05 Januari 2024

11 Perkembangan Janin Trimester 3, Perhatikan Juga Geraknya!

Penting bagi Moms untuk mulai mempersiapkan persalinan di kehamilan trimester 3
11 Perkembangan Janin Trimester 3, Perhatikan Juga Geraknya!

9. Sembelit

Sembelit adalah masalah umum yang dialami oleh banyak ibu hamil selama trimester ketiga.

Sembelit selama kehamilan, khususnya pada trimester ketiga, dapat disebabkan oleh beberapa faktor.

Bisa karena peningkatan hormon progesteron selama kehamilan yang mengakibatkan relaksasi otot-otot usus.

Ini bisa memperlambat proses pencernaan.

Atau bisa juga karena pertumbuhan janin yang semakin besar dapat memberikan tekanan tambahan pada usus, hingga mengganggu gerakan usus normal.

10. Perubahan Mood

Fluktuasi hormon, kelelahan, dan kecemasan tentang persalinan dan menjadi orang tua dapat mempengaruhi suasana hati.

Baca Juga: 15+ Rekomendasi Camilan Bayi 6 Bulan Terbaik, Enak dan Bergizi!

Cara Menjaga Kesehatan saat Trimester 3

Ibu Hamil Olahraga
Foto: Ibu Hamil Olahraga (Huffingtonpost.com)

Penting untuk mengetahui apa yang harus dilakukan dan apa yang harus dihindari saat kehamilan memasuki trimester 3.

Ini harus dilakukan untuk menjaga diri sendiri dan bayi yang sedang berkembang.

Untuk menjaganya, ada beberapa cara yang bisa Moms lakukan. Seperti:

  • Terus minum vitamin
  • Tetap aktif berjalan, kecuali mengalami pembengkakan atau nyeri
  • Latih dasar panggul dengan melakukan latihan Kegel
  • Makan diet tinggi buah-buahan, sayuran, bentuk protein rendah lemak, dan serat.
  • Minum banyak air
  • Makan cukup kalori
  • Jaga kesehatan gigi dan gusi, sebab akan terkait dengan persalinan prematur
  • Perbanyak istirahat dan tidur

Baca Juga: Berapa Banyak Porsi Makanan Bayi 6 Bulan? Ini Kata dokter!

Hal yang Harus Dihindari saat Kehamilan Trimester 3

Selain itu, beberapa hal ini harus dihindari selama trimester 3, yakni:

  • Olahraga berat atau latihan kekuatan yang dapat menyebabkan cedera pada perut
  • Alkohol
  • Kafein
  • Merokok
  • Obat-obatan ilegal
  • Ikan mentah atau makanan laut asap
  • Hiu, ikan todak, makarel, atau ikan kakap putih karena memiliki kadar merkuri tinggi
  • Kecambah mentah
  • Kotoran kucing, yang dapat membawa parasit penyebab toksoplasmosis
  • Susu yang tidak dipasteurisasi atau produk susu lainnya
  • Obat resep berikut: isotretinoin (Accutane) untuk jerawat, acitretin (Soriatane) untuk psoriasis, thalidomide (Thalomid), dan ACE inhibitor untuk tekanan darah tinggi
  • Perjalanan panjang dengan mobil dan penerbangan pesawat jika memungkinkan
  • Jika harus bepergian, regangkan kaki dan berjalanlah setidaknya setiap satu atau dua jam.

Baca Juga: Bagaimana Cara Menghitung Usia Kehamilan? Yuk Simak Penjelasannya!

Pemeriksaan Kehamilan Trimester 3

Selama kunjungan prenatal trimester kedua dan ketiga, dokter atau bidan dapat memeriksa hal-hal berikut, tergantung pada kondisi medis Moms dan kesehatan janin:

  • Setiap gejala atau ketidaknyamanan yang dirasakan saat ini
  • Berat badan ibu
  • Tekanan darah ibu
  • Tes urin untuk mendeteksi albumin (protein) yang dapat mengindikasikan preeklamsia atau toksemia, dan gula yang dapat mengindikasikan hiperglikemia
  • Posisi, pertumbuhan, dan perkembangan janin
  • Tinggi fundus atau bagian atas rahim
  • Detak jantung janin

Saat Moms memulai trimester ketiga, dokter atau bidan biasanya akan mengubah jadwal kunjungan pranatal dari bulanan menjadi setiap dua minggu.

Kunjungan prenatal mungkin dijadwalkan sekali setiap minggu di bulan terakhir.

Jadwal ini akan tergantung pada kondisi medis, pertumbuhan dan perkembangan janin dan pilihan dokter atau bidan.

Menjelang minggu-minggu akhir kehamilan yang biasanya terjadi setelah minggu ke-38, pemeriksaan panggul dapat dilakukan untuk menentukan pembukaan (pelebaran dan penipisan) serviks.

Dokter atau bidan juga akan menanyakan tentang kontraksi dan mendiskusikan pilihan terkait prosedur persalinan yang akan dilakukan.

Baca Juga: Tanya Jawab Dokter tentang Kadar Asam Urat Normal Wanita

Tetap sehat dan tenang selama menjalani trimester 3, akan memberikan dampak besar terhadap proses kelahiran nanti.

Tetap semangat, Moms, Si Kecil akan segera lahir!

  • https://www.summahealth.org/medicalservices/womens/aboutourservices/maternity-services/pregnancy-overview/third-trimester#:~:text=During%20the%20third%20trimester%20of,average%2C%20six%20to%20nine%20pounds.
  • https://www.healthline.com/health/pregnancy/third-trimester-developing-baby#preparing-for-birth
  • https://www.womenshealth.gov/pregnancy/youre-pregnant-now-what/stages-pregnancy
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/323742#third-trimester
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4928162/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb