15 Desember 2022

6 Sumber Kekayaan Kendall Jenner Bernilai Fantastis, Harga Endorsenya Tak Main-Main!

Mengaku terinspirasi oleh sosok Kim Kardashian dan Kylie Jenner
6 Sumber Kekayaan Kendall Jenner Bernilai Fantastis, Harga Endorsenya Tak Main-Main!

Foto: People.com

Kekayaan Kendall Jenner kerap jadi sorotan. Bagaimana tidak, anggota keluarga Jenner dan Kardashian dikenal memiliki kekayaan fantastis. 

Kendall Nicole Jenner adalah model papan atas berkebangsaan Amerika Serikat. Ia lahir di Los Angeles pada 3 November 1995. 

Mengutip Finty, keluarga Kendall cukup tenar di Amerika Serikat. Ia memiliki delapan saudara tiri dari pernikahan orang tuanya. 

Kendall adalah anak perempuan tertua di keluarga Jenner. Ia juga saudara tiri dari trah Kardashian. 

Tumbuh besar di Calabasas, California, kini Kendall Jenner tinggal di permukiman elite di Bel-Air.

Kendall sempat bersekolah di Sierra Canyon School, namun pada akhirnya orang tuanya memutuskan untuk mendidiknya di rumah saja. 

Menempuh jalur pendidikan home schooling membuat Kendall berkesempatan untuk mengejar karier di bidang modelling.

Kini, model papan atas ini disebut sebagai salah satu model dengan bayaran tertinggi di dunia.

Namun, sumber kekayaan Kendall Jenner tak hanya dari profesinya sebagai model, lho! Simak selengkapnya berikut ini!

Baca Juga: Kim Kardashian Pangkas 7 Kg Demi Pakai Gaun Marlilyn Monroe di Met Gala 2022!

Jumlah Kekayaan Kendall Jenner Tahun 2022

Kendall Jenner
Foto: Kendall Jenner (Instagram.com/kendalljenner)

Kendall Jenner terlahir dari keluarga tajir melintir.

Namun, jangan salah, kekayaan Kendall Jenner saat ini didapatkan dari jerih payahnya sendiri, lho!

Bahkan, nilainya ditaksir mencapai US$45 juta atau sekitar Rp694,3 M pada 2022. 

Forbes juga pernah menobatkan Kendall Jenner sebagai supermodel dengan bayaran tertinggi di dunia pada 2018. 

Kala itu, pendapatan tahunan Kendall diketahui mencapai US$22,5 juta atau sekitar Rp347 M.

Meski demikian, kekayaan Kendall Jenner masih menempati urutan terakhir dari empat saudara perempuan dan ibunya, Kris Jenner. 

Dikutip dari Narcity, satu-satunya trah Kardashian yang ia lampaui kekayaannya adalah Rob Jenner, saudara laki-lakinya.

Buah jerih payah ini ia dapatkan berkat kegigihannya terjun di dunia model sejak usianya masih sangat muda, yakni 14 tahun.

Bermula dari menjadi bagian Wilhelmina Models, kariernya terus melesat hingga mendapatkan tawaran dari brand kelas dunia. 

Marc Jacobs, Fendi, dan Estee Lauder adalah sejumlah brand ternama yang menjadi sumber kekayaan Kendall Jenner.

Belum lagi dengan endorse dari media sosialnya dengan brand-brand terkenal ini, Kendall bisa meraup keuntungan hingga US$700.000 atau sekitar Rp11 M per postingan. 

Namun, kabarnya pundi-pundi kekayaan Kendall Jenner bukan hanya dari kariernya sebagai model dan endorse produk di media sosial, lho!

Kendall diam-diam juga piawai mengelola bisnis, sehingga kekayaannya semakin berlipat ganda.

Baca Juga: Berapa Kekayaan Pangeran William, Kate Middleton, Pangeran Harry, dan Meghan Markle?

Sumber Kekayaan Kendall Jenner

Harta kekayaan Kendall Jenner dinilai fantastis untuk seusianya.

Tak hanya mengandalkan satu kantong penghasilan, berikut berbagai sumber pendapatan Kendall Jenner:

1. Supermodel dengan Bayaran Tertinggi 

Kendall Jenner sebagai Supermodel
Foto: Kendall Jenner sebagai Supermodel (Instagram.com/kendalljenner)

Kendall sudah sejak lama menjadi model dengan bayaran tertinggi di dunia.

Pada 2015 hingga 2016, pendapatan Kendall mencapai US$10 juta atau sekitar Rp154 M per tahun. 

Sementara pada tahun 2017 dan 2018, jumlah tersebut kian berlipat hingga mencapai US$22 juta atau Rp347 M per tahun. 

Angkanya pun masih meningkat di tahun 2019, Kendall mendapatkan tambahan penghasilan sebesar US$12 juta atau sekitar Rp185 M dari berbagai usahanya.

Belum lagi dengan endorse beberapa merek brand yang ia posting di media sosial, membuat pundi-pundi kekayaannya semakin melesat.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Model Sandal Wanita yang Lagi Trend

2. Tampil di Acara TV 

Salah satu sumber kekayaan Kendall didapatkan dari penampilannya di Keeping Up the the Kardashians.

Kabarnya, Kendall Jenner memiliki peran penting dalam acara tersebut sehingga ia mendapatkan bayaran tinggi. 

3. Kontrak Kerja dengan Merek Ternama 

Selain tampil di acara TV, Kendall juga memiliki kontrak yang menguntungkan, lho Moms!

Ia berhasil meneken kontrak dengan sejumlah merek ternama di beberapa majalah, seperti majalah Vogue.

4. Endorse di Media Sosial 

Kendall Jenner
Foto: Kendall Jenner (Instagram.com/kendalljenner)

Untuk postingan di Instagram, tarif yang dikenakan oleh Kendall dimulai dari US$100.000 atau sekitar Rp1,5 M hingga US$150.000 atau Rp2,4 M untuk satu postingan bersponsor. 

Kendall mengakui jika kekayaan yang diraihnya sekarang sangat dipengaruhi oleh keluarga. 

Saudara tirinya, Kim Kardashian, dan saudara kandungnya, Kylie Jenner, menjadi sumber inspirasi kesuksesannya. 

Baca Juga: 5 Potret Kehamilan Nikita Willy, Melahirkan Dibantu Dokter Kandungan Kylie Jenner!

5. Usaha Bareng Kylie Jenner 

Sumber kekayaan Kendall Jenner juga disebut berasal dari usahanya yang ia rintis sejak pertama.

Jenner bersaudara, Kendal dan Kylie, berkolaborasi meluncurkan merek fashion, Kendall+Kylie pada tahun 2012.

Usaha keduanya tersebut berkembang pesat, bahkan akun Instagramnya telah memiliki 5,2 juta pengikut.

Kendall+Kylie merupakan merek pakaian, perhiasan, dan tas tangan yang dijual di Kohls serta PacSun.

Tak hanya dari dunia fashion, sumber kekayaan Kendall Jenner juga berasal dari bisnis kosmetik.

Ia mengaku terinspirasi dengan koleksi musim semi di bawah Kylie Cosmetics, yang disebut Koleksi Kendall X Kylie 2.0 yang diluncurkan pada April 2022.

Salah satu yang ditonjolkan dari Kendall X Kylie 2.0 adalah riasan berwarna cerah dan berani.

6. Bisnis Tequila 

Kendall Jenner memulai bisnis tequila juga, meski ia tidak meminumnya.

Dikutip dari Forbes, ia tertarik karena orang tuanya yang sangat suka dengan tequila. 

Minuman tersebut selalu ada di setiap acara keluarga, bahkan ketika Kendall menjelajah dunia, dia mencoba beragam jenis tequilla. 

Sejak itulah, muncul ide untuk membuat perusahaan tequila dengan brand 818 sekitar lima tahun lalu.

Ia bertujuan ingin membangun merek netral gender, karena perusahaan tersebut dipimpin oleh perempuan di industri yang didominasi laki-laki.

Perusahaan tersebut pun bertanggung jawab secara sosial dan lingkungan. 

Baca Juga: Deretan Pacar Kendall Jenner, dari Pemain Basket hingga Aktor Kenamaan

Prinsip Hidup Kendall Jenner

Kendall Jenner
Foto: Kendall Jenner (Instagram.com/kendalljenner)

Tak hanya dari usahanya, kesuksesan Kendall Jenner juga dipengaruhi oleh prinsip hidup yang ia pegang.

Salah satu prinsip hidup Kendall adalah tidak ambil pusing dengan kabar miring tentangnya. 

Baginya, apa yang dipikirkan orang lain belum tentu sesuai dengan kenyataannya.

Ia juga tidak akan berkata buruk tentang orang lain, meski ia tahu keburukannya. 

Prinsip hidupnya yang kedua adalah bekerja keras.

Sepanjang karier dan sepak terjangnya di dunia bisnis, ada saja orang yang iri dan tidak suka. Meski demikian, Kendall tak pernah memedulikannya.

Justru, hal tersebut membuatnya bekerja lebih keras untuk membuktikan bahwa ia mampu dan bisa mencapai keinginannya. 

Salah satu hadiah terbesar dalam hidup Kendall adalah ketika dirinya bisa menjadi inspirasi untuk orang lain.

Baginya, hal tersebut dapat membantu orang yang nyaris kehilangan harapan. 

Baca Juga: Biodata Kendall Jenner, Adik Kim Kardashian yang Berprofesi sebagai Model

Nah, itu dia daftar kekayaan Kendall Jenner yang tak hanya berasal dari profesi dan usahanya, tapi juga dipengaruhi prinsip hidupnya. Semoga menjadi inspirasi, ya Moms!

  • https://finty.com/us/net-worth/kendall-jenner/
  • https://www.narcity.com/kendall-jenner-is-one-of-the-worlds-highest-paid-models-her-net-worth-still-trails-kylie
  • https://www.thenationalnews.com/lifestyle/fashion/2022/05/13/how-the-five-highest-paid-models-in-2021-made-their-money/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb