10 Desember 2019

5 Fakta Zozibini Tunzi, Miss Universe 2019 yang Bikin Kagum!

Kemenangan Zozibini Tunzi mencetak sejarah!
5 Fakta Zozibini Tunzi, Miss Universe 2019 yang Bikin Kagum!

Foto: glamour.com

Kemenangan Zozibini Tunzi dalam ajang Miss Universe 2019 masih menjadi perbincangan hangat di kalangan media dan masyarakat. Tentu banyak yang mencari fakta Zozibini Tunzi.

Wanita usia 26 tahun dari Tsolo, Afrika Selatan ini memenangkan kontes Miss Universe 2019 pada tanggal 8 Desember, mengalahkan Miss Mexico dan Miss Puerto Rico.

Dalam pernyataan kemenangannya, Zozubini mengatakan, "Saya tumbuh di dunia di mana seorang wanita dengan jenis kulit dan rambut yang mirip saya tidak pernah dianggap cantik. Saya pikir kini saatnya hal tersebut berhenti mulai hari ini," katanya mengutip E! Online.

Yuk, ketahui apa saja fakta Zozibini Tunzi sebagai Miss Universe 2019 berikut ini, Moms!

Baca Juga: 5 Fakta Sonia Fergina, Kontestan Miss Universe 2018 Dari Indonesia yang Punya Segudang Prestasi

Fakta Zozibini Tunzi yang Menjadi Miss Universe 2019

1. Berasal dari Keluarga Berpendidikan

fakta Zozibini Tunzi-23.jpg
Foto: fakta Zozibini Tunzi-23.jpg (instagram.com/zozitunzi)

Foto: instagram.com/zozitunzi

Mengutip Sowetan Live, Ibu Zozi adalah seorang kepala sekolah di SMP Bangweni di sebuah desa di Eastern Cape bernama Bolotwa. Sementara, ayahnya bekerja di Department of Higher Education and Training, Pretoria.

Sosok Zozi sendiri dikenal karena hasrat tingginya terhadap pendidikan, tentunya fakta Zozibini Tunzi ini menarik banyak perhatian.

Saat dinobatkan menjadi Miss Afrika Selatan, dia pernah berkata, "Saya mendukung pendidikan pemuda Afrika Selatan, untuk kesetaraan dan keterwakilan."

2. Mencetak Sejarah di Ajang Miss Universe

fakta Zozibini Tunzi-3.jpg
Foto: fakta Zozibini Tunzi-3.jpg (instagram.com/zozitunzi)

Foto: instagram.com/zozitunzi

Kemenangan Zozi mencetak sebuah rekor tersendiri dalam ajang Miss Universe. Zozi menjadi wanita kulit hitam pertama dengan gelar Miss Universe, sejak Leila Lopes yang menjadi Miss Universe 2011.

Fakta Zozibini Tunzi lainnya yaitu ia merupakan wanita Afrika Selatan ketiga yang dinobatkan sebagai Miss Universe. Pertama adalah Margaret Gardiner pada tahun 1978, lalu Demi-Leigh Nel-Peters di tahun 2017.

Baca Juga: Mengenal Manfaat Minuman Protein Nabati untuk Kebugaran dan Kecantikan!

3. Pernah Jadi Model di New York Fashion Week 2019

fakta Zozibini Tunzi-1.jpg
Foto: fakta Zozibini Tunzi-1.jpg (instagram.com/zozitunzi)

Foto: instagram.com/zozitunzi

Melansir Hollywood Life, fakta Zozibini Tunzi selanjutnya yaitu dirinya yang ternyata pernah menjadi model di acara fesyen bergengsi New York Fashion Week 2019.

Tiga bulan sebelum Miss Universe, Zozibini pergi ke NYC dan berjalan di runway untuk Maxhosa, label mode dari desainer Afrika Selatan, Laduma Ngxokolo.

Dia membuka pertunjukan dengan gaun hitam dan putih yang menakjubkan yang ditutupi sulaman, terinspirasi oleh kelompok etnis Nguni dan Mbo.

4. Memiliki Keahlian Sebagai Public Relation

fakta Zozibini Tunzi-2.jpg
Foto: fakta Zozibini Tunzi-2.jpg (instagram.com/zozitunzi)

Foto: instagram.com/zozitunzi

Fakta Zozibini Tunzi lainnya adalah dirinya yang lulus dengan gelar sarjana jurusan Public Relations and Image Management dari Cape Peninsula University of Technology, tahun 2018.

Dia melanjutkan untuk menyelesaikan gelar Pascasarjana Teknologi di bidang hubungan masyarakat di Cape Peninsula juga. Zozi juga melakukan magang selama sekolah pascasarjana di departemen PR Ogilvy Cape Town.

Baca Juga: Punya Pekerjaan Sampingan Penghasilan Banyak, Sebaiknya Uangnya untuk Apa, Ya?

5. Bukan Sosok yang Baru Mengikuti Kontes Kecantikan

fakta Zozibini Tunzi-4.jpg
Foto: fakta Zozibini Tunzi-4.jpg (instagram.com/zozitunzi)

Foto: instagram.com/zozitunzi

Ini bukan kali pertama Zozibini Tunzi mengikuti kontes kecantikan. Sebelumnya, Zozibini berhasil menjadi 26 kontestan teratas di Miss South Africa 2017, tetapi tersingkir.

Selain itu, pada 2015, Zozi juga dinobatkan menjadi Miss Mamelodi Sundowns, sebuah kontes dari klub sepakbola inisiatif CSI dan berfokus pada pemberdayaan wanita di seluruh negeri.

Itu dia Moms, beberapa fakta Zozibini Tunzi yang baru saja memenangkan titel Miss Universe 2019. Selamat!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb