08 Agustus 2023

8 Game Teamwork Sederhana untuk Ajarkan Kerja Sama Anak

Game teamwork juga bisa berguna untuk membangun kepribadian anak.
8 Game Teamwork Sederhana untuk Ajarkan Kerja Sama Anak

6. Bermain Parasut

Main Bersama (orientaltrading.com)
Foto: Main Bersama (orientaltrading.com)

Permainan parasut menjadi game teamwork sederhana yang bertujuan mengasah kerjasama.

Ada bermacam cara memainkannya. Ada yang menggunakan bola plastik yang dikombinasikan dengan petak umpet dan lain-lain.

Namun yang pasti, permainan akan semakin ramai bila semakin banyak anak yang berpartisipasi.

Untuk melakukan permainan ini, siapkan saja kain berwarna dengan ukuran cukup besar dan ruangan yang cukup luas. Moms bisa menggunakan seprei atau taplak meja makan.

Minta setiap anak untuk memegang ujung kain, lalu lemparkan sebuah benda ringan ke tengah kain.

Kemudian, pinta setiap anak menarik kain secara bersamaan agar benda tadi terlempar ke udara.

Lakukan permainan ini di halaman rumah, ya, Moms supaya ruang geraknya bisa lebih luas.

7. Lego Challange

Permainan yang satu ini pasti akan sangat disukai anak-anak. Lego challange adalah permainan lego yang dimainkan 2-3 orang.

Supaya bisa memainkan permainan game teamwork sederhana ini pastinya Moms membutuhkan lego.

Jika biasanya lego dimainkan oleh satu orang saja, kali ini pembuatan lego akan dimainkan oleh beberapa orang secara bergantian.

Nantinya Moms akan menentukan bentuk apa yang perlu dibuat. Misalkan saja bentuk menara atau mobil.

Maka masing-masing anak hanya boleh meletakkan atau memasang satu balok lego saja.

Jika kerja sama mereka bagus, mereka bisa menghasilkan bentuk akhir lego sesuai yang diinginkan.

Baca Juga: 8 Permainan Boboiboy yang Seru dan Penuh Tantangan

8. Pipe Line

Pipe Line (alicdn)
Foto: Pipe Line (alicdn)

Untuk bisa memainkan game teamwork sederhana yang satu ini, Moms bisa mengajak teman-teman anak untuk bermain bersama.

Semakin banyak anak-anak yang ikut, maka permainan ini akan semakin seru.

Sebelum memainkannya, Moms membutuhkan dua alat bantu, yakni pipa yang dibelah dua dan bola. Panjang pipa ini bisa sekitar 30-60 cm.

Nantinya Moms akan menyuruh anak-anak berjajar sambil memegang pipa di masing-masing tangan mereka.

Lalu, letakkan bola dan suruh anak menggelindingkannya dari satu sisi ke sisi yang lainnya.

Ternyata ada banyak sekali game teamwork sederhana yang bisa dimainkan oleh anak di rumah bersama dengan teman-temannya.

Apakah dari semuanya, ada permainan yang ingin segera Moms coba bersama dengan anak?

  • https://studiousguy.com/team-building-games-kids/
  • https://www.splashlearn.com/blog/best-indoor-and-outdoor-team-building-activities-for-kids/
  • https://gokidpower.org/fun-team-building-activities-for-kids/
  • https://www.momjunction.com/articles/team-building-activities-will-keep-kids-busy-summer_0074763/
  • https://www.teachingexpertise.com/classroom-ideas/team-building-activities-for-kids/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb