03 April 2024

12 Cita-Cita Anak SD Zaman Sekarang, Ada yang Jadi Youtuber!

Cita-cita anak SD sekarang makin unik, Mom!
12 Cita-Cita Anak SD Zaman Sekarang, Ada yang Jadi Youtuber!

Cita-cita anak SD zaman sekarang rupanya semakin beragam.

Cita-cita merupakan harapan yang membara dalam benak anak-anak.

Saat usia mereka yang penuh dengan imajinasi dan keingintahuan, mereka bermimpi besar tentang apa yang ingin mereka capai di masa depan.

Dalam diri anak, terdapat harapan dan keinginan yang merepresentasikan impian yang tak terbatas.

Jika dahulu anak SD selalu bercita-cita menjadi polisi, tentara, atau dokter, kini impian mereka mulai berubah.

Perkembangan zaman dan teknologi mempengaruhi cita-cita dan keinginan anak di masa depan.

Lantas, apa saja ragam cita-cita anak SD zaman now? Simak artikel ini sampai akhir, Moms!

Baca Juga: Mengenal Sekolah Pilar Indonesia, Sekolah Swasta dengan Fasilitas Lengkap di Cibubur

Cita-Cita Anak SD Zaman Sekarang

Unik, berikut contoh cita-cita anak SD zaman now yang perlu Moms ketahui!

1. Youtuber

Cita-Cita Anak SD - Menjadi Youtuber
Foto: Cita-Cita Anak SD - Menjadi Youtuber (Freepik.com)

Melalui platform YouTube yang populer, menjadi seorang YouTuber telah menjadi cita-cita yang menarik bagi banyak anak SD saat ini.

Seperti dilansir dari The Small Business, saat ini, ada banyak anak yang bercita-cita menjadi Youtuber saat dewasa.

Anak-anak zaman sekarang seringkali bermimpi menjadi selebriti internet yang sukses.

Mereka terinspirasi oleh para Youtuber yang telah berhasil membangun karier mereka melalui konten-konten kreatif di Youtube.

Ditambah lagi, kemajuan teknologi dan gadget juga semakin memperluas akses anak-anak terhadap platform tersebut.

2. Selebgram

Dalam era digital ini, menjadi seorang selebgram merupakan cita-cita anak SD yang cukup populer.

Instagram sebagai salah satu platform media sosial yang paling diminati, telah menciptakan fenomena baru di mana seseorang dapat menjadi terkenal dan membangun karier berdasarkan konten yang dibagikan.

Banyak selebgram terkenal yang berhasil mencapai kesuksesan dan masuk ke industri hiburan.

Ditambah lagi, ketersediaan fitur bisnis di media sosial juga membuka peluang yang besar bagi anak di masa depan.

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Pertolongan Pertama Anak Sakit Perut

3. Vlogger

Cita-Cita Anak SD - Menjadi Vlogger
Foto: Cita-Cita Anak SD - Menjadi Vlogger (Freepik.com)

Melansir dari Business Insider, sejumlah survei menunjukkan bahwa rata-rata anak berusia 6-17 tahun ingin menjadi seorang vlogger.

Vlogging sendiri merupakan fenomena di mana seseorang merekam dan membagikan kegiatan sehari-hari, pengalaman, atau opini mereka dalam bentuk video.

Anak-anak mungkin terinspirasi oleh vlogger-vlogger terkenal yang memperlihatkan gaya hidup mereka, perjalanan, makanan, hobi, atau keterampilan tertentu kepada pengikutnya.

4. Atlet

Anak-anak yang bercita-cita menjadi atlet memiliki semangat yang tinggi untuk mengembangkan kemampuan fisik mereka dan mencapai prestasi dalam olahraga yang mereka pilih.

Anak-anak mungkin terinspirasi oleh atlet profesional yang mereka idolakan atau oleh kecintaan mereka terhadap olahraga tertentu.

Salah satu contoh cita-cita atletik yang umum adalah menjadi pemain sepak bola profesional.

Anak-anak yang bercita-cita menjadi pemain sepak bola seringkali memiliki semangat karena terinspirasi dari pemain idolanya.

Baca Juga: 9 Manfaat Bernyanyi, Bagus untuk Pernapasan dan Imunitas

5. Seniman

Cita-Cita Anak SD
Foto: Cita-Cita Anak SD (Freepik.com)

Cita-cita anak SD menjadi seorang seniman menujukkan imajinasi yang kaya dan kepekaan terhadap estetika.

Misalnya saja seorang pelukis, anak-anak mungkin ingin menggunakan kuas dan cat untuk menciptakan lukisan yang indah, menggambarkan dunia dari perspektif mereka sendiri.

Cita-cita menjadi seniman juga melibatkan keinginan untuk menginspirasi orang lain.

Anak-anak mungkin berharap karya seni mereka dapat menyentuh hati penonton, membawa kebahagiaan, menggugah emosi, atau merangsang pemikiran.

6. Penulis Buku

Anak-anak yang gemar membaca dan menulis sangat mungkin memiliki impian untuk menciptakan karya-karyanya sendiri.

Anak-anak gemar menggali imajinasi mereka dan mentransformasikannya menjadi cerita yang dapat dibaca oleh orang lain.

Cita-cita ini mungkin dimaksudkan untuk menginspirasi orang lain melalui tulisan, menyampaikan pesan-pesan tertentu, dan mempengaruhi pikiran dan emosi pembaca melalui kata-kata.

Baca Juga: 11+ Rekomendasi Sekolah Chef Terbaik di Indonesia

7. Chef

Cita-Cita Anak SD
Foto: Cita-Cita Anak SD (southwesthealth.org)

Banyak anak-anak yang terinspirasi oleh acara memasak di televisi, restoran, atau bahkan pengalaman keluarga dalam memasak.

Mereka tertarik untuk belajar tentang makanan, menciptakan hidangan lezat, dan berbagi kebahagiaan melalui makanan.

Cita-cita anak SD menjadi koki juga melibatkan keinginan untuk berkreasi.

Anak-anak mungkin bermimpi memiliki restoran sendiri di masa depan, di mana mereka dapat menyajikan hidangan-hidangan kreatif buatan mereka kepada orang lain.

Moms tentu mengetahui bahwa saat ini ada banyak sekali crazy rich yang sukses dengan bisnisnya...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb