01 September 2022

5 Film Cecep Arif Rahman, Seru untuk Ditonton, Moms!

Sering main film action di Hollywood
5 Film Cecep Arif Rahman, Seru untuk Ditonton, Moms!

Cecep Arif Rahman merupakan salah satu aktor Indonesia yang mengawali kariernya sebagai seniman bela diri. Sudah cukup banyak, lho, film yang dibintanginya. Bahkan, beberapa termasuk film-film produksi Hollywood. Yuk, lihat beragam film Cecep Arif Rahman!

Sebelum terjun ke industri perfilman, Cecep Arif Rahman merupakan seorang guru, atlet, dan guru pencak silat.

Kemampuannya sebagai atlet pencak silat membawa Cecep Arif Rahman berkenalan dengan Iko Uwais dan Yayan Ruhian di festival bela diri Bercy Festival des Arts Martiaux.

Setelah perkenalan itu, Iko Uwais dan Yayan Ruhian sempat meminta bantuan Cecep untuk menggarap film Merantau, tapi tawaran tersebut ditolak Cecep.

Seolah tidak patah semangat, Iko Uwais kembali menghubungi Cecep Arif Rahman dan mengajaknya bergabung di film The Raid 2: Berandal. Terlebih saat itu, Iko Uwais memang membutuhkan aktor yang bisa main kerambit.

Aktor kelahiran 50 tahu lalu ini menerima tawaran tersebut dan akhirnya mendapat peran sebagai The Assassin dalam film The Raid 2: Berandal.

Film itulah yang akhirnya membuat nama Cecep Arif Rahman tercatat sebagai salah satu aktor laga Indonesia.

Sejak penampilannya di The Raid 2: Berandal pada 2014 lalu, cukup banyak film Cecep Arif Rahman yang masih bisa dinikmati sampai sekarang. Apa saja, ya?

Baca Juga: Aktor Pria Indonesia yang Sering Main Film Action

Daftar Film Cecep Arif Rahman

Daftar Film Cecep Arif Rahman
Foto: Daftar Film Cecep Arif Rahman (Instagram.com/ @ceceparifrahman)

Foto: Cecep Arif Rahman (instagram.com/ @ceceparifrahman)

Cecep Arif Rahman merupakan aktor asal Garut, Jawa Barat.

Diketahui, berkat dorongan dari kakeknya yang merupakan tokoh silat, Cecep pun mulai bergabung diperguruan Panglipur Galih, Garut, pada tahun 1986.

Ia kemudian mendalami kemampuannya di Bandung.

Tidak ada yang menduga jika kemampuannya itulah yang membuat Cecep Arif Rahman kini dikenal di Hollywood. Ia bahkan sempat beradu akting dengan aktor Keanu Reeves di film franchise John Wick pada 2019 lalu.

Masih penasaran dengan film Cecep Arif Ramhan? Jangan lewatkan daftarnya berikut ini ya, Moms!

1. The Raid 2: Berandal (2014)

Film Cecep Arif Rahman -- The Raid 2: Berandal
Foto: Film Cecep Arif Rahman -- The Raid 2: Berandal (movieden.net)

Foto: Film The Raid 2: Berandal. (movieden.net)

Film yang dirilis pada 2014 lalu ini menjadi film Cecep Arif Rahman pertama sebelum dirinya dikenal sebagai aktor laga hingga mancanegara.

Namun, film ini merupakan sekuel dari The Raid: Redemption yang dibintangi oleh Iko Uwais sebagai Rama pada 2011 lalu.

Cerita The Raid 2: Berandal kembali berfokus pada Rama yang kini menyamar sebagai preman di Jakarta sejak aksi penggerebekan bersama tim khususnya.

Kali ini dengan penyamarannya, Rama berusaha menjatuhkan sindikat sekaligus mengungkap korupsi yang terjadi di kepolisiannya.

Film yang juga garapan Gareth Evan ini juga dibintangi oleh Julie Estelle, Yayan Ruhian, Arifin Putra, Donny Alamsyah, dan beberapa aktor kawakan lainnya.

2. Star Wars Episode VII: The Force Awakens (2015)

Film Cecep Arif Rahman -- Star Wars Episode VII
Foto: Film Cecep Arif Rahman -- Star Wars Episode VII (IMDb.com)

Foto: Film Star Wars Episode VII: The Vorce Awakens. (IMDb.com)

Siapa yang tidak tahu film Star Wars? Saat penggemar mengetahui film sci-fi legendaris itu akan kembali dipoduksi dengan judul baru dan cerita baru, tentu saja banyak yang akhirnya menunggu perilisannya.

Sementara para penggemar di Indonesia, banyak yang menunggu penampilan Cecep Arif Rahman, Iko Uwais, dan juga Yayan Ruhian.

Cerita film yang satu ini fokus pada 30 tahun setelah kekalahan Darth Vader dan Empire, Rey, seorang pemulung dari planet Jakku, menemukan droid BB-8 yang mengetahui keberadaan Luke Skywalker yang telah lama hilang.

Rey serta seorang stormtrooper nakal dan dua penyelundup dilemparkan ke tengah pertempuran antara Perlawanan dan legiun menakutkan dari Orde Pertama.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Sci Fi di Netflix, Sudah Ditonton Semua, Moms?

3. John Wick: Chapter 3 - Parabellum (2019)

Film Cecep Arif Rahman -- John Wick Chapter 3 - Parabellum
Foto: Film Cecep Arif Rahman -- John Wick Chapter 3 - Parabellum (IMDb.com)

Foto: Film John Wick Chapter 3: Parabellum. (IMDb.com)

Film inilah yang mempertemukan Cecep Arif Rahman dengan Keanu Reeves.

Jika Moms membutuhkan film aksi penuh ketegangan, Moms bisa memilih film Cecep Arif Rahman yang satu ini.

Ini merupakan bagian ketiga dari cerita mantan pembunuh bayaran, John Wick.

Dalam franchise ketiganya, John Wick kembali dengan label harga $14 juta di kepalanya. Tentu saja ini membuat pasukan pembunuh pemburu hadiah mengejarnya.

Setelah membunuh anggota serikat pembunuh bayangan internasional, Meja Tinggi, John Wick dikucilkan, tetapi pria dan wanita pembunuh bayaran paling kejam di dunia menunggu setiap gilirannya.

Dalam film yang satu ini, Cecep Arif Rahman berperan sebagai Shinobi #1.

4. Satria Dewa: Gatotkaca (2022)

Film Cecep Arif Rahman -- Satria Dewa Gatot Kaca
Foto: Film Cecep Arif Rahman -- Satria Dewa Gatot Kaca (IMDb.com)

Foto: Film Satria Dewa Gatotkaca. (IMDb.com)

Ini merupakan film Cecep Arif Rahman terbaru yang muncul di layar lebar.

Film garapan Hanung Bramantyo ini berfokus pada Satrio, yang menyadari bahwa dirinya adalah keturunan Gatotkaca dari keluarga Pandawa.

Ia kemudian berjuang untuk membuka kekuatan yang ada di dalam dirinya dan menghadapi Aswatama, yakni prajurit Kurawa yang tersisa yang hidup untuk menghancurkan dunia dengan mengubah sejarah Bharatayudha.

Film yang disebut-sebut menyedot dana hingga lebih dari 20 miliar rupiah itu dibintangi oleh Sigi Wilmala, Yayan Ruhian, Rizky Nazar, dan lainnya.

5. Mendarat Darurat (2022)

Film Cecep Arif Rahman -- Mendarat Darurat
Foto: Film Cecep Arif Rahman -- Mendarat Darurat (IMDb.com)

Foto: Film Mendadak Darurat. (IMDb.com)

Ini merupakan film Cecep Arif Rahman yang akan dirilis pada 8 September 2022 nanti.

Fokus cerita ini menyoroti Glenn, seorang suami yang dihadapkan pada pilihan harus mengaku selamat dari kecelakaan atau mengakui perselingkuhannya.

Kepada istrinya, Maya, Glenn mengaku sudah berada di pesawat dan siap lepas landas.

Padahal kenyataannya, dia berada di hotel bersama selingkuhannya, Kania. Ternyata, pesawat yang seharusnya Glenn tumpangi mengalami kecelakaan.

Apa yang harus Glenn lakukan? Menyelamatkan pernikahannya dengan terus melakukan kebohongan atau jujur dan mengakui perselingkuhannya dengan risiko kehancuran di rumah tangganya?

Film garapan Pandji Pragiwaksono ini dibintangi Reza Rahardian, Luna Maya, Marissa Anita, Soleh Solihun, Tamara Geraldine, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: 7+ Rekomendasi Film Komedi Romantis Indonesia, Bikin Senyum-senyum!

Itu dia lima film Cecep Arif Rahman yang bisa kembali dinikmati di waktu senggang. Meski bukan sebagai pemeran utama, tapi semua film yang dibintangi Cecep Arif Rahman seru dan menghibur.

Nah, film Cecep Arif Rahman mana yang jadi favorit Moms?

  • https://www.themoviedb.org/person/1379749-cecep-arif-rahman
  • https://www.imdb.com/name/nm5433042/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb