baik, karakter yang mendalam, dan efek visual yang mengesankan.

Serial ini menjadi populer di kalangan penggemar buku asli dan pemirsa yang baru mengenal Grishaverse.

Dengan kombinasi intrik politik, pertempuran epik, dan hubungan antar-karakter yang kompleks, adaptasi televisi ini sukses membawa Grishaverse ke layar kaca.

Baca Juga: 5 Resep Krengsengan Daging, Lezat dan Mudah Dibuat!

Panduan Menonton Show and Bone

Menonton serial "Shadow and Bone" bisa menjadi pengalaman yang sangat menyenangkan. Berikut adalah beberapa panduan untuk menikmati serial ini:

1. Baca Buku Terlebih Dahulu

Jika Moms suka membaca, pertimbangkan untuk membaca buku-buku yang menjadi dasar serial ini, yaitu Shadow and Bone trilogy dan Six of Crows dilogy karya Leigh Bardugo.

2. Cari Tahu Latar Belakang Dunia Grishaverse

Sebelum menonton, luangkan waktu untuk memahami latar belakang dunia Grishaverse.

Pelajari tentang negara-negara yang ada dalam dunia ini, jenis-jenis Grisha, dan sistem sihir yang disebut small science.

Informasi ini akan membantu Moms dan Dads memahami konteks cerita.

Baca Juga: 7 Kisah Inspiratif untuk Anak yang Berisikan Pesan Kehidupan

3. Ikuti Alur Cerita dengan Seksama

Jaga konsentrasi saat menonton karena alur cerita "Shadow and Bone" bisa cukup kompleks. Perhatikan karakter-karakter utama, konflik, dan perkembangan ceritanya.

4. Jelajahi Serial Pendamping Shadow and Bone

Selain Shadow and Bone ada juga serial pendamping berjudul Six of Crows yang berfokus pada karakter-karakter dari dilogy yang sama.

Moms mungkin bisa mengeksplorasi kedua serial ini secara bersamaan untuk mendapatkan pengalaman yang lebih lengkap.

Itulah informasi serba-serbi serial Shadow and Bone yang bisa Moms dan Dads ketahui.

Selamat menonton dan menikmati petualangan di Grishaverse!

  • https://en.wikipedia.org/wiki/Shadow_and_Bone_(TV_series)
  • https://en.wikipedia.org/wiki/List_of_Grishaverse_characters
  • https://www.goodreads.com/book/show/10194157-shadow-and-bone

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb