24 Januari 2024

15 Cara Membahagiakan Suami dengan Sederhana, Coba Yuk Moms!

Buat rumah tangga semakin harmonis
15 Cara Membahagiakan Suami dengan Sederhana, Coba Yuk Moms!

6. Hadiah untuk Suami

Ini adalah cara membahagiakan suami yang sebetulnya cukup sederhana.

Misalnya, saat Moms sedang membuat coklat hangat, maka tawarkan juga untuknya.

Jika Moms sedang pergi belanja membeli perlengkapan sekolah anak, maka berikan juga hadiah untuk suami.

Moms bisa membelikan sepasang kaus kaki, dasi, ikat pinggang, atau cardigan untuk dipakai suami saat bekerja ke kantor.

Ini bukan tentang uang yang dihabiskan, melainkan tentang perhatian yang Moms berikan kepada suami.

Baca Juga: 70 Topik Obrolan Deep Talk dengan Pasangan, Makin Intim!

7. Tatap Mata Suami Saat Ia Bicara

Tatap Mata Suami
Foto: Tatap Mata Suami (Freepik.com/tirachardz)

Tak hanya itu saja, ada cara membahagiakan suami selanjutnya yang perlu dicontoh.

Moms tidak perlu menatap satu sama lain dengan penuh kerinduan seperti saat dulu masih berpacaran.

Coba luangkan waktu sejenak untuk terhubung, saling bertatap mata, dan berbagi pandangan satu sama lain, seperti misalnya saat sedang berdua di kamar.

Coba tatap matanya dengan senyuman atau ekspresi jenaka, dan tahan pandangannya selama 3 detik.

Ini adalah teknik menggoda dan merayu yang cukup berhasil bagi orang lajang karena itu membuat orang lain merasa seperti satu-satunya di ruangan itu.

Ia mungkin kini sudah menjadi suami sekarang, akan tetapi ia tetap pantas merasa spesial.

8. Membuatkannya Sarapan Spesial di Atas Kasur

Sabtu atau minggu pagi memang terasa cukup berat untuk bangun pagi, bukan?

Nah, untuk cara membahagiakan suami, cobalah buat sarapan pagi lebih spesial dengan makan di atas tempat tidur.

Katakan padanya untuk tetap meringkuk di selimut sementara Moms menyiapkan sarapan dan kopi pagi.

Taruh sarapan di atas nampan dan dihias cantik untuk untuk membuatnya merasa spesial.

Pilihlah makanan yang cenderung padat, agar tidak tumpah dan tetap bisa nyaman dimakan di atas tempat tidur.

Dengan suasana berbeda ini, tentu suami akan lebih cinta kepada Moms, lho!

9. Tatap Matanya, Tersenyum, Ulangi

Tersenyum Kepada Suami
Foto: Tersenyum Kepada Suami (Stocksy.com)

Salah satu cara membahagiakan suami adalah memberinya sejuta momen kecil bahagia bersama.

Selain itu, penelitian juga menunjukkan bahwa pernikahan yang bahagia tampaknya tergantung pada seberapa besar kebaikan yang ada di antara pasangan.

Tidak selalu mudah untuk melakukan beberapa hal yang membuat bahagia. Namun sebetulnya hal ini bisa datang dari hal-hal kecil.

Salah satunya adalah selalu menatap matanya saat tengah berbicara, lalu tersenyum padanya.

Lakukan hal ini sesering mungkin, mungkin ini berhasil membuat suami merasa disayangi.

Juga, jangan pernah ragu untuk menanyakan tentang daftar hal-hal kecil yang bisa membuatnya bahagia, dan coba lakukan hal-hal yang Moms sanggupi.

Moms juga bisa sesekali memberikan hadiah kejutan untuk suami saat merayakan ulang tahun suami, ulang tahun pernikahan, atau saat suami mendapat promosi jabatan.

Berikan hadiah, namun tidak harus sesuatu yang besar atau mahal karena perhatian dari istri adalah hal yang terpenting.

Baca Juga: 15 Hadis dan Ayat Alquran tentang Pernikahan, Masya Allah!

10. Lakukan Kegiatan Rumah Tangga sebagai Tim

Dalam hubungan yang sehat, pekerjaan rumah tangga itu dibagi dengan rata, Moms.

Cara membahagiakan suami selanjutnya yakni coba memberikan suami pekerjaan yang disukai.

Misalnya, ketika ia telah sibuk seharian bekerja, cobalah ajak ia untuk menemani anak bermain.

Moms menjadi tim yang memasak serta mengurus 'peritilan' di rumah.

Meski terlihat mudah, mengurus rumah tangga sebagai tim ini juga sering menjadi asal mula perdebatan, lho.

Jadi, Moms dan Dads harus berkomunikasi untuk mengetahui apa yang disukai dan apa yang tidak, ya.

Pernahkah Moms merasa sedang sibuk, terlalu banyak bekerja hingga merasa kelelahan? Ya, ini pun...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb