31 Agustus 2022

Obat Gatal Kulit Alami dan yang Tersedia di Apotek Terdekat!

Bisa menggunakan bahan alami yang tersedia di rumah!
Obat Gatal Kulit Alami dan yang Tersedia di Apotek Terdekat!

Obat gatal kulit alami dan yang tersedia di apotek terdekat di bawah ini bisa digunakan untuk membantu mengatasi gejala gatal di kulit.

Rasa gatal pada kulit bisa muncul dan sangat mengganggu aktivitas yang dilakukan. Bahkan, rasa gatalnya bisa semakin parah setelah digaruk.

Kondisi ini bisa disebabkan oleh banyak faktor, salah satunya reaksi alergi. Gatal membuat penderitanya tidak tahan untuk menggaruk kulit untuk meredakan rasanya.

Padahal, cara ini tidak disarankan karena justru memicu munculnya masalah kulit lainnya, salah satunya iritasi.

Untuk mengatasi dan mencegah gejala semakin parah, Moms bisa menggunakan beberapa bahan alami dan obat yang tersedia di apotek terdekat.

Baca juga: 10 Cara Mengangkat Sel Kulit Mati secara Alami

Obat Gatal Kulit Alami

Beberapa bahan alami di bawah ini bisa digunakan untuk mengatasi gatal dalam intensitas ringan.

Bahan alami yang dimaksud, termasuk:

1. Lidah Buaya

lidah buaya obat gatal kulit
Foto: lidah buaya obat gatal kulit

Foto: Lidah Buaya (Orami Photo Stock)

Obat gatal kulit alami yang pertama adalah lidah buaya.

Gel lidah buaya mengandung zat antiinflamasi yang dapat membantu meredakan iritasi akibat kulit gatal dan kering.

Lidah buaya juga dapat melembapkan sekaligus menjaga kadar air di dalam kulit, sehingga kulit tetap terhidrasi dengan baik.

Sebelum menggunakan obat alami ini, sebaiknya lakukan tes alergi untuk mencegah munculnya gejala alergi.

Caranya bisa dilakukan dengan mengoleskan sedikit gel lidah buaya di area belakang telinga.

Tunggu beberapa menit. Jika tidak muncul rasa gatal atau perih, berarti lidah buaya bisa dioleskan ke area gatal.

2. Oatmeal

Oatmeal  obat gatal kulit
Foto: Oatmeal obat gatal kulit (Healthline.com)

Foto: Oatmeal (Orami Photo Stock)

Oatmeal bukan hanya bergizi untuk dimakan, tapi juga dapat meringankan intensitas gatal di kulit.

Bahan alami ini bersifat humektan, yang artinya dapat membantu melembapkan kulit.

Untuk meredakan rasa gatal, Moms bisa mencampur oatmeal ke dalam bak mandi. Kemudian, gunakan air tersebut untuk berendam.

Lakukan selama 15 hingga 30 menit. Selain mengatasi rasa gatal, kandungan antioksidan dan antiinflamasi dalam oatmeal juga dapat mengatasi kulit kering dan kulit kasar.

3. Kunyit

Kunyit  obat gatal kulit
Foto: Kunyit obat gatal kulit (Pulse.ng)

Foto: Kunyit (Orami Photo Stock)

Untuk menguji khasiat dalam kulit, peneliti melakukan uji coba pada 150 orang dengan eksim.

Peneliti mengoleskan krim yang mengandung kunyit selama 4 minggu untuk membantu meredakan gatal-gatal.

Hasilnya, 30 hingga 32 orang mengalami penurunan intensitas gejala yang dialami, seperti gatal dan kulit bersisik.

Kunyit mengandung kurkumin, yaitu senyawa yang bersifat bakterisida dan antiinflamasi.

4. Es Batu

es batu  obat gatal kulit
Foto: es batu obat gatal kulit

Foto: Es Batu (Orami Photo Stock)

Obat gatal kulit alami selanjutnya bisa dilakukan dengan mengopres area dengan es batu.

Dalam mengatasi gatal, suhu dingin memengaruhi saraf penyebab gatal dan memperlambat reaksinya.

Caranya bisa dilakukan dengan mengompres area yang terkena menggunakan es batu yang sudah dibalut dengan handuk bersih.

Letakkan kompres dingin selama 10 hingga 15 menit hingga gejala gatal mereda. Untuk hasil yang maksimal, lakukan cara ini beberapa kali dalam sehari.

5. Perbanyak Minum Air Putih

obat gatal kulit
Foto: obat gatal kulit (https://drvidyahattangadi.com/benefits-drinking-warm-water/)

Foto: Air Putih (Orami Photo Stock)

Gatal bisa disebabkan dehidrasi akibat kurangnya asupan cairan dalam tubuh. Oleh karena itu, disarankan untuk mengonsumsi banyak air putih.

Air putih bisa mengeluarkan racun dari dalam tubuh yang menjadi penyebab gatal. Racun ini dikeluarkan bersamaan dengan urine.

6. Minyak Kelapa

minyak kelapa  obat gatal kulit
Foto: minyak kelapa obat gatal kulit (https://www.wellandgood.com/good-looks/coconut-oil-faster-growing-hair/)

Foto: Minyak Kelapa (Orami Photo Stock)

Obat gatal kulit alami yang terakhir adalah minyak kelapa. Minyak alami ini efektif mengatasi gatal yang disebabkan oleh alergi.

Di dalamnya mengandung sifat antiinflamasi dan antinyeri yang disebabkan oleh peradangan.

Minyak kelapa juga bisa membantu meningkatkan kadar antioksidan yang dapat mengusir radikal bebas penyebab gatal.

Baca juga: Alami Kulit Kusam? Kenali Ciri-Ciri sampai Perawatan yang Tepat untuk Moms

Obat Gatal Kulit yang Tersedia di Apotek

Jika beberapa menggunakan bahan alami di atas tidak dapat mengatasi rasa gatal yang dialami, Moms bisa mengonsumsi beberapa jenis obat.

Ini beberapa jenis obat yang tersedia di apotek terdekat.

1. Antihistamin

Obat ini digunakan untuk meredakan keluhan atau gejala akibat reaksi alergi.

Beberapa jenis obat yang mengandung antihistamin, termasuk loratadine, fexofenadine dan cetirizine.

Obat tersebut berisiko rendah memicu efek samping dan bisa dikonsumsi di malam hari sebelum tidur.

2. Krim Pelembap

Obat gatal kulit yang tersedia di apotek selanjutnya adalah krim pelembap. Obat ini dapat membantu menghidrasi kulit.

Jika kulit terhidrasi dengan baik, gejala gatal akibat kulit kering bisa diatasi dengan baik.

Moms bisa mengoleskan krim pelembap ini setelah mandi dan sebelum tidur.

3. Obat Oles Non-Steroid

Obat oles ini tersedia dalam bentuk gel, krim atau losion. Obat oles non-steroid dijual bebas di apotek tanpa resep dokter.

Beberapa jenis obat oles ini, antara lain calamine, menthol, atau pramoxine yang efektif meredakan gatal akibat alergi, gigitan serangga atau biang keringat.

4. Kortikosteroid

Obat ini mengandung hormon steroid sintetis yang bisa digunakan untuk mengurangi intensitas gatal akibat gigitan serangga, dermatitis, hingga eksim.

Obat tersedia dalam bentuk krim dan tablet. Kortikosteroid adalah obat golongan keras, sehingga penggunaannya memerlukan resep dokter.

5. Antibiotik

Obat gatal kulit yang tersedia di apotek terakhir adalah antibiotik. Obat ini dikonsumsi untuk meredakan gatal akibat infeksi bakteri.

Penggunaannya memerlukan resep dokter, karena disesuaikan berdasarkan kondisi, intensitas keparahan gejala dan kesehatan penderita.

Dokter biasanya meresepkan obat dalam bentuk oral (minum) atau salep.

Baca juga: 6 Cara Mengetahui Warna Kulit Asli Kita, Biar Nggak Bingung Saat Milih Kosmetik, Nih Moms!

Itulah beberapa rekomendasi obat gatal kulit alami dan yang tersedia di apotek terdekat.

Jika beberapa jenis obat yang disebutkan tidak dapat mengatasi rasa gatal di kulit, silakan periksakan diri ke dokter untuk melakukan pengobatan.

Pengobatan yang cepat dilakukan dapat meminimalisir gejala dan mencegah komplikasi yang bisa saja terjadi.

  • https://www.healthline.com/health/outdoor-health/best-remedies-for-itching
  • https://www.farmaku.com/artikel/obat-gatal-kulit-paling-ampuh-dan-tersedia-di-apotek/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb